Pengertian Perubahan Wujud Benda Menyublim beserta Contohnya

Meyumblim dapat mengubah benda menjadi wujud gas

10 Oktober 2022

Pengertian Perubahan Wujud Benda Menyublim beserta Contohnya
Pexels/cottonbro

Di sekitar kita terdapat berbagai macam benda yang bisa mengalami perubahan bentuk atau wujud.

Seluruh benda di sekitar kita, berdasarkan wujudnya digolongkan menjadi 3 jenis yakni benda padat, benda cair, dan benda gas. Benda-benda tersebut dapat mengalami perubahan bentuk. Perubahan wujud ini dapat mengubah sifat-sifat benda.

Terdapat bermacam-macam perubahan wujud benda, salah satunya yakni ada proses menyumblim. Lalu apa sih yang dimaksud dengan menyublim?

Berikut Popmama.com telah menyiapkan materi yang membahas tentang pengertian dan contoh perubahan wujud menyublim. Disimak, ya.

1. Apa itu menyublim?

1. Apa itu menyublim
headandshoulders.co.in

Apabila suatu benda diletakkan di ruangan terbuka, maka akan mengalami perubahan. Perubahan tersebut salah satunya bisa terjadi karena peristiwa menyublim.

Menyublim adalah peristiwa perubahan wujud benda dari padat menjadi gas tanpa melalui proses mencair. Contoh sederhananya adalah pada benda berupa kapur barus yang dibiarkan di udara terbuka atau di luar hingga bungkusnya akan habis lama kelamaan.

Editors' Pick

2. Apa saja sifat benda?

2. Apa saja sifat benda
Pexels/Pixabay

Sebelum mengetahui apa faktor yang menyebabkan proses menyublim terjadi, Mama atau anak mama akan lebih baik memahami bahwa sifat benda dibagi menjadi beberapa jenis. Berikut ini adalah pengelompokkan sifat benda:

1. Benda Cair

Suatu benda termasuk dalam golongan benda cair apabila mempunyai sifat seperti berikut:

  • Menempati ruang
  • Memiliki massa
  • Bentuknya selalu berubah dan tidak tetap serta mengikuti bentuk wadah namun volumenya tetap
  • Mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah

2. Benda Padat

Suatu benda termasuk dalam golongan benda padat apabila memiliki sifat sifat sebagai berikut:

  • Bentuknya akan selalu tetap walaupun mengalami perpindahan dari satu wadah ke wadah lainnya
  • Volume tetap
  • Mempunyai massa

3. Benda Gas

Suatu benda dapat digolongkan sebagai benda gas jika memiliki sifat sifat seperti berikut:

  • Menempati ruang
  • Mempunyai massa
  • Mempunyai tekanan

3. Faktor yang merubah wujud benda saat menyublim

3. Faktor merubah wujud benda saat menyublim
advergize.com

Perubahan wujud benda dengan cara menyublim termasuk ke dalam golongan perubahan fisika, sebab prosesnya tidak diikuti dengan terbentuknya zat baru.

Sebuah benda padat mampu berubah bentuk menjadi gas karena terdapat perubahan molekul yang ada di dalamnya. Ketika benda masih berwujud padat, molekul akan saling berdekatan. Tetapi saat benda mendapat tekanan suhu tinggi, maka kepadatan molekul akan terpisah dan berjauhan hingga jadi tidak teratur.

4. Contoh proses menyublim di kehidupan sehari-hari

4. Contoh proses menyublim kehidupan sehari-hari
Pexels/Pixabay

Terdapat banyak contoh peristiwa menyublim dalam kehidupan sehari-hari yang bisa kita jumpai. Untuk itu, berikut ini adalah beberapa contoh proses menyublim dan penjelasannya:

1. Es Kering

Es kering (dry ice) apabila dibiarkan di udara terbuka dapat mengalami proses penyubliman. Es kering merupakan benda yang mampu mengeluarkan banyak asap ketika berada di suhu ruang. Asap tersebut adalah pertanda bahwa es sedang mengalami proses menyublim tanpa melalui fase cair terlebih dahulu.

Dalam es kering terdapat kandungan karbondioksida atau CO2 yang tidak bisa mencair ketika dipanaskan melainkan langsung berubah wujud menjadi gas. Umumnya, dry ice menyublim pada suhu -78 derajat celcius di bawah tekanan atmosfer normal yakni 1 atm.

2. Kapur Barus

Mama bisa jadi pernah memakai kapur barus untuk mengusir serangga atau menghilangkan bau di sekitar rumah. Nah, kapur barus mampu berubah wujud melalui proses menyublim ini lho, Ma.

Kapur barus atau kamper yang diletakkan di dalam lemari pakaian, tentu lama kelamaan akan berubah menjadi kecil dan hilang tanpa meninggalkan bekas. Hal tersebut disebabkan karena kapur barus memperoleh panas dari lingkungan lemari.

3. Salju yang mencair

Salju terbentuk dari kristal-kristal rumit dengan bidang permukaan yang luas saat suhu atmosfer ada di titik beku atau di bawah titik beku, yakni 0 derajat Celsius.

Ketika bidang permukaan salju semakin besar dan terpapar udara, maka akan semakin banyak pula molekul yang bisa menyublim tanpa melalui tahap mencair terlebih dahulu.

4. Padatan Arsenik

Padatan arsenik juga dapat mengalami perubahan bentuk benda dari padat menuju gas saat dipanaskan.  

Perrubahan ini terjadi saat padatan arsenik menyublim terkena suhu panas sekitar 616 derajat celcius dan tidak akan melewati tahap mencair dan langsung berubah dari fase padat ke fase gas.

5. Pewangi Ruangan

Hampir sama dengan kapur barus, pewangi ruangan juga mengalami perubahan wujud dengan cara menyublim. Pewangi ruangan yang awalnya berbentuk padat yang diletakkan pada suhu ruang, lama kelamaan akan mengalami proses penyubliman atau berubah menjadi gas.

Menghasilkan aroma wangi dan menyusut atau berubah ukuran menjadi kecil.

Nah itulah materi seputar pengertian dan contoh perubahan wujud menyublim. Setelah mempelajari materi kali ini, diharapkan Mama dan anak mama semakin semangat untuk menambah ilmu pengetahuan baru, ya.

Baca juga:

The Latest