5 Resep MPASI Kacang Hijau untuk Bayi, Enak dan Bergizi
Yuk, bikin variasi lain dari olahan kacang hijau untuk MPASI si Kecil
1 September 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ada banyak varian bahan makanan yang dapat diolah menjadi MPASI. Salah satu yang populer adalah kacang hijau. Kacang hijau mengandung protein tinggi dan karbohidrat kompleks. Kacang yang punya nama ilmiah Vigna radiata ini juga diperkaya dengan vitamin C, asam folat, zat besi, zinc, potassium, magnesium, tembaga, mangan, fosfor dan thiamin yang bermanfaat bagi perkembangan tubuh dan otak anak.
Tak heran, dengan berbagai kandungan yang ada di dalamnya, kacang hijau sering direkomendasikan untuk dijadikan sebagai sumber makanan MPASI yang digemari oleh bayi. Tetapi, umumnya para orangtua hanya menyajikannya dalam bentuk bubur tunggal kacang hijau.
Supaya bayi tidak bosan, Mama bisa mengombinasikannya dengan berbagai bahan makanan lain agar gizi dan nutrisinya makin beragam. Yuk cobain lima resep MPASI kacang hijau ala Popmama.com dari berbagai sumber berikut ini.
1. Bubur jagung kacang hijau
Kacang hijau dan jagung adalah dynamic duo yang mengandung serat tinggi untuk pencernaan anak. Menambahkan jagung akan memperkaya kandungan antioksidan dalam makanan ini. Cara buatnya gampang banget lho, Ma.
Bahan:
50 gram jagung manis pipil.
50 gram kacang hijau kupas.
100 cc ASI.
Cara Membuat:
- Pertama-tama rebus jagung manis dan kacang hijau kupas secara bersamaan hingga empuk.
- Setelah matang, blender keduanya hingga halus lalu saring.
- Tambahkan ASI, aduk hingga rata lalu sajikan dalam keadaan hangat.
Editors' Pick
2. Bubur kacang hijau pisang
Bingung mencari resep MPASI yang padat dan mengenyangkan sekaligus melancarkan pencernaan si Kecil? Tambahkan saja pisang ke dalam bahan MPASI bubur kacang hijau. Rasanya makin enak dengan tambahan sari jeruk manis.
Bahan:
50 gram kacang hijau kupas.
100 gram pisang ambon.
Air jeruk manis secukupnya.
Cara membuat:
- Rebus kacang hijau kupas hingga matang dan empuk.
- Blender bersamaan dengan pisang ambon hingga halus.
- Tambahkan perasan air jeruk lalu aduk rata dan sajikan.
3. Puree kacang hijau stroberi
Untuk si Kecil yang bosan hanya dengan rasa manis dari olahan bubur kacang hijau, menu yang satu ini cocok banget dijadikan variasi, Ma. Saus strawberry akan memberikan sedikit rasa asam yang membuat bayi makin doyan makan.
Bahan:
50 gram kacang hijau kupas.
1 buah stroberi.
ASI atau susu formula secukupnya.
Cara membuat:
- Rebus kacang hijau kupas hingga matang dan empuk.
- Angkat dan tiriskan lalu blender hingga halus lalu sisihkan.
- Selanjutnya, blender stroberi dengan ASI atau susu hingga halus, kemudian saring.
- Sajikan puree dengan saus stroberi di atasnya.
4. Bubur kacang hijau wortel apel
Siapa bilang wortel bakal langu jika dicampurkan dengan kacang hijau menjadi menu MPASI? Buktikan sendiri kelezatannya lewat resep kaya vitamin C satu ini
Bahan:
50 gram kacang hijau kupas.
20 gram wortel.
1/4 buah apel.
ASI atau susu formula secukupnya.
Cara membuat:
- Rebus kacang hijau kupas hingga matang dan empuk, angkat lalu sisihkan.
- Kukus wortel dan apel hingga empuk, angkat lalu tiriskan.
- Blender kacang hijau, apel dan wortel hingga halus.
- Tambahkan ASI atau susu formula hingga mencapai kekentalan yang pas.
5. Bubur kacang hijau kurma
Kacang hijau merupakan makanan yang baik untuk kepadatan tulang dan menjaga sistem kekebalan tubuh, serta mencegah anemia. Padukan dengan kurma untuk menambah nilai manfaat sekaligus memberikan rasa manis alami.
Bahan:
50 gram tepung kacang hijau kupas.
2 buah kurma, ambil dagingnya saja.
ASI atau susu formula secukupnya.
Cara membuat:
- Blender kurma, masukkan tepung kacang hijau, lalu aduk hingga rata.
- Masak adonan di atas api kecil hingga matang kurang lebih 10 menit.
- Angkat lalu tambahkan ASI atau susu formula untuk mengatur kekentalan.
- Aduk rata, lalu sajikan.
Pastikan menyajikan kacang hijau dengan cara merebusnya sampai matang dan empuk karena biji kacang hijau yang tergolong kecil, bisa menimbulkan risiko tersedak. Semoga resep-resep ini dapat menginspirasi Mama dalam menyajikan menu MPASI yang variatif untuk si Kecil. Selamat mencoba.
Baca Juga:
- Cara Aman Mengenalkan Kacang-kacangan untuk Makanan Anak
- 5 Manfaat Kacang Hijau bagi Kesehatan Balita
- Anti Repot! Ini 7 Resep MPASI Berbahan Daging yang Sehat dan Lezat