Rilis Maret 2022, Ini Sinopsis dan Fakta Film 'The Adam Project'
Petualangan seru menyelesaikan misi untuk menyelamatkan masa depan
3 Maret 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Netflix kembali menghadirkan film seru untuk keluarga yakni 'The Adam Project'. Film ini sudah sangat dinantikan oleh banyak orang termasuk masyarakat Indonesia.
Film bergenre science fiction atau fiksi ilmiah ini akan menampilkan aksi keren dan petualangan seru layaknya. Dalam film ini terdapat pertarungan hebat seperti melihat super hero sedang melawan musuh jahat.
Menariknya lagi, film ini digarap oleh sutradara ternama Hollywood, Shawn Levy yang telah menggarap banyak film-film hits barat seperti 'Free Guy', 'Stranger Things', 'Real Steel', dan masih banyak lainnya.
Nah, sebulum film ini rilis, Popmama.com telah menyajikan sinopsis dan fakta film 'The Adam Project'. Simak yuk!
1. Sinopsis 'The Adam Project'
The Adam Project mengangkat kisah tentang perjalanan waktu. Cerita film ini dimulai dari kesedihan Adam Reed (diperankan oleh Walker Scobell), lelaki 12 tahun yang masih berduka atas kematian sang papa secara mendadak pada satu tahun lalu.
Suatu ketika, ia melihat sebuah benda besar terjatuh dari atas langit. Ia langsung bergegas menyelidiki benda tersebut. Ternyata itu adalah pesawat terbang dengan desain yang futuristik. Ia terus melakukan penyelidikan terhadap benda tersebut.
Hingga akhirnya Adam menemukan sang pilot terluka parah. Pilot tersebut adalah Adam Reed di masa depan (diperankan oleh Ryan Reynolds), tepatnya ketika ia di tahun 2022.
Saat itu ia sedang melakukan misi untuk menyelamatkan masa depan. Namun pada akhirnya ia harus menyelesaikan misi tersebut bersama dirinya sendiri di masa kecil.
Editors' Pick
2. Sama-sama memerankan sosok Adam, chemistry Ryan Reynolds dan Walker Scobell sangat apik
Chemistry Ryan Reynolds dan Walker Scobell sangat apik saat beradu peran. Hal ini terlihat jelas di dalam film ketika mereka berdua harus bekerja sama untuk menyelesaikan misi dan memperbaiki keadaan di masa depan.
Namun, pada awalnya Adam muda dan Adam dewasa sangat tidak cocok. Keduanya bertahan atas pemikiran dan argumennya masing-masing. Hal tersebut membuat keduanya kesulitan untuk menyelesaikan misi.
Hingga pada akhirnya mereka memutuskan untuk berdamai dengan dirinya masing-masing dan membangun hubungan yang baik.