Letak Astronomis ASEAN dan Pengaruhnya, Penting Diajarkan pada Anak
Pengetahuan umum yang wajib dikuasai anak nih, Ma
14 Desember 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Di bangku Sekolah Dasar (SD) , anak akan belajar banyak pengetahuan umum, salah satunya adalah letak astronomis ASEAN (Association of Southeast Asian Nations).
Mengapa anak perlu mempelajarinya? Pasalnya, Indonesia termasuk ke dalam negara-negara ASEAN. Sehingga, anak perlu memahami karakteristisk astronomis dan geografisnya. Apalagi, letak tersebut memberikan banyak pengaruh lho.
Selain mendapatkan pengetahuan tersebut di sekolah, orangtua dapat mendampingi anak belajar di rumah. Anak pun akan lebih memahami pelajaran yang diberikan guru.
Nah, apa saja fakta tentang letak astronomis ASEAN? Simak penjelasan Popmama.com berikut, ya.
1. Mengenal ASEAN
Sebelum membahas letak astronomis ASEAN, berikan pemahaman dasar pada anak tentang ASEAN. Sehingga, anak mengetahui sejarah serta tujuan berdirinya.
Jadi, ASEAN adalah organisasi kawasan yang dideklarasikan pada tanggal 8 Agustus 1967. Deklarasinya dilakukan di Bangkok, Thailand.
Awal pembentukan ASEAN berdasarkan pada kesamaan yang dimiliki negara-negara di Asia Tenggara. Sebagian besar negara di kawasan tersebut adalah negara bekas jajahan. Dengan sejarah yang sama, akhirnya negara-negera tersebut merasa memiliki 'kawan' senasib dan seperjuangan.
Apalagi, pada tahun 1960-an, situasi perekonomian dunia sedang sulit. Para pemimpin negara di Asia Tenggara pun berpikir pentingnya membentuk organisasi kawasan untuk memperkuat tiap negara. Selain itu, organisasi tersebut diharapkan dapat meminimalisir konflik internal maupun eksternal.
Selain alasan ekonomi, Asia Tenggara juga termasuk kawasan strategis. Kawasan ini menjadi basis incaran blok Barat dan blok Timur. Sehingga, bila negara-negara di kawasan tersebut tidak berserikat, maka akan mudah terpecah belah oleh situasi dan kepentingan.
Untuk itu, negara-negara di Asia Tenggara sepakat untuk mendirikan organisasi yang kini dikenal sebagai ASEAN.
2. Latar belakang didirikannya ASEAN
Selain letak astronomis ASEAN, pembentukan organisasi ini juga berdasarkan beberapa kepentingan. Bukan sekadar kesamaan nasib juga ternyata. Ada kepentingan lain yang mendorong lahirnya ASEAN.
Berikut latar belakang pembentukan ASEAN yang lengkap:
- Persamaan budaya
Apabila ditelisik lebih dalam lagi, ternyata penduduk Asia Tenggara memiliki garis keturuanan ras yang sama lho, yakni ras Malayan Mongoloid. Makanya, secara karakteristik fisik, orang-orang di Asia Tenggara memiliki banyak kesamaan. Contohnya, sebagian besar orang Asia Tenggara memiliki warna kulit sawo matang.
Selain itu, persamaan budaya juga terlihat dari warisan kuliner hingga adat istiadat. Ada beberapa adat istiadat yang mirip.
- Persamaan nasib
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, negara-negara di Asia Tenggara pernah mengalami penjajahan kecuali Thailand. Indonesia sendiri pernah dijajah oleh Belanda dan Jepang. Kemudian, Fillipina pernah di bawah penjajahan Spanyol dan Amerika.
Kesamaan nasib inilah yang menyatukan negara-negara di Asia Tenggara.
- Persamaan geografis
Persamaan lainnya adalah negara-negara di Asia Tenggara berada di Benua Australia. Selain itu, negara-negaranya juga termasuk di daratan Benua Asia.
Letak geografis yang menjadi ciri khas, negara-negara di Asia Tenggara termasuk di kawasan Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Alasan geografis ini juga makin mendorong negara-negara tersebut untuk berada di bawah satu organisasi kawasan.
- Persamaan kepentingan
Terakhir, negara-negara di Asia Tenggara memiliki kepentingan yang sama. Bahkan, negara-negara tersebut memiliki visi dan tujuan yang sama, yakni kedamaian, ketertiban, kesejahteraan, dan keamaan.
Dengan semua persamaan tersebut, mereka akhirnya membentuk ASEAN.