Sepanjang masa pembelajaran jarak jauh, mungkin anak Mama tidak memerhatikan gaya rambut karena guru tidak dapat memberikan razia dengan mencukur rambut yang kurang sesuai aturan sekolah.
Dengan kembalinya anak ke pembelajaran tatap muka, mungkin anak kesulitan untuk memilih gaya rambut yang sesuai dengan aturan sekolah sekaligus menambah rasa percaya dirinya sekaligus.
Mama tidak perlu khawatir,Popmama.com sudah mengumpulkan 11 rekomendasi model rambut remaja laki-laki yang dapat menjadi inspirasi gaya rambut anak. Yuk disimak!
1. Taper cut
menshairstyletrends.com
Meski jarang terdengar, gaya rambut seperti ini sudah umum digunakan dan selalu trendy. Taper cut adalah teknik menggunting rambut hingga mendapatkan potongan rata atau tercipta efek garis yang terlihat.
Dengan mencukur rambut dengan gaya ini, rambut akan terlihat lebih natural dan tidak kaku sehingga cocok untuk dipakai ke sekolah sekalipun.
2. Textured crop
hairmanz.com
Gaya textured crop seperti ini juga cukup populer di kalangan anak remaja. Dengan potongan crop cut ditambah dengan tambahan layer membuat rambutmu tetap mengembang.
Menata rambut seperti ini juga cukup mudah, cukup menggunakan gel rambut atau hairspray agar volume rambut tetap terjaga.
3. French crop
hancinema.net
Kalau ingin potongan rambut yang pendek dan rapi, kamu dapat mencoba gaya French crop a la Korea seperti Park Saeroyi di Itaewon Class.
French crop adalah gaya rambut dengan guntingan pendek di bagian belakang dan kedua sisi, namun bagian depan dibiarkan lebih panjang sehingga menutupi sebagian atau sampai tengah kening.
Meski sekilas terlihat seperti rambut mangkok, poni pada French crop dipotong sekitar 1,5 cm dari akar rambut bagian poni.
4. Modern Undercut
gatsbyglobal.com
Undercut adalah gaya rambut lainnya yang populer di Indonesia. Potongan undercut memiliki ciri khas bagian samping dan belakang yang tipis, sedangkan bagian atas kepala dibiarkan tebal. Hasil potongan ini akan bikin penampilan terlihat rapi.
Gaya rambut ini populer karena dapat divariasikan dengan mudah. Kamu dapat menyisir ke belakang agar terlihat seperti potongan slick back, dibelah ke samping, atau dibiarkan panjang agar dapat dicepol menjadi man bun.
Editors' Pick
5. Pompadour
instagram.com/urbanbarbershopro
Seperti undercut, potongan pompadour juga ikonik dan tidak pernah ketinggalan zaman. Gaya seperti ini paling tepat untuk kamu yang senang memakai pomade.
Ciri khas utama dari model ini adalah rambut bagian atas yang bervolume. Untuk menata rambut seperti ini, pertama perlu membentuk volume pada rambut terlebih dahulu, lalu sisir ke belakang.
6. Taper fade
Facebook.com/QC. Barber SHOP
Meski namanya serupa, taper cut dan taper fade memiliki perbedaan tersendiri. Cukuran rambut pria seperti taper membuat garis alami digabungkan dengan potongan fade yang perlahan menipis.
Potongan fade menonjolkan gradasi pada sisi kanan dan kiri kepala. Bagian bawahnya dicukur pendek dan memanjang perlahan pada bagian atasnya.
7. Fringe crop
menshairstylestoday.com
Gaya rambut fringe crop sekilas mirip dengan French crop dengan kesan lebih tegas. Fokus gaya rambut ini terletak di bagian poni (fringe) yang dipotong rata tanpa tambahan layer.
Selain potongan poni yang rata, kedua sisi rambut juga dicukur habis dengan model fade.
8. Slick-back
allthingshair.com
Gaya rambut slick-back cocok untuk kamu yang ingin potongan rapi namun tetap modern. Model ini adalah potongan rambut yang ditata klimis ke belakang.
Dengan begitu, gaya rambut seperti ini dapat dikombinasikan dengan potongan lainnya yang memiliki volume rambut di bagian atas.
9. Comb over
haircutinspiration.com
Meski merupakan model yang juga disisir ke belakang, slick-back dan comb over adalah dua model yang serupa tapi tak sama. Gaya slick-back umumnya terlihat lebih klimis, sedangkan comb over memiliki hasil yang lebih natural.
Potongan rambut comb over adalah gaya di mana rambut disisir ke satu sisi dan dipasangkan dengan bagian sisi yang keras. Tampilan samping dari potongan ini terlihat berbeda karena disisir menyamping.
10. Quiff
pinterest.com
Seperti pada model pompadour, volumer potongan rambut quiff berasal dari rambut bagian atas yang tebal dan dapat distyling dnegan menyisir rambut ke belakang.
Namun, pada gaya rambut quiff volume rambut dibentuk dengan menyisir rambut ke depan terlebih dahulu. Setelah terlihat mengembang dan bervolume barulah disisir ke belakang. Bagian samping rambut yang rapi akan menyeimbangkan bagian atas yang bertekstur.
11. Comma hair
allthingshair.com
Comma hair bukan sekadar penataan rambut belah pinggir atau rambut sedang biasa. Kamu butuh teknik blow dry untuk menciptakan efek lengkung dan menambah volume pada rambut.
Gaya rambut ini didapatkan dengan memotong rambut cepak dengan poni sepanjang alis atau lebih. Kemudian, belah pinggir dan biarkan salah satu bagian poni terjuntai ke dahi dan dibuat membengkok.
Itulah 11 rekomendasi model rambut remaja laki-laki yang dapat dijadikan contoh. Agar hasil potongan rambut sesuai dengan yang diharapkan, baiknya potonglah rambut anak di tukang cukur kepercayaan.