5 Obat Panas Dalam untuk Bayi, Alami dan Ampuh Menyembuhkan
Pada dasarnya, memang tidak ada istilah medis pada penyakit panas dalam
15 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Panas dalam yang menyerang bayi berusia di bawah satu tahun memang mengganggu. Gejala yang timbul biasanya si Kecil tidak mau makan dan minum ASI seperti hari-hari sebelumnya.
Pada dasarnya, memang tidak ada istilah medis pada penyakit panas dalam. Namun, ada beberapa penyakit yang datang bersamaan dan berhubungan dengan gejala panas dalam seperti tenggorokan sakit, demam, dan bibir pecah-pecah.
Penanganan panas dalam terhadap bayi berusia di bawah satu tahun pun berbeda dengan penanganan untuk anak-anak pada umumnya.
Berikut Popmama.com akan mengulas obat panas dalam untuk bayi yang alami agar bayi bisa segera terbebas dari rasa sakit.
1. Berikan ASI lebih banyak
Mama tidak perlu khawatir jika si Kecil mengalami panas dalam. Pasalnya, bayi berusia di bawah satu tahun tentu masih minum ASI. Nah, Mama bisa memanfaatkan momen tersebut untuk memberikan ASI lebih banyak kepada si Kecil.
Keluhan bayi saat mengalami panas dalam umumnya adalah demam. Oleh sebab itu, Mama bisa tetap memandikan bayi menggunakan air hangat atau menyusui si Kecil di ruangan sejuk. Jangan arahkan AC atau kipas angin langsung pada tubuh bayi, ya, Ma.
Editors' Pick
2. Konsumsi lebih banyak air putih
Bayi di atas 6 bulan umumnya sudah mengonsumsi MPASI. Jika nafsu makan bayi mulai berkurang, maka Mama bisa memberikan lebih banyak air putih kepada si Kecil.
Panas dalam bisa disebabkan dehidrasi atau kekurangan cairan karena terlalu lama berada di luar ruangan yang terpapar sinar matahari. Mama bisa memberikan air putih lebih banyak dari biasanya untuk si Kecil dan kenakan pakaian tipis pada bayi.