5 Alasan Mengapa Jerawat pada Remaja Tak Kunjung Hilang
Jangan menggunakan terlalu banyak produk ya!
10 Maret 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jerawat merupakan permasalahan yang paling sering menimpa anak remaja pada masa pubertas. Jika anak menderita jerawat, ia mungkin telah mencoba semua jenis produk untuk mengembalikan kulit bersihnya. Namun tak jarang, jerawat tidak hilang dan terus muncul.
Jerawat yang selalu muncul seringkali menyebabkan remaja frustasi dan akhirnya berusaha untuk memencetnya. Padahal memencet jerawat dapat menimbulkan bekas atau bopeng yang makin sulit dihilangkan.
Untuk mengatasi permasalahan jerawat, penting untuk mengetahui apa yang menyebabkan jerawat pada remaja tidak kunjung hilang.
Berikut ini Popmama.com akan membahas seputar lima alasan mengapa jerawat menjadi sulit hilang dan terus muncul walaupun sudah menggunakan perawatan. Yuk simak informasinya!
1. Remaja tidak mengerti penyebab jerawat yang muncul
Salah satu masalah terbesar pada remaja yang menderita jerawat adalah mereka tidak memahami jerawat mereka, seperti apa penyebabnya, mengapa jerawat itu bermunculan, dan apa yang membuatnya lebih buruk atau lebih baik.
Jerawat cenderung terjadi sekitar masa pubertas ketika kelenjar sebaceous, yang menghasilkan sebum, mulai berfungsi. Saat terlalu banyak sebum diproduksi, minyak bisa menyumbat pori-pori dan folikel rambut, hingga bakteri muncul yang menyebabkan jerawat.
Tak hanya remaja perempuan saja, remaja laki-laki juga sering mengalami permasalahan yang sama. Jadi jika anak menjalani perawatan kulit yang ketat tetapi kulitnya tetap tidak bersih, maka anak harus memeriksa asupan makanannya.
Khususnya, produk susu dan makanan berminyak diketahui menyebabkan masalah pada penderita jerawat yang berdampak buruk juga bagi kulit.
Editors' Pick
2. Remaja tidak mengikuti program perawatan yang benar
Produk bebas resep yang efektif untuk melawan jerawat adalah asam salisilat dan benzoil peroksida. Asam salisilat bertindak sebagai pengelupas, membersihkan pori-pori dari bakteri yang menyumbat folikel dari sebum berlebih, sekaligus meredakan iritasi.
Sedangkan Benzoyl peroxide terbukti membunuh bakteri penyebab jerawat. Jika digunakan bersama-sama, dua bahan ini dapat membantu membersihkan kulit dalam hitungan minggu.
Terdapat sejumlah pembersih, krim, dan gel yang dapat digunakan untuk merawat kulit anak yang berjerawat. Ikuti petunjuknya agar anak tidak salah dalam pemakaiannya. Selain itu dapatkan informasi lengkap mengenai bahan-bahan yang digunakan dalam produk perawatan kulit remaja.