Cara Membuat Baju Sendiri di Game Roblox, Coba Yuk!
Membuat baju sendiri di Roblox tidak sulit kok!
15 Januari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Roblox merupakan sebuah dunia yang luas dimana kamu dapat melakukan aktivitas apapun yang kamu mau, bermain bersama teman, menata dan mengubah avatarmu, mengekspresikan sisi kreatifmu dan masi banyak lagi.
Di dalam game yang besar dengan ribuan pemain tentunya kamu ingin tampil berbeda bukan? Mengenakan pakaian keren dan cantik yang sesuai dengan gayamu.
Memang Roblox menyediakan segudang pakaian yang dapat kamu kenakan, namun kebanyakan perlu kamu beli terlebih dahulu menggunakan Robux.
Tapi jangan menyerah dulu, ada cara lain yang lebih menyenangkan untuk mendapatkan pakaian baru di Roblox lho. Tentunya dengan mendesain dan membuat sendiri baju atau celana yang kamu inginkan.
Tenang saja caranya tidak sulit. Kalau penasaran kamu boleh mengecek cara membuat baju Roblox di Popmama.com.
1. Kamu dapat membuat baju sendiri di Roblox lho!
Ketika bermain Roblox kamu bukan hanya dapat membeli baju yang tersedia, tetapi juga sangat dapat membuat bajumu sendiri. Namun perlu diperhatikan, fitur ini tidaklah gratis. Sebab kamu perlu menjadi subscriber ke premium Builder’s Club terlebih dahulu.
Anak-anak dapat membuat baju Roblox menggunakan computer ataupun hp. Selama anak-anak memliki kreativitas yang tinggi, kamu tentunya dapat membuat baju yang luar biasa. Siapa tahu dari sinilah kamu dapat mengasah kemampuanmu mendesain baju. Keren sekali lho!
Oh ya, kamu bukan hanya dapat membuat baju, tetapi juga celana pendek, celana panjang, t-shirt, topi, sepatu, dan lainnya.
Editors' Pick
2. Buat atau cari template baju
Mari kita belajar membuat dan mencari template terlebih dahulu. Perlu kamu ketahui, template ini merupakan dasar utama dalam pembuatan bajumu. Anak-anak dapat membuat sendiri template atau juga mengambil dari kreator lainnya di internet.
Jika kamu memilih membuatnya sendiri, maka hal pertama yang perlu kamu lakukan ialah membuka lalu mendownload template di https://static.rbxcdn.com/images/Template-Shirts-R15_07262019.png.
Setelahnya bukalah templat kaus atau celana menggunakan program pengeditan gambar apapun yang kamu miliki. Lalu mulailah berkreasi!
Kamu dapat menambahkan warna atau gambar yang kamu suka ke dalam bajumu. Pastikan kamu melihat dan membayangkan bagaimana pakaian tersebut akan terlihat pada karaktermu di dalam Roblox (khususnya karena model Roblox berbentuk 3D).
Kamu juga dapat menambahkan desain di bagian depan, bagian belakang, di bagian tangan. Tidak perlu khawatir jika kurang memuaskan, prosesnya memang memang membutuhkan latihan hingga membuatmu lebih mahir.
Setelah merasa puas dengan hasil desainmu, berikutnya save gambarmu. Sebaiknya ingat nama file dan tempatmu menyimpan gambar ya!