7 Resep MPASI Berbahan Dasar Buah-buahan, si Kecil Pasti Suka!

Yuk, cobain di rumah untuk si Kecil!

19 Oktober 2023

7 Resep MPASI Berbahan Dasar Buah-buahan, si Kecil Pasti Suka
Freepik/bearfotos

Menginjak usia 6 bulan, si Kecil sudah mulai belajar untuk makan karena ia mulai membutuhkan nutrisi tambahan selain ASI. Karenanya, mungkin berbagai resep MPASI sudah Mama siapkan untuk memberikan makanan pertama yang terbaik untuk si Kecil.

Buah-buahan adalah salah satu bahan yang bisa menjadi opsi dalam membuat MPASI untuk si Kecil. Selain mudah dijumpai di pasar maupun supermarket, buah-buahan juga memiliki rasa yang nikmat dan kandungan nutrisinya baik bagi tubuh si Kecil.

Jika Mama tertarik membuat MPASI berbahan dasar buah-buahan, di bawah ini Popmama.com telah mengulas resep MPASI berbahan dasar buah-buahan yang bisa Mama coba untuk diberikan kepada si Kecil. Yuk, simak selengkapnya!

1. Bubur Sumsum Buah Naga

1. Bubur Sumsum Buah Naga
Freepik/freepik

Bahan-Bahan:

  1. ¼ buah naga merah ukuran sedang
  2. 2 sdm tepung beras
  3. 30 ml santan kental
  4. 150 ml air hangat

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih buah naga, kemudian hancurkan dengan saringan.
  2. Larutkan tepung beras dengan air hangat secara perlahan, lalu tambahkan santan dan aduk rata.
  3. Masak larutan tepung tadi dengan api kecil sembari diaduk hingga mengental.
  4. Jika sudah mengental, angkat dan tunggu dingin.
  5. Setelah dingin, campurkan bubur sumsum dengan sari buah naga yang terlah disaring.
  6. Bubur sumsum siap disajikan.

2. Banana Cheese Cake

2. Banana Cheese Cake
Freepik/lifeforstock

Bahan-Bahan:

  1. 2 buah pisang jenis apa pun
  2. 100 ml susu UHT
  3. 1 butir kuning telur
  4. Keju parut sesuai selera

Cara Membuat:

  1. Setelah pisang dibersihkan dan dikupas, lumatkan pisang hingga hancur.
  2. Kemudian, tambahkan kuning telur ke dalam pisang yang telah dihancurkan tadi.
  3. Tuang 100 ml susu UHT dan taburkan keju secukupnya ke dalam adonan, kemudian aduk hingga rata.
  4. Lalu, tuang adonan ke dalam wadah tahan panas, kemudian taburkan keju sesuai selera.
  5. Setelahnya, kukus adonan tadi selama 20 menit.
  6. Tunggu dingin, lalu sajikan dengan porsi yang lebih kecil.

Editors' Pick

3. Pancake Alpukat

3. Pancake Alpukat
Freepik/jcomp

Bahan-Bahan:

  1. ½ buah alpukat matang ukuran sedang
  2. 4 sendok tepung terigu
  3. 1 butir telur
  4. 1 sdm unsalted butter
  5. 100 ml susu UHT plain
  6. Sejumput garam dan gula

Cara Membuat:

  1. Setelah alpukat dicuci, haluskan alpukat dengan air secukupnya menggunakan blender atau chopper, kemudian saring.
  2. Kocok telur dengan garam dan gula hingga agak mengembang, sisihkan.
  3. Masukkan tepung terigu, puree alpukat, dan susu UHT ke dalam wadah.
  4. Kemudian, masukkan telur yang sudah dikocok ke dalam adonan, lalu tambahkan minyak.
  5. Aduk hingga merata, kemudian diamkan dan tutup adonan selama 15 menit atau lebih.
  6. Panaskan wajan/teflon dengan api kecil, oleskan unsalted butter di atasnya.
  7. Tuangkan adonan yang sudah mengembang, buat pancake dalam bentuk yang kecil-kecil sesuai selera.
  8. Pancake siap disajikan.

4. Bubur Oat Mangga

4. Bubur Oat Mangga
Freepik/jcomp

Bahan-Bahan:

  1. 1 sdm oat
  2. 4 – 5 sdm air
  3. 5,2 gr keju
  4. ½ buah mangga

Cara Membuat:

  1. Masak oat dengan air selama kurang lebih 2 menit
  2. Setelah oat mulai matang, tarung keju ke dalam dan aduk hingga tercampur rata.
  3. Kemudian, setelah oat matang dan mulai halus, matikan kompor lalu sisihkan.
  4. Potong dan haluskan buah mangga menggunakan blender atau chopper hingga tekstur yang diinginkan.
  5. Lalu, tuangkan bubur oat ke dalam mangkuk dan taruh puree mangga di atasnya.
  6. Bubur siap disajikan.

5. Apple Bread Pudding

5. Apple Bread Pudding
Freepik/azebaijan_stockers

Bahan-Bahan:

  1. 1 buah apel
  2. 2 lembar roti tawar
  3. 150 ml susu UHT
  4. 1 buah telur
  5. 1 sdm gula
  6. Bubuk kayu manis secukupnya

Cara Membuat:

  1. Setelah dicuci bersih, cincang apel menjadi kotak kecil.
  2. Kemudian, potong roti menjadi dadu kecil.
  3. Didihkan susu dan bubuk kayu manis, setelah mulai mendidih, sisihkan dan biarkan selama 1 – 2 menit.
  4. Pada mangkuk lainnya, campurkan telur dan gula lalu kocok hingga gula larut.
  5. Kemudian, masukkan susu yang telah direbus ke dalam adonan telur secara perlahan. Pastikan pada saat mencampur, adonan telur selalu di aduk hingga tidak ada gumpalan atau telur tidak masak.
  6. Tata potongan roti dan apel secara bergantian pada baking tray atau wadah tahan panas.
  7. Masukkan susu ke dalam ceramic glass tersebut, pastikan susu hanya terisi 3/4 saja agar pada saat dikukus tidak tumpah.
  8. Kukus selama 10 – 15 menit hingga pudding matang.
  9. Puding siap disajikan.

6. Egg Tart Labu, Kurma, dan Buah Naga

6. Egg Tart Labu, Kurma, Buah Naga
Freepik/jcomp

Bahan-Bahan:

  1. 2 butir telur
  2. 2 sdm tepung mocaf
  3. Air secukupnya
  4. 4 potong buah naga
  5. 8 potong labu kuning
  6. 2 sdm susu UHT
  7. 2 butir kurma
  8. 1 sdm minyak kelapa

Cara Membuat:

  1. Setelah dicuci bersih, haluskan buah naga, labu, dan kurma.
  2. Kemudian campurkan tepung mocaf, telur, dan susu UHT ke dalamnya, aduk hingga rata.
  3. Setelah tercampur, siapkan wadah.
  4. Oleskan wadah dengan minyak kelapa, lalu tuangkan adonan ke wadah.
  5. Kukus adonan hingga matang.
  6. Sajikan egg tart selagi hangat.

7. Roti Kukus Pisang Kurma

7. Roti Kukus Pisang Kurma
Freepik/azebaijan_stockers

Bahan-Bahan:

  1. 1 butir telur ayam kampung
  2. 100 ml susu UHT
  3. 1 lembar roti tawar
  4. ½ buah pisang
  5. 1 butir kurma
  6. 1 sdt gula pasir
  7. Margarin secukupnya

Cara Membuat:

  1. Kocok telur dengan gula selama kurang lebih 5 menit.
  2. Potong-potong kurma dan roti tawar sesuai selera.
  3. Kupas pisang lalu lumatkan.
  4. Campurkan roti tawar, pisang, dan susu ke dalam adonan telur, kemudian aduk rata.
  5. Cetakkan adonan ke dalam wadah anti panas yang telah diolesi margarin terlebih dahulu.
  6. Setelahnya, taburkan potongan kurma di atasnya.
  7. Kukus adonan selama kurang lebih 30 menit.
  8. Setelah matang, sajikan selagi hangat.

Itu tadi 7 resep MPASI berbahan dasar buah-buahan yang bisa Mama coba untuk si Kecil. Apakah Mama sudah memutuskan resep mana yang ingin disajikan untuk si Kecil hari ini?

Baca juga:

 

The Latest