Berenang adalah kegiatan yang menyenangkan, dan banyak disukai anak-anak, bukan?
Inilah mengapa kolam renang umum banyak dipilih orangtua untuk menghabiskan waktu akhir pekan atau sekadar bersantai setelah menjalani aktivitas padat seharian bersama anak.
Meski berenang menjadi kegiatan yang menyenangkan, anak juga harus tahu bagaimana berperilaku di kolam renang umum, agar mengurangi kemungkinan ketidaknyamanan atau cedera pada diri sendiri dan orang lain.
Nah kali ini Popmama.com telah merangkum 7 aturan saat berenang di kolam renang umum, yang anak perlu ketahui.
Yuk beri tahu anak!
1. Membilas diri sebelum memasuki kolam renang umum
Freepik/Lifeforstock
Mandi sebelum memasuki kolam mengirimkan pesan yang jelas kepada sesama pengunjung lainnya, yaitu anak mengikuti aturan, dan berusaha untuk menjaga air tetap bersih.
Tak hanya itu saja, dilansir dari Water Quality and Health Council, ketika perenang menggunakan sabun untuk membersihkan kotoran, mereka juga membantu mengurangi risiko penyakit yang ditularkan melalui air.
Seperti diare, otitis externa atau swimmer's ear, dan infeksi kulit.
2. Pikirkan dan lihat situasi kolam renang sebelum masuk
Pexels/MarcTutorials
Berlari dan melompat ke kolam renang adalah cara yang menyenangkan bagi anak-anak untuk masuk ke dalam air, bukan? Namun tentu saja ini bisa menjadi bencana bagi perenang lain yang hadir, yang mungkin tidak ingin terkena cipratan air.
Melompat ke dalam air juga bisa berbahaya bagi perenang lain yang sedang menyelam dan tidak melihat keadaan di sekitarnya.
Agar tetap aman saat berenang, anak harus selalu meluangkan waktu sejenak untuk memastikan bahwa ia tidak akan melukai diri sendiri dan orang lain sebelum masuk ke kolam renang umum.
Editors' Pick
3. Hindari memercik air
Pexels/Bulat Khamitov
Kolam renang dan air bisa sangat menarik bagi anak-anak untuk memercik. Karena tentu saja, cara ini bisa menjadi cara untuk mengekspresikan kegembiraan.
Namun sayangnya, ini juga bisa menjadi cara untuk mengganggu atau mendapatkan perhatian orang lain yang berenang di sana.
Jadi, pastikan Mama dapat mengajari anak untuk tidak bermain ciprat-ciprat air di kolam renang umum atau jika mereka menjadi tamu di kolam renang rumah orang lain.
4. Gunakan kamar mandi
Pexels/Hafidz Alifuddin
Bagi sebagian remaja dan orang dewasa, buang air kecil di kolam renang mungkin adalah hal yang menjijikan. Terlebih lagi bila ini dilakukan di kolam renang umum. Namun ini mungkin tak diketahui oleh beberapa anak-anak.
Maka itu orangtua perlu mengajari anak bahwa, kolam renang umum digunakan oleh banyak orang, tak hanya dirinya sendiri dan keluarganya. Sehingga buang air kecil di mana banyak orang lain berenang dan menyelam, adalah hal yang tidak sopan.
Jika anak merasa kebelet untuk buang air kecil, pastikan ia keluar kolam dan menggunakan kamar mandi.
5. Jaga agar kuku tangan dan kaki terpotong
Pexels/Alexandr Podvalny
Memotong kuku tangan dan kaki secara teratur adalah hal yang penting. Karena kuku bisa menjadi sarang bakteri, dan kita banyak menggunakan kuku untuk menyentuh wajah, makanan, menggaruk kulit, dll.
Tak hanya demi kesehatan, memotong kuku tangan dan kaki juga dapat menjaga keamanan orang lain selama anak berenang di kolam renang umum.
Bayangkan ketika anak berenang dengan cepat, ia bisa tak sengaja menggoreskan kuku tangan atau kakinya ke perenang lain, yang akhirnya menimbulkan cedera.
6. Memperhitungkan kedalaman kolam sebelum menyelam
Pexels/Kindel Media
Banyak anak-anak yang suka berenang dengan cara yang menantang, seperti melompat dan menyelam.
Jika anak mama salah satunya, pastikan anak menyelam di ujung kolam yang dalam, dan tidak pernah di ujung yang dangkal atau di mana pun di antaranya.
Ketika anak salah memperhitungkan kedalaman air, tak menutup kemungkinan anak menderita cedera kepala atau patah leher, akibat membenturkan kepala terlebih dahulu ke dasar kolam.
7. Jangan pernah berenang sendirian
Freepik/user22281631
Walaupun Mama memiliki anak yang sudah bisa berenang, pastikan untuk tidak membiarkannya berenang sendirian.
Tidak seorang pun boleh berenang sendirian dan anak-anak tidak boleh dibiarkan tanpa pengawasan di kolam renang, bahkan jika mereka terbukti perenang ulung.
Karena kecelakaan tenggelam jauh lebih mungkin terjadi ketika korban sendirian atau tanpa pengawasan.
Nah itulah 7 aturan saat berenang di kolam renang umum yang perlu anak ketahui. Sebelum berenang, pastikan anak membaca dan mengingat aturan kolam renang yang selalu dipasang di area kolam renang umum.
Tak hanya membuat aktivitas berenang jadi lebih menyenangkan, dengan mengikuti aturan, anak juga akan menjaga ketertiban dan keamanan di sekitar pengunjung lainnya.