Tahapan Tumbuh Kembang Bayi 7-12 Bulan, Mama Wajib Tahu!

Mengetahui tahap tumbuh kembang ini membuat Mama lebih siap menghadapi si Kecil

14 Desember 2021

Tahapan Tumbuh Kembang Bayi 7-12 Bulan, Mama Wajib Tahu
c1.staticflickr

Orangtua perlu mengetahui tahapan tumbuh kembang bayi. Mengetahui tumbuh kembang bayi membantu orangtua mengetahui apakah tumbuh kembang si Kecil sudah sesuai dengan usianya atau belum.

Sehingga, jika si Kecil mengalami masalah dengan tumbuh kembangnya, Mama dan Papa bisa segera mengatasinya dengan berkonsultasi ke ahlinya.

Di bawah ini, Popmama.com telah merangkum tahapan tumbuh kembang bayi khususnya usia 7-12 bulan. Kami merangkum informas ini dari berbagai sumber. Yuk, disimak, Ma!

Bayi 7 Bulan, Sudah Mulai Mengulang Kata

Bayi 7 Bulan, Sudah Mulai Mengulang Kata
Pexels.com/Pixabay

Pada usia ini, si Kecil akan semakin aktif bergerak. Dia sudah bisa berguling, merangkak, dan duduk dalam waktu yang singkat.

Gigi pertama si Kecil juga sudah mulai terlihat. Ia juga semakin sering mengeluarkan air liurnya seiring dengan pertumbuhan giginya.

Selain itu, pada masa tumbuh gigi ini biasanya membuat bayi menjadi lebih rewel, dan ia suka mengigit-gigit barang maupun mainannya. Untuk itu pastikan Mama selalu menjaga kondisi rumah agar selalu aman untuk si Kecil.

Kemampuan berkomunikasinya juga sudah mulai meningkat pada usia in dengan mengulang satu kata konsonan seperti ‘bababa’.

Berikan juga si Kecil makanan yang beragam untuk mengenalkan rasa agar kelak ia tidak memilih-milih makanan.


 

Bayi 8 Bulan, Mulai Duduk Tegak

Bayi 8 Bulan, Mulai Duduk Tegak
Pexels.com/Alexey Makhinko

Pada usia ini, si Kecil sudah mulai duduk dengan tegak dalam beberapa waktu dan mulai merangkak dan belajar berdiri dengan bertumpu pada penyangga seperti meja dan kursi.

Kemampuan komunikasinya juga meningkat. Ia sudah dapat mengucapkan kata dengan benar seperti ‘Mama’ atau ‘Papa’.

Perlu diperhatikan pada bulan ini Mama juga sudah bisa melatih secara perlahan kata-kata baru untuk mengenali benda atau anggota tubuh seperti ‘kursi’, ‘sendok’, ‘hidung’, atau ‘tangan’.

Bayi juga akan makin penasaran terhadap segala hal di sekitarnya dengan mengeksplorasi rumah. Jadi jauhkan benda-benda berbahaya agar si Kecil tetap aman ya, Ma.

Editors' Pick

Bayi 9 Bulan, Mulai Pandai Berceloteh

Bayi 9 Bulan, Mulai Pandai Berceloteh
Pexels.com/Pixabay

Pada bulan ini, si Kecil akan makin aktif merangkak ke sekitar rumah dan mulai mengambil benda jatuh menggunakan jari.

Dia akan makin pandai berceloteh panjang dan nyaring, dan lebih mampu memahami kata-kata.

Pada bulan ini ini, si Kecil akan senang bermain, mulai menikmati musik, dan menirukan hal-hal yang dilihatnya.

Mama juga perlu mendukung perkembangan si Kecil dengan membacakan dongeng, mengajaknya berinteraksi dan bersosialisasi, menari, dan bernyanyi.

Bayi 10 Bulan, Meniru Gerakan dan Ekspresi

Bayi 10 Bulan, Meniru Gerakan Ekspresi
Pexels.com/Victoria Borodina

Banyak perubahan yang terjadi saat bayi berusia 10 bulan, salah satunya adalah berat badannya yang meningkat.

Di usia ini, si Kecil juga sudah bisa meniru gerakan dan ekspresi yang Mama tunjukkan dan mengenali beberapa objek, merespons, serta memahami perintah sederhana.

Bayi akan makin mahir dalam duduk dan berdiri, dan dengan mudah mengubah posisi dari duduk ke baringan. Si Kecil mulai belajar berjalan dengan bantuan sambil memegang dinding atau perabotan lainnya.

Bayi 11 Bulan, Semakin Aktif Bergerak

Bayi 11 Bulan, Semakin Aktif Bergerak
Pexels.com/Pixabay

Di usia 11 bulan, bayi akan makin aktif bergerak. Tidak hanya itu, bayi akan semakin lancar dalam merespons perkataan Mama, meski dengan kata-kata yang masih sulit untuk dipahami.

Mama jangan kaget kalau bayi sudah mulai pilih-pilih makanan, ini karena perkembangan indera perasa yang dimilikinya berkembang pesat.

Pada fase ini, Mama harus lebih ketat mengawasi gerak gerik si Kecil agar tidak terluka. Mama juga bisa melakukan berbagai cara untuk memberikan berbagai variasi makanan sehingga indera perasanya semakin berkembang.

Bayi 12 Bulan, Sudah Berdiri

Bayi 12 Bulan, Sudah Berdiri
Pexels.con/Henley Design Studio

Si Kecil tepat berusia 1 tahun, sekarang bayi sudah mampu berdiri serta berjalan sendiri walaupun tidak terlalu lama.

Dia akan semakin pandai menggunakan peralatan seperti sikat gigi, dan sisir. Kemampuan sosialnya juga mengalami peningkatan dengan mulai melambaikan tangan dan menirukan gerakan.

Mama harus terus memastikan anak berada di lingkungan yang aman dan nyaman untuk tumbuh dan berkembang, janga lupa untuk terus merangsang kemampuan berjalannya.

Apa yang Harus Dilakukan Jika si Kecil Mengalami Keterlambatan dalam Tumbuh Kembangnya?

Apa Harus Dilakukan Jika si Kecil Mengalami Keterlambatan dalam Tumbuh Kembangnya
Pexels.com/Hồng Xuân Viên

Jika perkembangan anak mama terlihat terlambat dan membuat khawatir, segera konsultasikan dengan dokter anak.

Hindari membandingkan kemampuan si Kecil dengan anak lainnya, karena setiap anak unik dan berbeda.

Itulah tadi tahapan tumbuh kembang bayi 7-12 bulan. Luar biasa bukan, Ma? Tentu sangat membahagiakan bisa mengamati tahap tumbuh kembang si Kecil. Semoga bermanfaat.

Baca juga:

The Latest