Tasya Kamila Beri 5 Tips agar Bayi Terhindar dari Virus Saat Traveling

Anaknya tak mau pakai masker untuk mencegah virus, Tasya Kamila lakukan hal ini!

4 Februari 2020

Tasya Kamila Beri 5 Tips agar Bayi Terhindar dari Virus Saat Traveling
Instagram.com/tasyakamila

Baru-baru ini mantan penyanyi cilik, Tasya Kamila diketahui sedang berlibur dengan memboyong serta sang Anak, Arrasya Wardhana Bachtiar.

Di tengah segala isu terkait virus yang membahayakan serta cuaca buruk yang tak terkontrol, Tasya ternyata memiliki cara tersendiri untuk melindungi sang Anak dari paparan virus.

Hal tersebut ia ungkapkan langsung di Instagram Story-nya pada Senin 3 Februari 2020 kemarin. 

"Aku coba beberapa hal sebagai usaha melindungi Arrasya dari virus selama perjalanan," tulis Tasya pada laman Instagramnya.

Salah satu cara yang sempat ia lakukan untuk mencegah virus masuk ke tubuh sang Anak adalah dengan mengenakan masker.

Tak hanya itu, masih ada 5 cara lainnya yang juga Tasya lakukan untuk menjaga kesehatan anak saat traveling.

Apa saja? Berikut Popmama.com telah merangkum 3 informasi menariknya.

Editors' Pick

1. Berusaha mencegah virus, Tasya Kamila pakaikan masker pada sang Anak

1. Berusaha mencegah virus, Tasya Kamila pakaikan masker sang Anak
Instagram.com/tasyakamila

Pada Instagram Story-nya yang pertama, Tasya mengunggah video sang Anak yang sempat kesal saat dipakaikan masker penutup mulut dan hidung.

Meski berniat baik, namun ternyata hal tersebut masih belum dimengerti oleh sang Anak. Tiap kali Tasya mencoba memakaikannya, berulang kali juga Arrasya mencoba melepaskannya.

"Kemarin gagal guys, Arrasya nggak mau dan nggak bisa dipakaikan masker selama di airport saat pergi dan pulang liburan. Aku memang belum punya masker bayi, dicobain pakai masker dewasa dia menolak. Nah jadi bingung deh harus bagaimana. Akhirnya aku coba beberapa hal sebagai usaha melindungi Arrasya dari virus selama perjalanan," tulisnya pada keterangan video.

2. Anaknya tak mau pakai masker, Tasya Kamila tak kehilangan akal

2. Anak tak mau pakai masker, Tasya Kamila tak kehilangan akal
Instagram.com/tasyakamila

Setelah cara pertama gagal, Tasya pun tak kehabisan akal.

Guna mencegah virus masuk, istri dari Randi Bachtiar ini masih tetap berusaha menutup mulut dan hidung sang Anak sebisa mungkin dan dengan cara apapun.

Kali ini, ia mencoba kain jarik dan nursing apron sebagai solusinya.

1. Digendong dan ditutup pakai kain jarik

2. Ditutup pakai tudung menyusui (nursing apron)

Cara ini masih tidak berhasil ketika dia bangun. Ketika mukanya ditutup dia malah main cilukba.

Nah, kalau dipaksa tutup muka dia langsung protes kayak gitu. Cara ini hanya bisa dilakukan ketika dia tidur.

3. Tips efektif a la Tasya Kamila untuk menghindari anak dari virus

3. Tips efektif a la Tasya Kamila menghindari anak dari virus
Instagram.com/tasyakamila

Meski sudah berusaha seoptimal mungkin, lagi-lagi cara yang dilakukan Tasya gagal. Meski begitu, ternyata ia telah menyiapkan persiapan yang jauh lebih matang sebelum mereka berangkat berlibur.

Sebagai tips untuk Mama di luar sana yang juga sedang berusaha melindungi anak-anak dari paparan virus berbahaya, berikut beberapa cara yang dilakukan oleh Tasya Kamila:

Jadi dari pengalaman kemarin cara paling efektif ketika bawa Arrasya travel di saat-saat udara dan cuaca mengkhawatirkan kayak sekarang adalah dengan:

1. Atas saran dokter boleh kasih vitamin imun untuk bayi (yang mengandung vitamin C dan Zinc). Plis konsul dulu ke dokter untuk yang ini ya.

2. Kita orang dewasa yang megangin bayi harus sering-sering cuci tangan pakai sabun atau lap tangan pakai tisu basah anti bakteri, pakai masker.

3. Si Bayi sering-sering dicuci tangannya pakai sabun atau lap pakai tisu basah anti bakteri.

4. Semua surface yang mau disentuh bayi, aku lap pakai tisu basah anti bakteri.

5. Jangan dekatkan bayi dengan orang lain yang nggak kita kenal selama perjalanan.

Ya namanya juga usaha. Kan sebaik-baiknya pelindung adalah Allah SWT, yang penting kita usaha dulu ya.

Sebagai perhatian juga pada para Mama di luar sana, disarankan jika tidak ada keperluan mendesak sebaiknya Mama tidak membawa anak ke tempat umum.

Selain itu, jaga pula kondisi tubuh dan cukupi asupan nutrisi harian anak agar selalu tetap fit dan terhindar dari wabah virus.

Nah, itulah beberapa informasi menarik seputar tips mencegah terpaparnya virus pada anak saat traveling a la Tasya Kamila.

Semoga bermanfaat, ya!

Baca juga:

The Latest