9 Kalimat Afirmasi Positif untuk Meningkatkan Semangat Remaja
Jadikan kalimat afirmasi positif ini sebagai mantra untuk menumbuhkan rasa semangat anak ya, Ma!
19 Agustus 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Afirmasi adalah kalimat "mantra" positif yang dapat diulang secara teratur untuk melatih otak agar memikirkan hal-hal secara positif. Pikiran yang positif berperan penting dalam hal memberikan anak semangat dan motivasi.
Sangat mudah bagi remaja untuk mengingat hal-hal negatif dan kritikan yang diberikan orang-orang disekitarnya. Bahkan, inilah yang membuatnya cenderung mengingat komentar negatif lebih dari yang positif.
Sebagai orangtua, Mama dapat membantu mengembalikan semangat anak dengan mengatakan kalimat afirmasi positif untuk remaja. Berikut Popmama.com menyiapkan 9 kalimatnya di bawah ini!
1. "Kamu mampu mencapai apa pun."
Salah satu perjuangan besar pada tahap kehidupan seorang remaja adalah mencoba memutuskan jalan apa yang harus diambil. Apakah anak berminat di satu bidang atau mencari minat lain. Anak bahkan mungkin mempertanyakan apakah ia berada di jalan yang benar.
Ini menjadikannya waktu yang tepat untuk mengingatkan remaja bahwa ia benar-benar dapat memiliki apa pun yang ia inginkan. Mantra ini dapat mengingatkan anak untuk selalu bekerja keras, konsisten, dan sabar dalam mencapai keinginannya.
2. "Tidak apa-apa untuk membuat kesalahan dan berubah pikiran."
Demikian pula, Mama dapat mengingatkan remaja bahwa tidak apa-apa jika melakukan kesalahan. Faktanya, kesalahan dapat mengarahkan anak pada pembelajaran dan hal-hal besar. Biarkan anak membuat kesalahan tanpa memberikan kritik atau penilaian buruk.
Kesalahan juga bisa membantu anak untuk menemukan pemikiran-pemikiran baru. Selain itu ingatkan anak bahwa kesalahan tidak mendefinisikan dirinya. Kesalahan bukanlah kegagalan yang menghambat anak, justru harus membuatnya bergerak maju.
3. "Selalu jadi dirimu sendiri ya"
Pada usia remaja, kepribadian anak sangat berkembang. Meskipun selalu ada ruang untuk berkembang, beberapa perubahan ini mungkin tidak nyaman untuknya.
Misalnya dalam hal bersosialisasi, remaja perlu siap beradaptasi dan menerima perbedaan karakter orang lain. Ini mungkin bisa terasa berbeda dan sangat tidak nyaman bagi anak yang belum memiliki banyak pengalaman tentang kehidupan.
Dengan mengucapkan kalimat afirmasi positif ini, Mama mengingatkan anak bahwa menjadi diri sendiri adalah hal yang paling jujur dan indah. Menjadi berbeda berarti membuat anak unik dan menarik.
Editors' Pick
4. "Kamu memiliki ide-ide yang bagus"
Menjadi seorang siswa membuat anak dituntut untuk menjadi kreatif dan berinovasi. Ini tentu menjadi hal yang mudah bagi anak remaja yang memiiliki beragam imajinasi dalam pikirannya. Bagi remaja, pikirannya adalah tempat yang menyenangkan.
Nah maka itu, ingatkan anak bahwa ide-idenya layak untuk diingat dan dicatat, yakinkan bahwa ide ini akan membawanya ke keberhasilan, jika ia terus belajar dan mengembangkan idenya dengan matang seiring pertumbuhan usianya.
Selain itu, Mama juga bisa mengingatkan anak bahwa setiap bisnis besar dimulai dengan ide yang diyakini oleh satu orang.
5. "Pendapatmu penting bagi kita semua"
Memiliki pendapat dan mengungkapkannya pada waktu yang tepat, serta dengan cara yang benar adalah bagian dari menjadi anggota keluarga dan masyarakat yang aktif. Ini adalah satu-satunya cara untuk membuat perubahan, memperluas hubungan, dan melakukan percakapan yang sehat dan terbuka.
Sayangnya tak sedikit remaja yang takut menyampaikan pendapat, karena merasa takut ditolak, dikritik, hingga direndahkan oleh orang lain. Namun memberikan respon dengan kalimat ini, dapat mengingatkan anak bahwa pendapatnya mampu membedakannya dengan orang lain, inilah yang membuatnya unik.
6. "Tidak apa-apa kalau kamu merasa sedih/kecewa/lelah"
Lebih penting lagi, Mama perlu memberitahu anak bahwa perasaannya adalah hal yang nyata. Dengan persahabatan dan hubungan baru yang berkembang, anak mungkin sulit mengungkapkan perasaannya.
Gaslighting dan narsisme mungkin dialami pada usia ini juga, jadi penting bagi Mama untuk mengulangi afirmasi ini sebanyak mungkin.
Ini dapat membantu meningkatkan harga diri anak, yang berkaitan langsung dengan kepercayaan diri dan bagaimana perasaan anak tentang dirinya sendiri.
Pastikan anak mama tidak pernah menganggap perasaannya terlalu berlebihan atau bahkan “bodoh”. Selain mengatakan kalimat ini, Mama dapat menunjukkannya dengan mendengarkan anak mengungkapkan perasaannya secara seksama dan memberikan pertanyaan-pertanyaan yang relevan.
7. "Tidak ada yang mengenalmu lebih baik daripada kamu mengenal dirimu sendiri."
Ini adalah bentuk kalimat afirmasi positif untuk remaja yang paling penting, karena Mama mengingatkannya untuk mencari jawaban dari dalam diri. Melangkah dari kebiasaan-kebiasaan buruk yang dilakukan pada masa kanak-kanak, beralih ke hidup mandiri adalah keputusan kecil yang bisa jadi sulit.
Sebagai orangtua, Mama perlu mengajari anak untuk percaya pada diri sendiri dan mempercayai suara hatinya. Namun bukan berarti anak mendapatkan kebebasan seutuhnya, bimbingan dan pengawasan orangtua dalam hal ini juga penting untuk memberitahu anak sudut pandang dari orang dewasa.
8. "Kamu mampu membuat keputusan penting."
Memilih tujuan hidup, menilai hubungan pertemanan, menjalani minat baru adalah waktu utama dalam hidup seseorang. Tanpa dukungan yang tepat, seorang anak pada usia ini mungkin merasa ragu dengan keputusannya.
Maka itu, mengucapkan kalimat afirmasi ini dapat mengingatkan anak bahwa ia tidak memerlukan izin dalam membuat keputusan besar dan penting itu. Ia memiliki "alat" dalam dirinya untuk membuat pilihan yang tepat.
Tetapi Mama juga dapat memberitahu anak bahwa Mama akan selalu berada di sisinya untuk mendengarkan keraguannya, dan mendukungnya dalam menentukan keputusan.
9. "Kamu dicintai dan kamu juga berhak menyayangi dirimu sendiri"
Perbandingan dan keraguan diri berada pada titik tertinggi sepanjang usia remaja, saat anak mulai menjelajahi kehidupan. Sebuah komentar sederhana dapat merusak kepercayaan dirinya jika belum ada fondasi yang kuat.
Jangan pernah berhenti mengingatkan anak bahwa ia dicintai dan ia juga perlu mencintai dirinya sendiri, karena ini hal penting dalam hidupnya. Dengan secara konsisten mengulangi semua afirmasi lainnya, afirmasi ini seharusnya datang lebih alami.
Nah itulah beberapa kalimat afirmasi positif untuk remaja yang dapat membantu meningkatkan semangat anak untuk mencapai tujuan dalam hidupnya.
Berapapun usia remaja, ia akan selalu mencari bimbingan dari orangtua dan itu tidak selalu datang dalam bentuk pertanyaan.
Dengan itu, Mama sebagai orangtua perlu menunjukkan cinta diri pada anak dengan memberikan dukungan, baik secara verbal dan non-verbal. Yuk coba untuk mengatakan kalimat ini pada anak setiap pagi!
Baca juga:
- 11 Aktor Muda Korea Selatan yang Paling Membius Remaja
- 10 Cara Alami Mengecilkan Ukuran Payudara pada Anak Remaja
- Berpikir Kritis, 10 Kepribadian Remaja Laki-Laki Berzodiak Virgo