5 Tips Vaksinasi si Kecil di Masa Pandemi Covid-19
Vaksinasi sebaiknya tetap dijalankan sesuai jadwal agar kesehatan si Kecil tetap terjaga.
11 Mei 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tidak ada yang pernah menyangka sebelumnya bahwa pandemi Covid-19 akan berlangsung hingga hari ini. Sehingga masih banyak Mama yang galau dengan kesehatan si Kecil. Termasuk memenuhi jadwal vaksinasi.
Pemerintah memang mengimbau untuk tidak pergi ke rumah sakit bila tidak dalam keadaan darurat. Lalu bagaimana dengan vaksinasi? Apakah tindakan pencegahan penyakit ini termasuk dalam keadaan darurat?
Vaksinasi nyatanya merupakan suatu tindakan yang penting untuk dilakukan untuk mencegah terjadinya penyakit. Maka vaksinasi sebaiknya tetap dilakukan sesuai jadwal atau usia si Kecil.
"Bayangkan bila banyak anak yang tidak divaksin, di masa depan bisa terjadi wabah penyakit yang lain," tutur dr. Atilla Dewanti, SpA, Dokter Spesialis Anak RSIA Brawijaya, dalam Johnson's Virtual Expert Class.
Popmama.com berhasil merangkum tips yang dibagikan dr. Atilla yang bisa dilakukan saat ingin memberikan vaksinasi pada si kecil di era Pandemi Covid-19 ini.
1. Perhatikan jadwal vaksinasi
Pastikan Mama selalu memerhatikan jadwal vaksinasi sesuai usia si Kecil. Penting bagi orangtua untuk memastikan bahwa si Kecil mengikuti panduan jadwal vaksinasi yang berlaku, terutama untuk vaksinasi pertama (seperti Hepatitis B0, BCG, Polio 0, dan DTP+Hib+HepB1).
Dengan memerhatikan jadwal vaksinasi, Mama juga bisa melakukan sejumlah persiapan yang matang sebelum membawa si Kecil ke rumah sakit.
Editors' Pick
2. Boleh tunda maksimal 2 minggu dari jadwal
Untuk vaksinasi lanjutan, Mama boleh saja menunda jadwalnya. Namun, penundaan maksimal hanya sampai dua minggu. Penundaan ini tentunya akan disesuaikan dengan waktu dan kondisi penyebaran Covid-19 di Indonesia.
Selama masa penundaan, orangtua harus tetap terhubung dengan fasilitas kesehatan untuk pengaturan jadwal.