9 Rekomendasi Sunscreen untuk Remaja dengan Kulit Kering
Penting untuk cari sunscreen yang mengandung pelembab
2 Januari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sering menghabiskan waktu di luar rumah membuat remaja seringkali terpapar sinar matahari. Sinar UV matahari dapat memicu produksi melanin yang membuat bekas jerawat sulit hilang. Kemudian juga membuat kulit remaja tampak lebih kering, kusam, dan kasar.
Memilih sunscreen sama pentingnya seperti memilih produk perawatan kulit lainnya, yaitu harus sesuai dengan jenis kulit anak. Jika remaja mama memiliki kulit kering, Mama wajib mencari tahu produk sunscreen yang cocok digunakan untuk kulit kering.
Karena suncreen untuk kulit kering mengandung pelembab, yang bisa menjaga kelembaban kulit remaja dan menghindari kulit semakin kering akibat terkena sinar matahari.
Agar tak salah pilih, kali ini Popmama.com akan rekomendasikan 9 merek sunscreen untuk remaja dengan kulit kering.
Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50
Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50 ini merupakan salah satu produk sunscreen dari Jepang yang populer di Indonesia. Sunscreen dari Biore ini memiliki tekstur yang cukup ringan dan juga agak cair.
Hal ini yang membuat sunscreen Biore ini mudah menyerap ketika diaplikasikan pada wajah. Untuk mempertahankan kelembaban kulit remaja, produk ini juga memiliki kandungan Hyaluronic Acid, Citrus Essence, dan juga Royal Jelly.
Semua kandungannya tersebut membuat sunscreen Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50 ini mampu menjaga kulit remaja dari sinar UV dan juga membuat kulit lebih terhidrasi. Mama bisa mendapatkan Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50 dengan harga mulai dari Rp. 30.000,-
Cetaphil UVA/UVB Defense SPF50 Facial Cream
Jika remaja mama memiliki kulit kering dan juga sensitif,sunscreen dari Cetaphil yaitu Cetaphil UVA/UVB Defense SPF50 Facial Cream ini bisa menjadi solusi. Sunscreen ini mengandung titanium dioxide yang memiliki perlindungan kuat terhadap sinar UVA dan UVB.
Kandungan glycerin pada sunscreen ini mampu melembabkan permukaan kulit wajah. Anak juga tidak perlu takut wajahnya menjadi lengket, karena tekstur krim yang lembut dan tidak lengket. Cetaphil UVA/UVB Defense SPF50 Facial Cream ini juga mengandung SPF 50.
Tak hanya itu saja, produk ini juga mengandung propylene glycol yang membantu menahan air dalam epidermis kulit, sehingga kulit remaja tetap terjaga kelembabannya walaupun terpapar sinar matahari. Produk ini bisa Mama dapatkan dengan harga mulai dari Rp. 278.500,-.
Cosrx Aloe Soothing Sun Cream
Sesuai dengan namanya, Cosrx Aloe Soothing Sun Cream ini mengandung 5.000 ppm esktrak Aloe Vera. Kandungannya ini dapat melembabkan kulit secara ekstra dan juga memperbaiki kondisi kulit anak yang bermasalah.
Walaupun memiliki formula yang sedikit tebal, produk ini akan tetap terasa ringan dan lembut setelah diaplikasikan di kulit wajah anak. Dalam hal perlindungan dari sinar matahari, produk dari Cosrx ini memiliki kandungan SPF 50.
Selain digunakan untuk kulit kering, produk ini juga cocok digunakan untuk remaja yang memiliki kulit sensitif karena kandungannya yang ramah dan aman bagi jenis kulit sensitif maupun jenis kulit lainnya. Mama bisa membeli produk Cosrx Aloe Soothing Sun Cream ini, dengan harga mulai dari Rp.153.700,-
Editors' Pick
Erha21 Perfect Shield for Normal & Dry Skin SPF 30/PA++ 30 GG
Jika anak Mama memiliki kulit normal dengan beberapa bagian yang kering, maka Mama bisa membeli produk dari Erha21, yaitu Perfect Shield for Normal & Dry Skin SPF 30/PA++ 30 GG. Erha21 mengeluarkan produk sunscreen khusus untuk pemiliki kulit normal yang cenderung kering.
Produk ini dapat menjaga kulit kering anak dari paparan sinar UVA dan UVB. Selain itu teksturnya yang tidak lengket, dapat dengan mudah meresap ke dalam kulit. Sehingga membuat sunscreen semakin nyaman digunakan oleh remaja yang melakukan aktivitas padat sehari-hari.
Di dalam produk Perfect Shield for Normal & Dry Skin SPF 30/PA++ 30 GG, juga mengandung bahan yang dapat melembabkan serta berfungsi sebagai anti-aging.
Emina Sun Protection
Salah satu rekomendasi sunscreen untuk remaja dengan kulit kering adalah Emina Sun Protection. Anak tidak perlu khawatir wajahnya semakin kering setelah menggunakan produk ini, karena ada kandungan Aloe Vera yang menjaga kelembababan wajah anak.
Dengan kandungan SPF 30 PA+++ anak bisa menggunakan produk ini sebelum beraktivitas sehari-hari agar wajahnya terlindungi dari paparan sinar matahari yang berbahaya. Selain itu juga ada kandungan emollient yang membuat sunscreen ini tidak lengket setelah diaplikasikan.
Produk dari Emina ini juga memiliki formulasi yang ringan dan mudah menyerap. Untuk merasakan manfaatnya, Mama bisa membelikan Emina Sun Protection pada anak dengan harga mulai dari Rp. 28.000,- untuk kemasan 60ml.
Innisfree Daily UV Protection Mild SPF 35
Innisfree merupakan salah satu merek perawatan kulit wajah dari Korea. Merek ini memiliki produk sunscreen yang populer yaitu Innisfree Daily UV Protection Mild SPF 35. Produk yang satu ini merupakan sunscreen dengan formula berbahan dasar air.
Sehingga produknya yang mudah menyerap ke kulit wajah. Selain itu, produk ini mengandung sunflower oil dan ekstrak teh hijau untuk membantu menjaga kulit remaja dari sinar UV dan membuat kulit tetap sehat sepanjang hari.
Tak hanya itu, sunscreen Innisfree Daily UV Protection Mild SPF 35 ini juga menjaga kulit tetap lembab dan terhindar dari iritasi karena kandungan Purslane serta ekstrak Asiatic Pennywort. Agar remaja bisa merasakan manfaatnya, Mama bisa membeli produk ini dengan harga mulai dari Rp. 110.000,-
Laneige Watery Sun Cream
Produk sunscreen untuk remaja dengan kulit kering lainnya adalah Laneige Watery Sun Cream. Produk ini diperkaya dengan nutrisi Birch Sap dan Skin Moisturizing Factor yang membantu kesehatan kulit remaja agar terjaga kelembabannya.
Anak juga tidak perlu khawatir, karena produk ini memiliki kandungan SPF yang tinggi yaitu SPF 50. Sunscreen ini juga diklaim waterproof sehingga dapt menahan keringat dan tetesan air. Selain untuk kulit kering, produk Laneige Watery Sun Cream ini juga aman digunakan pada jenis kulit.
Kemasannya 50 ml nya juga travel friendly sehingga mudah dibawa bepergian kemana saja. Sunscreen dari Laneige ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp. 195.986,-
Skin Aqua Moisture Milk
Skin Aqua memiliki beberapa variasi sunscreen yang disesuaikan dengan jenis kulit remaja. Salah satunya yitu Skin Aqua Moisture Milk yang didesain untuk remaja dengan kulit kering. Sunscreen ini memiliki tekstur lotion yang agak cair dan mengandung SPF cukup tinggi, yaitu SPF 40 PA+++.
Kandungan Vitamin E di dalamnya mampu melembabkan kulit kering. Selain itu, juga ada kandungan susu yang dapat membantu mencerahkan kulit. Sunscreen dari Skin Aqua ini juga tidak mengandung pewangi dan pewarna sehingga aman digunakan untuk remaja dengan kulit kering yang juga sensitif.
Memiliki tekstur yang cair membuat produk ini sangat ringan, mudah menyerap ke kulit, dan tidak meninggalkan rasa lengket. Skin Aqua Moisture Milk ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp. 46,900,-
Wardah Sunscreen Gel SPF 30
Wardah Sunscreen Gel ini sesuai namanya, memiliki tekstur gel yang baik untuk remaja dengan kulit kering. Hal ini karena didalamnya terkandung ekstrak lidah buaya dan Vitamin E yang mampu melembabkan kulit anak.
Selain melembabkan, kulit remaja juga lebih terjaga dengan kandungan SPF 30 yang tentunya melindungi wajah anak dari paparan sinar matahari. Tekstur gel membuat produk ini sangat ringan dan mudah menyerap.
Anak bisa menggunakan produk ini lima menit sebelum meninggalkan rumah, atau sebelum menggunakan kosmetik. Mama bisa mendapatkan produk Wardah Sunscreen Gel SPF 30 ini, dengan harga mulai dari Rp. 28,160 di online atau offline store terdekat.
Nah itulah 9 rekomendasi merek sunscreen untuk remaja dengan kulit kering. Sebelum memilih produk sunscreen untuk remaja, perhatikan kandungan yang ada di dalamnya untuk menghindari alergi pada bahan-bahan tertentu. Sunscreen terbaik mana yang menjadi pilihan favorit remaja?
Baca juga:
- Alasan Remaja Harus Hindari Skincare Berbahan Merkuri dan Hidrokuinon
- 7 Manfaat Sunflower Seed Oil untuk Remaja dalam Skincare
- 13 Rekomendasi Skincare yang Cocok untuk Remaja