Enak dan Kaya Vitamin, Ini 7 Resep Puding untuk Camilan Bayi
Puding bisa menjadi salah satu camilan si Kecil di rumah
6 Januari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ketika si Kecil sudah mulai mengonsumsi makanan padat pendamping ASI, Mama bisa memberikan camilan di sela-sela makanan utama.
Kapan Mama boleh memberikan camilan pada bayi? Ini diberikan ketika bayi masih tampak lapar, ya, Ma. Bukan cuma mengisi perut, lewat camilan, bayi juga belajar mengenal jenis dan rasa makanan.
Puding merupakan salah satu jenis makanan yang bisa dijadikan camilan untuk si Kecil. Tidak hanya enak, Mama juga bisa memberikan puding yang kaya vitamin. Membuat puding untuk si Kecil tidak susah kok, Ma.
Agar Mama tidak repot, Popmama.com sudah merangkum7 resep puding untuk camilan bayi. Bisa dicoba nih!
1. Puding labu
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 300 gr labu kuning
- 3 sdm santan kental
- 2 butir kuning telur
- Keju
Cara membuatnya:
- Potong labu lalu cuci kemudian kukus sampai lunak.
- Pindahkan labu ke wadah untuk dihancurkan menggunakan sendok.
- Masukan santan 3 sdm dan kuning telur 2 butir, aduk lalu masukan ke wadah.
- Taburi dengan keju lalu kukus adonan kurang lebih 20 menit.
- Setelah matang angkat dan dinginkan.
- Siap dinikmati oleh si Kecil.
2. Puding roti
Bahan-bahannya:
- 2 lembar roti tawar, buang pinggirnya
- 1 sdm butter
- 1 btr telur ayam kampung
- 125 ml ASI
- 1/2-1 sdm selai kurma
- 1 sdt keju bubuk
- Keju cheddar/mozzarella
Cara membuatnya:
- Potong roti tawar menjadi kotak-kotak kecil. Sisihkan.
- Kocok lepas 1 butir telur ayam kampung, tambahkan susu cair, aduk rata. Tambahkan selai kurma, aduk rata kembali.
- Lelehkan 1 sdm mentega, masukan campuran telur susu dan selai kurma tadi.
- Tambahkan keju bubuk, aduk rata. Masukan roti tawar yang sudah dipotong, aduk merata sebentar jangan sampai mendidih. Matikan api.
- Tuang ke aluminium foil yang sudah dioles mentega. Taburi dengan topping keju sesuai selera. Kukus dalam panci kukusan yang sudah dipanaskan selama 15-20 menit.
- Sajikan hangat atau dingin.
Editors' Pick
3. Puding santan ubi ungu
Bahan-bahan:
- 1 bungkus agar-agar plain
- 600 ml santan
- 120 gram ubi ungu (berat setelah kukus)
Cara membuatnya:
- Haluskan ubi ungu yang telah dikukus.
- Larutkan agar-agar dengan santan, aduk aduk sampai rata sebelum api dinyalakan. Setelah tidak ada yang menggumpal, nyalakan api.
- Aduk-aduk sampai hampir mendidih, lalu masukan ubi. Aduk kembali sampai benar-benar mendidih,
- Tuang ke dalam cetakan.
- Setelah puding mengeras, siap dinikmati oleh si Kecil.
4. Puding jagung
Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- 1/2 bonggol jagung manis, sisir
- 100 ml ASI
- 1 sdm santan kara
- 1/2 sdt agar-agar plain
- 1/2 keping biskuit bayi, hancurkan
- Keju parut sesuai selera
Cara membuatnya:
- Blender semua bahan hingga halus, kecuali biskuit.
- Saring adonan, buang serat jagung yang tak larut, ambil airnya saja.
- Masak hingga meletup-letup.
- Tuang di cetakan, lalu beri toping remahan biskuit.
- Setelah mengeras, siap disajikan untuk bayi.
5. Puding susu buah naga merah
Bahan-bahan:
- 1 bungkus agar-agar plain
- 200 ml ASI atau susu cair
- 500 ml air
- 200 gr buah naga, haluskan dengan garpu
Cara membuatnya:
- Siapkan bahan yang diperlukan.
- Masukan ke panci bubuk agar-agar, dan gula pasir lalu aduk rata dulu. Setelah itu, masukan air, susu cair, aduk rata.
- Lalu masak hingga mendidih, aduk-aduk supaya susu tidak pecah.
- Setelah mendidih ambil sebagian untuk dicampur dengan buah naga halus. Aduk rata.
- Siapkan cetakan yang sudah dibasahi air (supaya nanti mudah melepaskan puding dari cetakan), lalu tuang secukupnya puding warna merah.
- Setelah sudah set, tusuk-tusuk dengan tusuk gigi, lalu timpa dengan puding original (jika puding sudah terlalu kental, bisa dipanaskan dulu).
- Jika sudah set, tusuk-tusuk lagi puding original dengan tusuk gigi (supaya bisa saling menempel), lalu timpa dengan sisa puding buah naga (ini dipanaskan juga kalau sudah mengental dipanaskan dulu). Setelah dingin, masukan ke kulkas.
- Jika sudah set, puding siap disajikan untuk bayi.
6. Puding alpukat dan jagung
Bahan-bahan:
- 50 gr jagung manis
- 150 gr alpukat matang lumatkan
- 15 gr keju parut
- 50 ml santan peras
- 150 ml susu
- 100 ml air
- 2 sdt agar-agar plain
Cara membuatnya:
- Blender semua bahan pudding kecuali agar-agar dan alpukat. Lalu saring.
- Tambahkan bubuk agar-agar. Aduk rata, masak sampai mendidih. Angkat.
- Masukan alpukat yang sudah di haluskan. Aduk sebentar sampai rata. lalu tuang dalam cup. Dinginkan di kulkas.
- Setelah mengeras, siap dinikmati si Kecil.
7. Puding kelapa muda gula aren
Bahan-bahannya:
- 200 gr kelapa muda, serut
- 1 bks (15 gr) Nutrijell plain
- 1 bks (7 gr) agar - agar plain
- 250 gr gula aren
- 1 lbr daun pandan
- 1500 ml air
Cara membuatnya:
- Siapkan bahan.
- Campur semua bahan puding, aduk rata hingga larut.
- Rebus bahan puding hingga mendidih. Gunakan api kecil. Aduk terus.
- Susun kelapa muda dalam cetakan, tuangkan puding yang sudah dimasak.
- Diamkan di suhu ruang hingga dingin.
- Simpan di kulkas. Biarkan hingga padat dan dingin.
- Setelah mengeras, siap dinikmati bayi.
Nah, itu 7 resep puding untuk camilan bayi. Apa puding kesukaan si Kecil, Ma?
Baca juga:
- 7 Resep Camilan untuk Bayi 6 Bulan, Enak dan Mudah Dibuat
- 7 Resep Camilan yang Enak untuk Bayi 6 Bulan
- 7 Resep Camilan Enak untuk Bayi Usia 12 Bulan, si Kecil Pasti Suka!