Yuk Kenalkan 7 Profesi di Rumah Sakit Selain Dokter pada Anak
Saling melengkapi dan membantu pekerjaan satu sama lain lho
13 Mei 2020
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ketika Mama bertanya pada anak tentang profesi apa yang ada di rumah sakit, pasti yang langsung terucap adalah menyebutkan dokter atau suster terlebih dahulu. Walaupun tak salah, namun profesi di rumah sakit sebenarnya tidak hanya dokter dan suster saja lho!
Banyak profesi-profesi lainnya di rumah sakit.
Di rumah sakit tak hanya tentang peran seorang dokter saja.
Banyak keahlian lainnya yang dibutuhkan dan antara profesi satu dan profesi lainnya dapat saling melengkapi yang tidak bisa bekerja sendiri.
Meskipun mungkin profesi ini jarang anak dengar, tapi perannya ternyata cukup penting. Kira-kira apa saja ya profesi-profesi tersebut?
Nah kali ini Popmama.com akan mengenali Mama dan anak tentang 7 profesi lainnya di rumah sakit selain dokter dan suster. Yuk simak di bawah ini ya!
1. Apoteker
Setelah diperiksa oleh dokter, pastinya dokter akan memberikan resep obat-obatan yang harus dikonsumsi agar pasien menjadi sembuh. Nah profesi yang diperlukan untuk meracik obat tersebut bukanlah dokter, namun seorang apoteker. Apoteker adalah profesi yang meracik obat untuk diberikan pada orang sakit sesuai dengan resep dari dokter.
Sebagai seorang apoteker, harus bisa mengulas resep untuk menjamin obat yang diberikan tepat untuk pasien sesuai dengan kondisi tubuh pasiennya. Selain itu apoteker juga bekerja untuk menyimpan catatan, seperti data farmasi, profil pasien, persediaan, berbagai daftar obat-obatan yang harus dikontrol.
Untuk menjadi apoteker harus menjadi sarjana farmasi yang sekolah selama empat tahun, dan ditambah satu tahun untuk pendidikan apoteker.
2. Bidan
Menurut sejarah, bidan adalah profesi tertua sepanjang peradaban manusia. Profesi ini merupakan petugas kesehatan perempuan yang terlatih secara formal untuk membantu kelahiran bayi dan proses yang memiliki kaitan dengan Kesehatan reproduksi perempuan.
Nah dalam tugasnya, bidan sering membantu dokter spesialis kandungan dalam proses kelahiran. Namun, saat ini sudah banyak bidan yang bekerja dengan membuka praktik sendiri, sehingga sudah tak jarang menemukan bidan yang bekerja di luar rumah sakit.
Editors' Pick
3. Ahli Gizi
Profesi yang satu ini ternyata merupakan profesi penting lho di dunia medis. Seorang pasien yang di rawat di rumah sakit, pasti akan diberikan makanan setiap harinya, makanan tersebut dapat membantu kesembuhan selama dirawat, nah ahli gizi berperan untuk memastikan pasien mengonsumsi makanan sehat yang akan mendukung kesembuhan pasien.
Tugas seorang ahli gizi adalah untuk memastikan kandungan gizi dalam suatu makanan dan penggunaan diet khusus untuk mencegah serta mengobati penyakit. Selain di rumah sakit, ahli gizi juga dibutuhkan untuk melakukan penyuluhan dan memberikan konsultasi seperti pada perusahaan makanan untuk membahas soal perencanaan makanan dan pengadaan bahan-bahan untuk pembuatan makanan tersebut.
4. Ahli Teknologi Laboratorium Medis dan Klinis
Jika sedang sakit dan perlu diambil darah di rumah sakit, profesi yang akan mengambil darah pasien ialah petugas laboratorium. Tak hanya mengambil darah saja lho, petugas laboratorium juga harus bisa menganalisis penyakit yang terkadung di dalam darah tersebut. Petugas laboratorium juga berurusan dengan urin atau feses untuk menganalisis penyakit atau kandungan obat yang terkandung di tubuh pasien.
5. Radiologi
Profesi yang satu ini layaknya seorang fotografer yang bekerja untuk mengambil foto dari suatu objek. Bedanya, kalau radiographer harus memotret bagian dalam tubuh manusia dengan menggunakan alat bernama Computed Tomography (CT Scan), Magnetic Resonance Imaging (MRI), Rontgen, dan sebagainya.
Hasil dari pemeriksaan dengan alat tersebut dapat membantu dokter untuk mendiagnosa penyakit pasien. Profesi radiologi ini tidak hanya mampu mengoperasikan alat-alatnya lho, tapi juga mengerti tentang anatomi tubuh manusia dan dapat membuat pasien merasa nyaman.
Wah jika tidak ada profesi yang satu ini, mungkin dokter juga akan kesulitan untuk menentukan penyakit pasiennya, bukan?
6. Tenaga Rekam Medis
Saat pasien berobat di rumah sakit, data-data rekam medis atau hasil pemeriksaannya dicatat dan tersimpan dengan rapi berkat profesi perekam medis. Rekam medis sendiri adalah berkas atau dokumen catatan mengenai identitas pasien, hasil pemeriksaa, pengobatan, serta tindakan dan pelayanan lain yang diberikan pada pasien di instansi kesehatan lainnya.
Rekam medis ini sangat penting karena akan membantu dokter dalam memberikan pelayanan. Profesi sebagai perekam medis memiliki tugas seperti pencatatan, pelaporan, pengumpulan, pendaftaran, pengisian, dan analisis data yang terkait kebutuhan informasi untuk mendiagnosa pasien agar dokter memberikan penanganan dan perawatan yang tepat.
7. Ahli Optometri atau Optometris
Ahli Optometri atau Optometris ini memiliki tugas untuk membantu pasien yang memiliki masalah pada bagian mata. Ia bertanggung jawab untuk membantu pasien melakukan pemeriksaan mata, mengobati kondisi mata, merespkan kacamata atau kontak lensa, mendiagnosa kondisi mata, dan sebagainya.
Nah kini Mama dapat mengenalkan profesi di rumah sakit selain dokter pada anak mama. Mereka perlu memahami kalau di rumah sakit tak hanya ada dokter dan suster lho! Tapi banyak profesi lainnya yang dapat membantu dokter dalam menyembuhkan pasien yang sedang sakit.
Baca juga:
- 11 Profesi Hebat yang Perlu Diperkenalkan pada Anak
- 5 Pilihan Profesi yang Cocok untuk Anak Ekstrovert
- 6 Cara Mengenalkan Beragam Profesi Kepada Anak