Sudah Remaja, 5 Zodiak Anak yang Masih Kekanak-Kanakan
Mereka membawa kebiasaan masa kecilnya hingga usia remaja
26 September 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Tumbuh remaja adalah tugas yang sulit bagi beberapa anak, dan akuilah bahwa tak semua tanda zodiak berhasil melakukannya.
Beberapa tanda zodiak di bawah ini membawa kebiasaan masa kecilnya saat beranjak dewasa. Misalnya masih menyerahkan keputusan pada orangtua, menghindari tanggung jawab, merajuk pada orangtua ketika tidak mendapatkan yang diinginkan, dan masih banyak lagi.
Memiliki jiwa anak-anak memang hal yang baik, terutama ketika memiliki rasa penasaran dan semangat yang tinggi. Namun bukan berarti anak melupakan peran dan tanggung jawabnya sebagai seorang remaja.
Popmama.com telah menyiapkan daftar zodiak remaja yang masih bertingkah seperti anak-anak dan sulit dewasa, di bawah ini!
1. Aries (21 Maret - 19 April)
Anak dengan zodiak Aries menampilkan sisi ketidakdewasaan dengan menginginkan seluruh perhatian kepadanya. Ia pun tidak ragu untuk melampiaskan amarah yang tidak masuk akal sebagai seorang remaja, ketika ia tidak mendapatkan perhatian.
Anak Aries bahkan bisa merasa terhina jika ia berpikir semua orang mengabaikannya. Sehingga anak menjadi terlalu bersemangat dan bertingkah seperti anak-anak. Bukan satu atau dua kali, namun setiap saat.
Editors' Pick
2. Sagittarius (21 November - 21 Desember)
Bertanya-tanya bagaimana zodiak Sagittarius masuk ke daftar tanda zodiak paling kekanak-kanakan? Sagittarius termasuk sebagai zodiak berlemen api sangat bagus untuk membuat orang lain berpikir bahwa ia sangat dewasa dan mandiri.
Meskipun itu benar, anak dengan zodiak ini menunjukkan beberapa sifat kekanak-kanakan yang tidak bisa Mama abaikan. Misalnya, tanyakan kepada anak apa yang salah, dan Mama mungkin akan mendapatkan senyum palsu dan jawaban "tidak ada".
Padahal sebenarnya ia larut menjadi genangan air mata saat Mama memalingkan wajah. Ketika beranjak dewasa, anak harus mengerti bahwa meminta bantuan adalah hal yang sah dan ini wajar untuk dilakukan.