5 Tips untuk Membuat Bayi Lebih Cerdas
5 cara sederhana ini merupakan persiapan dini untuk sekolah, Ma
2 September 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebagai orangtua, kita semua menginginkan bayi yang bahagia dan sehat. Tidak hanya itu, Mama tentu ingin bayi menjadi cerdas juga.
Penelitian mengungkapkan bahwa beberapa hal dapat dilakukan oleh Mama untuk membesarkan bayi yang penuh rasa ingin tahu dan siap belajar.
Aktivitas pendidikan usia dini ini sangat sederhana dan yang terpenting, tidak membutuhkan gadget.
American Academy of Pediatrics (AAP) merekomendasikan orangtua untuk berkonsultasi dengan dokter tentang bagaimana menciptakan lingkungan yang mendukung dan merangsang untuk bayi sejak lahir. Tujuannya untuk meningkatkan perkembangan otak yang sehat dan membangun keterampilan sosial dan emosional. Semuanya ini dibutuhkan untuk persiapan mereka memasuki bangku sekolah nanti.
Simak ulasan Popmama.com mengenai aktivitas tersebut.
1. Jadikan membaca sebagian kegiatan keluarga yang menyenangkan
AAP merekomendasikan hal ini untuk membangun keterampilan bahasa, melek huruf, dan sosial-emosional yang bertahan seumur hidup. Tidak pernah terlalu muda untuk mulai membaca bersama bayi.
Menurut penelitian, membaca kepada bayi dapat meningkatkan aktivitas di bagian otak yang membentuk blok-blok pembangun bahasa, keterampilan membaca, dan imajinasi.
2. Lakukan rhyme: bermain, berbicara, bernyanyi, dan berpelukan bersama
AAP mendorong orangtua untuk menggunakan permainan untuk membantu memenuhi kesehatan dan tonggak perkembangan anak mereka, mulai dari kelahiran.
Butuh ide? Berikut adalah beberapa cara hebat untuk melakukan ini berdasarkan usia bayi. Obrolkan dengan bayi tentang hal-hal yang mereka lihat di sekitar mereka, di rumah, di toko, atau saat bepergian.
Daftarkan diri Mama dalam program dan kegiatan pendidikan dini yang berkualitas, luangkan waktu untuk mengunjungi museum anak-anak atau perpustakaan setempat, dan nikmati waktu bercerita.