Memasuki usia delapan bulan, bayi sudah bisa dikenalkan dengan makanan padat tanpa menghentikan pemberian ASI. Agar nafsu makan si Kecil tetap stabil, Mama perlu terus mencari inspirasi untuk menyiapkan menu MPASI.
Jangan lupa untuk memastikan menu MPASI yang disajikan mengandung tinggi nutrisi sehingga bisa menunjang tumbuh kembang bayi. Ada banyak menu MPASI yang bisa disiapkan mulai dari puree kentang hingga potongan buah mentah.
Untuk memudahkan Mama menyiapkan menu MPASI minggu ini, berikut ini Popmama.com siapkan resep MPASI bayi delapan bulan minggu ini 2-8 Agustus. Resep-resep MPASI di bawah ini bisa dibuat untuk hari Senin-Minggu lho, Ma.
1. Resep untuk hari senin
Pexels/catscoming
Untuk memulai pekan ini, Mama bisa mulai menyiapkan menu sederhana menggunakan jagung. Jagung manis bisa dijadikan pure yang pasti disukai si Kecil.
Bahan:
100 gram jagung manis pipil
100 ml susu formula air atau ASI perah
Cara membuat:
Kukus jagung manis sampai lunak
Haluskan jagung sampai lembut
Tambahkan susu sedikit demi sedikit sesuai kekentalan yang Mama inginkan
Pure jagung manis siap disajikan untuk bayi
2. Resep untuk hari selasa
Pixabay/RitaE
Memasuki hari kedua pekan ini, Mama bisa mulai memasukkan menu yang mengandung protein ke dalam MPASI bayi. Mama bisa menggunakan daging cincang, wortel, dan brokoli untuk memenuhi kebutuhan serat bayi.
Bahan:
4 potong wortel
Kentang secukupnya
3 sendok makan daging cincang
3 kuntum atau secukupnya brokoli
Gula garam secukupnya. Penambahan gula dan garam hanya untuk menambah cita rasa makanan. Apabila Mama ragu, silahkan konsultasikan ke dokter terlebih dahulu
Cara membuat:
Rebus wortel, kentang, dan brokoli hingga matang
Potong kecil-kecil wortel dan kentang agar mudah ditelan oleh bayi
Masukkan daging cincang dan brokoli yang telah dipotong kecil. Pastikan juga tekstur daging cincang sesuai dengan usia bayi
Tambahkan gula garam secukupnya untuk menambah rasa makanan
Editors' Pick
3. Resep untuk hari rabu
gojek.com
Memasuki hari ketiga pekan ini, Mama bisa menyediakan nasi tim untuk bayi.
Bahan-bahan:
4 sendok makan beras
4 potong kecil tofu
Brokoli secukupnya
Gula garam secukupnya
1 siung bawang putih
Cara membuat:
Cuci dan masak beras hingga matang
Oseng tofu, brokoli, dan satu siung bawang putih yang telah dipotong hingga harum dan matang
Kemudian masukkan nasi tim yang sudah matang
Tambahkan gula dan garam secukupnya
Aduk hingga merata. Nasi tim tofu brokoli pun siap disajikan
4. Resep untuk hari kamis
Freepik/timolina
Jika Mama ingin menyediakan MPASI sederhana namun bergizi tinggi, tak ada salahnya untuk membuat semangkok bubur kentang.
Bahan:
100 gram kentang kukus
100 ml susu formula cair atau ASI perah
Keju parut secukupnya
Cara membuat:
Haluskan kentang kukus
Masukkan kentang kukus ke dalam panci, masak dengan susu formula atau ASI perah
Aduk terus sampai kental
Tambahkan keju parut secukupnya
Taburkan peterseli sesuai selera
5. Resep untuk hari jumat
yummy.co.id
Memasuki akhir pekan, Mama bisa menyiapkan menu sederhana lainnya yakni bubur kacang hijau dan kurma.
Bahan:
100 gram kacang hijau kupas yang telah direndam air semalaman
2 buah daging kurma
Susu formula atau ASI perah secukupnya
Cara membuat:
Rebus kacang hijau hingga lunak
Blender daging kurma hingga lembut
Saring kacang hijau lalu blender dengan kurma yang telah dihaluskan
Tambahkan susu formula atau ASI perah secukupnya
6. Resep untuk hari sabtu
Freepik/KamranAydinov
Mama pun bisa membuat MPASI dari sereal favorit si Kecil.
Bahan:
Oatmeal secukupnya
Susu formula atau ASI perah secukupnya
Cara membuat:
Masukkan oatmeal ke dalam air yang mendidih, aduk terus hingga halus
Tambahkan ASI atau susu formula secukupnya
Biarkan oatmeal dingin terlebih dahulu sebelum disajikan untuk bayi. Untuk menambah rasa, Mama bisa menambahkan keju atau saus apel ke dalam oatmeal
7. Resep untuk hari minggu
cookforyourlife.org
Akhir pekan ini pun tiba. Sudah saatnya Mama menyiapkan MPASI yang mengandung tinggi serat.
Bahan-bahan:
Satu buah mangga matang
Pepaya yang telah dipotong kecil-kecil
Susu formula atau ASI perah secukupnya
Cara membuat:
Kupas mangga dan pepaya
Blender mangga dan pepaya hingga halus
Tambahkan susu formula cair atau ASI perah secukupnya
Apabila ingin menyajikan potongan buah, Mama juga bisa memotongnya kecil-kecil agar mudah digenggam si Kecil.
Itulah resep MPASI bayi delapan bulan minggu ini 2-8 Agustus 2021. Selamat mencoba di rumah ya, Ma!