Mudah Diolah, Ini 8 Resep MPASI Berbahan Dasar Oatmeal
Selain lezat dan bergizi, oatmeal juga cenderung mudah diolah menjadi berbagai jenis MPASI si Kecil
13 November 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebagai orangtua, Mama tentunya ingin memberikan MPASI yang terbaik untuk si Kecil bukan? Demi mendukung tumbuh kembangnya, penting bagi Mama untuk memberikan menu MPASI terbaik yang kaya akan vitamin dan mineral.
Salah satu bahan makanan yang lezat dan mudah diolah untuk MPASI si Kecil adalah oatmeal. Selain lezat, oatmeal juga memiliki banyak manfaat untuk bayi yang sudah mulai diberikan makanan padat.
Setidaknya ada 5 manfaat oatmeal untuk kesehatan bayi, yaitu mengatasi konstipasi, meningkatkan imunitas, meredakan inflamasi, meningkatkan sensitivitas insulin, dan memberi nutrisi untuk bayi yang alergi gluten.
Kaya manfaat dan mudah diolah, tak ada salahnya jika Mama menjadikan oatmeal sebagai menu MPASI bayi. Berikut ini Popmama.com sudah merangkum 8 resep MPASI berbahan dasar oatmeal untuk bayi.
1. Bubur oatmeal sapi pakcoy
Bahan-bahan:
⅓ cup oatmeal instan
30 gr daging sapi cincang
2 ruas jari tahu sutra
2 Iembar pakcoy
1 sdt wortel cincang
½ sdt minyak kelapa
½ ruas jari keju cheddar
1 sdm bawang bombay
1 siung bawang putih
1 lembar daun salam
Secukupnya air kaldu
Secukupnya air matang
Cara membuatnya:
Panaskan minyak kelapa hingga harum dan kecokelatan.
Tumis bawang putih, bawang bombay, dan daun salam.
Masukan daging sapi cincang, kemudian aduk hingga rata.
Setelah daging sapi matang, masukan secukupnya air kaldu dan air matang.
Tunggu hingga air mendidih.
Setelah mendidih, masukan tahu sutra, pakcoy, dan wortel.
Setelah bahan-bahan setengah empuk, masukan oatmeal dan aduk merata.
Masak hingga air susut.
Setelah matang, matikan kompor lalu tambahkan parutan keju. Kemudian diamkan hingga suhu ruang.
Setelah mencapai suhu ruang, kemudian keluarkan daun salam. Lalu blender bubur hingga teksturnya sesuai dengan yang diinginkan.
Bubur oatmeal sapi pakcoy siap disajikan.
2. Telur dadar oatmeal
Bahan-bahan:
1 butir telur ayam
Secukupnya sawi hijau atau sayuran hijau lain yang sudah matang
1 sdm oatmeal
½ daun bawang
Secukupnya kaldu jamur
Secukupnya lada
Secukupnya bawang putih bubuk
Secukupnya margarin
1 buah tomat yang dipotong-potong
Secukupnya kecap manis non MSG
Cara membuatnya:
Campurkan telur, kaldu jamur, lada, dan bawang putih.
Tambahkan potongan sawi hijau dan daun bawang.
Masukan oatmeal, kemudian kocok hingga merata.
Masak telur dadar dengan margarin.
Setelah matang, tambahkan tomat dan kecap sebagai bahan pelengkap.
Telur dadar oatmeal siap disajikan.
3. Oatmeal pisang
Bahan-bahan:
2 sdm oatmeal
1 buah pisang raja
Secukupnya keju cheddar
300 ml air
Cara membuatnya:
Rebus 300 ml air hingga mendidih.
Masukan 2 sdm oatmeal, kemudian masak selama 2 menit.
Masukan pisang raja yang sudah dihaluskan. Masak sambil diaduk rata selama 1 menit.
Matikan api, kemudian tambahkan keju parut di atasnya.
Oatmeal pisang siap disajikan setelah dingin.
Editors' Pick
4. Oatmeal saus kurma
Bahan-bahan:
2 sdm oatmeal
3 buah daging kurma yang sudah dikupas kulitnya dan dibuang bijinya
Secukupnya air panas
Cara membuatnya:
Rendam daging buah kurma dengan air panas selama 5-7 menit.
Seduh oatmeal dengan air panas.
Blender kurma beserta air rendamannya. Jika tidak ingin dikupas kulitnya, saring saus kurma setelah diblender.
Tuang saus kurma di atas oatmeal yang telah diseduh.
Oatmeal saus kurma siap disajikan.
5. Avocado egg oatmeal
Bahan-bahan:
1 sdm margarin
1 siung bawang putih
¼ bawang bombay
150 ml air matang
3 sdm oatmeal
1 butir telur ayam yang dikocok lepas
1 sdm santan kental
100 gr alpukat yang dihaluskan
Garam dan gula (opsional)
Cara membuatnya:
Panaskan margarin, kemudian tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
Tambahkan air matang, lalu masukan oatmeal.
Aduk hingga rata, kemudian tunggu hingga oatmeal mengental.
Masukan telur yang dikocok lepas, kemudian aduk rata.
Tambahkan santan, lalu tambahkan sedikit garam dan gula. Aduk hingga merata.
Masukan alpukat yang telah dihaluskan. Aduk kembali hingga merata.
Jika sudah tercampur rata, matikan api dan diamkan sejenak hingga dingin.
Avocado egg oatmeal siap disajikan.
6. Bubur oatmeal wortel kentang
Bahan-bahan:
- 2 sdm oatmeal
- 250 gr ayam
- 1 buah wortel
- 1 buah kentang yang dikupas dan dipotong menjadi 2
- 1 siung bawang merah dipotong 2
- 1 siung bawang putih dipotong 2
- 1 batang seledri yang diambil daunnya saja
- 1 batang daun bawang yang diiris
- 300 ml air
Cara membuatnya:
- Buat kaldu dari rebusan air, ayam, wortel, kentang, bawang merah, bawang putih, seledri, dan daun bawang.
- Matikan api setelah ayam dan sayuran empuk.
- Saring kaldu untuk mendapatkan airnya.
- Rebus oatmeal dengan air kaldu yang sudah dibuat.
- Campurkan wortel dan kentang sisa kaldu, kemudian haluskan.
- Campurkan oatmeal dengan wortel dan kentang yang telah dihaluskan.
- Matikan api setelah oatmeal lunak dan air mengental.
- Dinginkan sejenak, kemudian bubur oatmeal wortel kentang siap disajikan.
7. Oatmeal cake dengan wortel dan labu kuning
Bahan-bahan:
- 3 sdm oatmeal
- 50 gr wortel
- 50 gr labu kuning
- 1 butir telur ayam
- Secukupnya keju cheddar
- 75 ml susu UHT
Cara membuatnya:
- Kukus wortel dan labu kuning hingga lembut, kemudian haluskan.
- Campur labu kuning, wortel, dan oatmeal, kemudian aduk rata.
- Tambahkan telur ayam, kemudian aduk rata kembali.
- Tambahkan susu UHT, kemudian aduk rata.
- Tuang di wadah tahan panas atau loyang kecil.
- Kukus selama 15-20 menit, kemudian taburi keju secukupnya di atasnya.
- Oatmeal cake dengan wortel dan labu kuning siap disajikan.
8. Bubur oatmeal salmon
Bahan-bahan:
- 1 potong Ikan salmon yang dicuci bersih
- 1 butir telur ayam kampung
- 1 tomat yang dicincang halus
- 2 sdm oatmeal
- 1 siung bawang putih yang dicincang halus
- ½ sdm butter
- 1 sdm keju leleh atau keju parut
- ¼ sdt himalayan salt
- ¼ sdt kaldu salmon bubuk (bisa diganti dengan kaldu bubuk lain)
- 200 ml air
Cara membuatnya:
- Rebus air dengan sedikit garam dan kaldu bubuk.
- Masukan bawang putih, salmon, dan telur ayam, kemudian aduk hingga tampak berbusa.
- Tambahkan oatmeal dan tomat cincang, kemudian aduk kembali.
- Jika sudah mendidih dan mengental, matikan api.
- Tambahkan butter dan keju diatasnya.
- Bubur oatmeal salmon siap disajikan.
Nah itu dia rangkuman 8 resep MPASI berbahan dasar oatmeal. Jika sebelumnya si Kecil belum pernah diberi oatmeal, pastikan Mama perhatikan apakah ada reaksi alergi ketika bayi mengonsumsinya untuk pertama kali.
Selamat mencoba, ya, Ma!
Baca juga:
- Kaya Vitamin, Ini 8 Resep MPASI Berbahan Dasar Telur Bebek
- Kaya Nutrisi, Ini 8 Resep MPASI Berbahan Dasar Ikan Kembung
- 8 Resep MPASI Berbahan Dasar Kacang Panjang