Di Tengah Pandemi Covid-19, Kila Putri Alam Tetap Semangat Berkarya
Kila Putri Alam akan merilis lagu baru tepat di Hari Anak Nasional nih, Ma!
23 Juli 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penyanyi cilik, Kila Putri Alam sebagai anak muda berbakat semakin dikenal sejak kemunculannya di film Buku Harianku.
Dalam film tersebut, Kila dipercaya untuk memerankan pemeran utama bahkan harus beradu akting langsung bersama Slamet Rahardjo Djarot, Widuri Puteri, Widi Mulia hingga Dwi Sasono.
Film Buku Harianku menjadi film perdana bagi penyanyi cilik jebolan Indonesian Idol Junior tahun 2014 ini.
Walau sekarang hanya menjalani aktivitas di rumah, namun Kila tetap produktif dan terus memberikan karya yang positif untuk anak-anak.
Jika Mama ingin mengetahui cerita mengenai lagu terbaru dari Kila Putri Alam bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional, kali ini Popmama.com telah merangkumnya.
Sosok Kila bisa menjadi inspirasi baru anak-anak nih, Ma!
Editors' Pick
1. Single 'Kupu-kupu' dari Kila Putri Alam ikut meramaikan lagu anak
Lagu baru berjudul 'Kupu-kupu' dari Kila ini seolah memberikan angin segar dan warna baru di industri musik Indonesia.
Hewan kecil yang sangat indah karena memiliki sayap berwarna-warni bernama kupu-kupu menjadi judul dari lagu terbaru Kila. Lagu ini sebenarnya sudah menjadi original soundtrack dari film Buku Harianku, namun akan dirilis kembali bertepatan dengan peringatan Hari Anak Nasional.
Secara filosofi pemilihan hewan mungil ini dirasa tepat ketika dinyanyikan oleh anak-anak. Mengingat banyak orang yang mengartikan bahwa kupu-kupu menjadi sebuah lambang perjuangan hidup.
Di dalam film Buku Harianku, lagu 'Kupu-kupu' juga memiliki arti tersendiri. Hewan warna-warni tersebut melambangkan persahabatan yang erat antara Rintik dan Kila, di mana rintik yang seorang tuna wicara pada suatu acara diberikan kesempatan untuk pertama kalinya tampil di muka umum.
Kila sebagai sahabat pun selalu mendukung Rintik dengan cara menyanyikan lagu 'Kupu-kupu' bersama dengan temannya yang lain.
Potret di atas seolah menggambarkan dinamika yang sering terjadi di Indonesia, di mana anak-anak perlu diberikan wadah untuk bermain dan bernyanyi.
Berilah mereka kesempatan untuk dapat menjadi dirinya tanpa takut merasa salah dan terasingkan.
2. Bertepatan dengan Hari Anak Nasional, lagu 'Kupu-kupu' milik Kila akan kembali rilis
Lagu anak-anak memang perlu memberikan nilai atau pesan moral yang mendidik, sehingga lagu berjudul 'Kupu-kupu' akan kembali rilis. Ini dilakukan sekaligus untuk memperingat Hari Anak Nasional pada tanggal 23 Juli 2020.
Bersama dengan lagu ini, Kila seolah ingin memperlihatkan kekuatan persahabatan dan memberikan contoh baik untuk anak-anak yang lain.
"Tidak hanya itu, namun lagu 'Kupu-kupu' dapat menarik perhatian para pecinta lagu anak, terlebih agar orangtua dapat merangkul anak-anak senantiasa belajar dan bermain. Ini dilakukan layaknya orangtua kita terdahulu ketika mengajarkan kita,” papar ijay, selaku Manager Kila dan perwakilan dari BRO’s Studio.
Sebagai manager, Ijay ingin lagu-lagu dari Kila dapat memberikan edukasi yang lebih mendidik untuk anak-anak. Bahkan dapat membawa mereka ke arah yang lebih baik untuk bekal nanti ketika anak-anak semakin beranjak dewasa.
3. Lirik Lengkap Lagu Kila Putri Alam berjudul 'Kupu-kupu'
Kupu-kupu yang Lucu, hinggap di atas batu
Ingin aku menyayang kamu, seperti sayang IbukuKini terbang melayang, tinggi menggapai awan
Ingin aku ikut dengannya
Bersama, teman- temanRiang gembira, terbang bersama
Jauh tinggi di sanaSaling bercanda, saling bersuka
Sampai mencapai mentari(Reff)
Wahai kupu-kupu, kuingin menyayangmu
Seperti ku sayang ibukuTerbang melayang, menggapai awan
Riang gembira, terbang bersamaJauh tinggi di sana
Saling bercanda, saling bersuka
Sampai mencapai mentari
Oooo... Kupu-kupu yang lucu
Kupu-kupu yang lucu
Hadirnya lagu berjudul 'Kupu-kupu' diharapkan bisa menjadi referensi musik yang menyenangkan untuk si Kecil.
Semoga dengan adanya Kila yang meramaikan industri musik bisa mengembalikan lagu anak-anak di era sekarang ya, Ma.
Baca juga:
- 5 Pesan Penting dari Film Buku Harianku untuk Anak-Anak dan Orangtua
- Tompi Berikan Pengalaman Menyenangkan untuk Cut Ayesha di Dunia Musik
- Naura dan Neona Cerita Suka Duka Memiliki Saudara Laki-Laki