Merasa Benar, 5 Zodiak Remaja yang Sering Menyalahkan Orang Lain

Tak jarang anak mengatakan "Mereka yang melakukannya. Bukan aku!"

9 Mei 2021

Merasa Benar, 5 Zodiak Remaja Sering Menyalahkan Orang Lain
Freepik/Drobotdean

Tak jarang, anak-anak yang masih kecil selalu menyalahkan orang lain untuk sesuatu yang mereka sendiri tidak ingin dikaitkan. Namun, bagaimana jika sikap ini berkembang hingga usia anak remaja?

Terlepas dari usianya, beberapa anak dengan zodiak tertentu ternyata memiliki sikap menyalahkan orang lain atas kekurangannya sendiri. Seringkali mereka tidak bisa menghadapi konsekuensi dari tindakannya.

Beberapa dari mereka seringkali tidak dapat dimintai pertanggungjawaban atas tindakannya, bahkan jika mereka tahu bahwa merekalah yang menyebabkan masalah. Wah kira-kira zodiak apa ya Ma?

Untuk mengetahuinya, Popmama.com telah merangkum lima zodiak remaja yang suka menyalahkan orang lain untuk menutupi kesalahannya. Baca terus yuk!

1. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)

1. Aquarius (20 Januari - 18 Februari)
Freepik/Kwanchaichaiudom

Seorang anak Aquarius tidak pernah sekalipun berpikir bahwa ia dapat melakukan apa pun yang dapat menyebabkan gangguan pada orang lain. Jadi ketika tiba-tiba hubungan atau persahabatannya diuji, ia selalu berpikir itu karena kesalahan orang lain.

Ia menemukan kesalahan pada semua orang, kecuali dirinya sendiri, dan jika ada yang menyalahkannya, anak dapat menyuruh mereka untuk mempertimbangkan hal ini. Hal ini membuatnya selalu menyalahkan orang lain atas segala sesuatu yang salah dalam hidupnya.

Editors' Pick

2. Virgo (23 Agustus - 22 September)

2. Virgo (23 Agustus - 22 September)
Freepik/Aleruana

Dalam pikiran anak yang berzodiak Virgo, ia adalah seseorang yang sempurna dan semua keputusannya juga sesempurna dirinya. Jadi jika ada sesuatu dalam hidupnya yang tidak berjalan sesuai rencana, anak mengira itu pasti kesalahan orang lain.

Zodiak Virgo dikenal sebagai perfeksionisme, ia tidak pernah melihat dirinya sebagai sesuatu yang kurang dari emas. Sehingga anak merasa tidak mungkin untuk mengambil tanggung jawab atas hal-hal dalam hidupnya yang tidak berhasil.

Sayangnya bukan mencari cara untuk bertanggung jawab, hal ini membuat anak menganggap orang lain sengaja melakukan itu untuk menyakitinya atau menjatuhkannya.

3. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)

3. Capricorn (22 Desember - 19 Januari)
Freepik/Vitalii-petrushenko

Anak Capricorn tidak suka mendengar bahwa ia telah menyakiti seseorang, dan ketika anak melakukannya, ia segera membuat cara untuk keluar dari perasaan sedih itu, yaitu dengan menyalahkannya.

Dibalik perasaannya yang lembut, anak bisa menjadi sedingin es, dan itu membuatnya menjadi pemain tangguh di permainan menyalahkan. Anak juga tidak peduli dengan konsekuensinya. Ia ingin menang, dan menang berarti menyalahkan orang lain dan pergi tanpa hukuman.

4. Cancer (21 Juni - 22 Juli)

4. Cancer (21 Juni - 22 Juli)
Freepik/Glaushkina1

Ketika harus menyalahkan orang lain, ia sama sekali tidak akan mengakui kesalahannya. Anak dengan zodiak berlambang kepiting ini punya sesuatu untuk dibuktikan. Sebanyak ia ingin mengesankan orang lain, ia juga ingin dianggap sebagai seseorang yang tanpa cela dan terbuka.

Namun sebenarnya, ia adalah anak penakut. Sehingga tidak ingin dilihat telah melakukan hal negatif. Jadi ketika anak melakukan sesuatu yang negatif, ia menjauh dan menuding orang lain, "mereka yang melakukannya. Bukan aku!"

5. Libra (23 September - 22 Oktober)

5. Libra (23 September - 22 Oktober)
Freepik/Aleruana

Libra adalah salah satu dari tanda-tanda yang menganggap dirinya tidak mungkin benar, sepanjang waktu. Namun, ia sebenarnya menertawakan semua orang dan diam-diam menghina sebagian besar dunia.

Kebenciannya pada orang lain begitu besar sehingga hal mudah baginya untuk menyalahkan mereka atas rasa sakit yang dialaminya. Anak Libra melihat dirinya sebagai orang yang tidak tersentuh dan tidak tercela.

Namun, hal ini membuat anak tidak pernah bertanggung jawab atas tindakannya, dan selalu orang lain yang menjadi pihak yang bersalah.

Nah itulah beberapa zodiak remaja yang tidak mau disalahkan dan cenderung menyalahkan orang lain saat melakukan kesalahan. Terlepas dari apapun zodiak anak, perlu diketahui bahwa manusia adalah makhluk yang tidak terlepas dari kesalahan.

Maka dari itu, Mama perlu mengajarkan anak untuk bertanggung jawab, menghadapi konsekuensi dari tindakannya, dan ini dapat melatih anak untuk menjadi pribadi yang lebih dewasa.

Mampu mengangkat bahu dan menerima fakta bahwa ia juga bisa bersalah.

Baca juga:

The Latest