Cocok di Musim Hujan, Ini 7 Resep Sup untuk MPASI Bayi
Sup selain enak dan menghangatkan, cara membuatnya juga mudah
11 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Memasuki usia 6 bulan, bayi mulai mengonsumsi makanan padat. Mama dapat memberikan beraneka ragam makanan yang kaya nutrisi.
Di musim penghujan, sup yang kaya nutrisi sangat cocok untuk disajikan pada bayi, Ma. Selain enak dan mudah dibuat, menikmati sup hangat dapat membuat si Kecil merasa nyaman di tengah udara dingin.
Mama juga dapat menambahkan bahan makanan yang kaya vitamin dan mineral dalam sup yang akan dinikmati bayi.
Untuk membantu Mama, Popmama.com sudah merangkum 7 resep sup untuk MPASI bayi. Dijamin enak dan mudah disiapkan, Ma.
1. Sup Ceker Ayam dan Kentang
Bahan-bahannya:
- 250 gr ceker ayam
- 3 buah sayap ayam
- 2 buah kentang
- 1 bonggol besar bunga kol
- 5 buah wortel ukuran kecil
- 1 btg daun bawang
- 1 bks makaroni
- 3 sdm bawang merah goreng
- Secukupnya air bersih
- Secukupnya minyak goreng
- 1 ruas jempol jahe (geprek)
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sdt merica bubuk
Cara membuatnya:
- Siapkan bahan-bahan.
- Rendam makaroni dengan air panas, sisihkan.
- Cuci bersih ayam lalu beri jahe geprek dan air secukupnya. Rebus hingga kotorannya keluar.
- Buang air rebusannya dan cuci kembali ayamnya kemudian tambah air dan rebus hingga matang.
- Sambil menunggu ayam matang, rendam kembang kol di air garam selama 10 menit. Kemudian tiriskan lalu cuci bersih.
- Kupas kentang dan wortel kemudian cuci bersama daun bawang, setelah itu potong sesuai selera.
- Haluskan bawang putih lalu tumis bumbu dengan menambahkan batang daun bawang dan merica bubuk. Tumis hingga harum.
- Saat ayam sudah hampir matang, masukan kentang, 2 menit kemudian masukan wortel, kembang kol, makaroni yang sudah ditirkan dan tumisan bumbu.
- Setelah mendidih, tambahkan daun bawang.
- Sesuaikan tekstur jika diperlukan, ya, Ma.
2. Sup Daging Telur
Bahan-bahan:
- 30 gr beras
- 50 gr daging giling
- 1 butir telur ayam
- 10 gr brokoli
- 1/4 buah tomat
- 1 sdm minyak canola
- Secukupnya air
- 1 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
Cara membuatnya:
- Panaskan minyak canola kemudian tumis bawang sampai harum.
- Masukan daging giling yang sudah diblender terlebih dahulu dengan sedikit air.
- Kemudian tambahkan air dan beras. Masak hingga menjadi setengah bubur.
- Setelah itu masukan tomat dan brokoli masak hingga menjadi bubur.
- Tambahkan telur sambil diaduk. Lakukan sampai semua bahan matang.
- Setelah matang, saring atau blender untuk menyesuaikan tekstur, ya, Ma.