Lee Min-hyung atau lebih dikenal dengan Mark Lee adalah salah satu member NCT dan Super M. Ia bergabung di beberapa unit NCT, seperti NCT 127, NCT Dream, dan NCT U. Ia pun bergabung dengan boy group jebolan SM lainnya yakni Super M.
Lelaki kelahiran Toronto, Kanada ini sangat multitalenta. Di usianya yang menginjak 22 tahun, Mark dapat menulis lagu, bernyanyi, rap, menari, dan bermain alat musik. Kemampuannya tersebutlah yang membuat para NCTZen (panggilan untuk para fans NCT) menyukainya.
Di usaianya yang masih muda, Mark pun memiliki penampilan yang keren dan kekinian. Beberapa outfitnya sangat menginspirasi anak remaja.
Berikut ini, Popmama.com menyuguhkan 10 gaya berpakaian Mark NCT yang dapat dijadikan referensi OOTD anak laki-laki mama. Simak yuk, Ma!
1. Tampil casual dengan memadukan zipper hoodie dan celana jeans
twitter.com/NCT_OFFICIAL_JP
Mengenakan outfil casual keluar rumah memang paling nyaman namun terkadang terlihat membosankan. Untuk itu, coba inspirasi outfit dari Mark NCT yuk, Ma. Dijamin kece abis!
Mark menggunakan celana jeans yang dipadukan dengan kaos putih. Agar terlihat semakin keren Mark melapisi kaos dengan zipper hoodie berwarna putih.
Perpaduan warna putih pada kaos dan zipper hoodie membuat penampilan Mark semakin terlihat cerah. Cocok banget nih dicoba oleh anak remaja mama.
2. Denim on denim, Perpaduan yang membuat penampilan semakin kece!
twitter.com/NCT_SENSATION
Outfit denim on denim yang dikenakan Mark NCT terlihat cerah senada dengan langit yang melatarinya. Ia memadukan jaket jeans dengan perpaduan warna biru dan putih dengan celana jeans berwarna senada. Perpaduan tersebut membuat penampilan Mark keren layaknya anak remaja.
3. Celana pendek, kaos putih, dan zipper hoodie cocok untuk olahraga santai
instagram.com/onyourm_ark
Mark memadukan celana pendek seatas dengkul dengan kaos putih yang terdapat tulisan di tengahnya. Sebagai pelengkap, ia menambahkan zipper hitam di luarnya.
Gaya berpakaian tersebut cocok sekali digunakan untuk berolahraga santai, seperti joging, bersepeda, atau hanya sekadar berjalan-jalan di sekitar rumah.
4. Tampil semi sporty dengan menggunakan hoodie hitam dan cargo pants
slowacid.official
Menggunakan outfit semi sporty bukan hanya membuat nyaman tetapi juga akan memberikan kesan penampilan yang fashionable. Contohnya seperti yang dikenakan Mark NCT, ia mengenakan cargo pants yang dipadukan dengan kaos putih yang dilapisi oleh hoodie warna hitam.
Editors' Pick
5. Kaos lengan pendek hitam dengan celana berwarna beigi sangat cocok dikenakan bersamaan
instagram/onyoutm_ark
Warna hitam merupakan warna dasar yang dapat dipadukan dengan berbagai macam warna. Mark, memadukan kaos pendek warna hitamnya dengan celana berwarna beigi.
Perpaduan kedua warna tersebut membuat Mark semakin catchy.
Untuk melengkapi penampilan sekaligus melindungi kepala dari berbagai gangguan di luar ruangan, Mark menggunakan topi. Ia menggunakan topi berwarna merah yang membuat dirinya terlihat keren.
6. Memberikan tampilan cool dengan menggunakan jaket berbahan corduroy biru dan celana jeans abu-abu
instagram.com/onyourm_ark
Untuk meanampilkan kesan cool pada diri anak laki-laki mama, coba sontek gaya berpakaian Mark NCT yang satu ini yuk!
Kenakan jaket biru berbahan corduroy dengan potongan crop top dan celana skiny jeans abu-abu. Agar lebih nyaman, anak mama dapat menggunakan kaos putih terlebih dahulu sebelum menggunakan jaket.
Jadi, mau bergerak sebanyak apapun dan selincah apapun, tidak terganggu dan merasa takut jaket crop top yang dikenakan terangkat.
Untuk melengkapi penampilan kerennya, gunakan bannie had warna biru dongker yang senada dengan jaketnya.
7. Tampil nyaman bebas gerak dengan menggunakan celana bahan dan hoodie
instagram.com/onyourm_ark
Mark dengan lincah bergerak dengan outfit yang nyaman, yakni celana bahan warna biru dongker yang longgar dan hoodie abu-abu. Jika anak mama memiliki segudang aktivitas, outfit ini sangat cocok dan harus dicoba oleh anak-anak mama.
8. Tampil keren dan kekinian dengan memadukan kaos dan kemeja
Mark menggunakan ripped jeans hitam yang dipadukan dengan kaos putih lengan panjang dan kemeja merah otak-kotak lengan pendek.
Kemeja kotak-kota juga bisa digantikan dengan kemeja flanel, lho!
Tambahan kemeja yang digunakan oleh mark membuat tampilannya tidak terlalu polos sehingga semakin terlihat keren. Wajib di coba nih!
9. Setelan tydie membuat penampilan menjadi fresh
twitter.com/NCTsmtown_DREAM
Mark menggunakan hoodie dan jogger tydie dengan warna yang senada. Sebelum mengenakan hoodie, ia memakai kaos berwarna putih. Perpaduan outfit ini memberikan kesan fresh, soft, namun tetap keren. Cocok nih untuk disontek oleh anak remaja.
10. Kenakan celana hitam dan baju putih lengan pendek serta vest berwarna hijau army
twitter.com/NCTsmtown_DREAM
Ingin tempil minimalis namun tetap terlihat fashionable? Coba sontek gaya berpakain Mark dengan menggunakan vest nih, Ma.
Padukan celana hitam dengan kaos putih lengan pendek. Selanjutnya, lapisi kaos putih dengan vest berwarna hijau army. Mudah bukan?
Untuk alternatif lainnya, Mama dapat menggunakan vest warna lain yang disukai remaja. Sebab, kaos putih dan celana hitam merupakan warna dasar sehingga bisa dipadukan dengan vest warna apa saja.
Nah itulah potret OOTD Mark NCT untuk dijadikan inspirasi berpakaian remaja laki-laki. Simpel dan mudah disontek kan, Ma? Yuk langsung coba!