Resep Gimbap Simpel untuk MPASI, Bikin si Kecil Lahap Makan
Gimbap tidak hanya bisa dikonsumsi untuk orang dewasa, tetapi bisa disesuaikan untuk bayi juga
27 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Gimbap atau yang juga dikenal sebagai kimbap adalah makanan khas Korea yang menyerupai sushi. Gimbap umumnya terbuat dari nasi yang diisi dengan berbagai bahan segar, seperti sayuran, telur, dan daging.
Di Korea, gimbap sering dibuat sebagai menu bekal anak-anak. Nah, Mama juga bisa berkreasi membuat gimbap sebagai menu MPASI si Kecil dengan bahan yang sesuai dengan kebutuhan nutrisi bayi.
Selain itu, Mama juga bisa menghidangkan gimbap dalam potongan yang sesuai dengan usia bayi untuk mencegah bayi tersedak.
Berikut Popmama.com berikan resep gimbap simpel untuk MPASI yang dibagikan di akun TikTok seorang breastfeeding counselor, dr. Deva Putriane.
Bahan-Bahan Gimbap untuk MPASI
Berikut adalah beberapa bahan gimbap untuk MPASI bayi yang perlu disiapkan:
2 sdm garlic oil
1 siung bawang putih cincang
100 gr ayam suwir yang sudah dikukus
1 sdm saus tiram
1 sdm wortel
1 sdm kaldu homemade
1 lembar nori ukuran besar
Secukupnya nasi putih
Editors' Pick
Cara Membuat Gimbap untuk MPASI
Membuat gimbap untuk MPASI bayi cukup mudah. Berikut adalah cara membuat gimbap untuk MPASI bayi:
Panaskan garlic oil di atas wajan, kemudian tumis bawang putih hingga harum.
Masukkan ayam suwir, kaldu homemade, saus tiram, dan wortel. Masak hingga bumbu meresap.
Siapkan satu lembar nori, lalu tambahkan nasi di atasnya hingga rata.
Tambahkan bahan ayam suwir di atas nasi dan ratakan.
Gulung gimbap sambil sedikit dipadatkan.
Potong-potong gimbap dengan ukuran sesuai selera.
Gimbap untuk MPASI bayi siap disajikan.