6 Pengganti Kecap untuk Diet Anak Remaja
Kecap manis dapat menghambat proses diet yang dilakukan remaja karena mengandung gula tambahan
1 Oktober 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Anak yang masih berada dalam proses pertumbuhan harus memperhatikan pola makan dan gaya hidupnya, terutama di masa remaja. Remaja yang tidak mengatur pola makan dan gaya hidup akan menyebabkan pertumbuhannya terganggu dan mendapatkan penyakit.
Masalah yang biasanya kerap terjadi pada remaja adalah obesitas atau kelebihan berat badan. Remaja yang memiliki tubuh gemuk tentu rentan terkena penyakit.
Maka dari itu, remaja yang tergolong memiliki berat badan berlebih atau obesitas dianjurkan untuk melakukan diet.
Secara harfiah, diet merupakan pengaturan pola makan yang dilakukan berdasarkan kondisi kesehatan, seperti obesitas, penyakit jantung, diabetes dan lain sebagainya. Namun, melakukan diet tidak boleh sembarangan dan tetap harus memenuhi kebutuhan gizi anak.
Salah satu bumbu masakan yang sering digunakan untuk memasak adalah kecap. Kecap memberikan rasa yang manis dan gurih pada masakan. Biasanya kecap digunakan untuk pembuatan sup, tumisan, atau untuk makanan yang dipanggang.
Namun, tahukah Mama kalau kecap memiliki kalori yang tinggi dan menyebabkan terjadinya kenaikan berat badan. Hal ini karena kecap sendiri memiliki gula dan sodium yang digunakan sebagai bahan pengawet.
Tentunya, kecap tidak bisa digunakan untuk membuat makanan diet, terutama pada remaja. Lalu, apakah ada bahan penggantinya?
Berikut Popmama.com sudah merangkum pengganti kecap yang dapat digunakan untuk diet anak remaja. Simak penjelasan berikut ya, Ma!
1. Coconut aminos
Menurut Healthline, Coconut aminos ini merupakan bahan alternatif dari kecap asin yang lebih sehat. Bahannya terbuat dari penyedap rasa yang terbuat dari nira kelapa organik dan juga garam laut yang alami.
Coconut aminos juga mempunyai kandungan natrium lebih rendah dibandingkan dengan kecap yang biasa. Walaupun begitu, Coconut aminos ini tetap memiliki rasa gurih dan asin seperti kecap asin seperti biasa.
Tidak hanya itu, konsistensi dari warnanya mirip dengan kecap kedelai pada biasanya, sehingga membuat Coconut aminos ni cocok apabila dijadikan pengganti dari kecap.
2. Saus tiram
Selain Coconut aminos, saus tiram juga dapat dijadikan pengganti kecap pada makanan untuk diet remaja. Tekstur dari saus tiram sendiri lebih kental dibandingkan dengan kecap pada umumnya.
Saus tiram memiliki rasa manis dan asin dan biasanya digunakan untuk menumis atau untuk makanan China.
Sebelum membeli saus tiram, pastikan terlebih dahulu komposisi yang terdapat pada saus tiram tersebut. Apakah menggunakan gula tambahan atau karamel dalam pembuatannya atau tidak.
Sebab apabila ia, tentunya pembelian saus tiram yang mengandung komposisi tersebut harus dihindari karena dapat meningkatkan jumlah kalori.