5 Zodiak Anak yang Cocok Menjadi Dokter di Masa Depan
Memiliki karakter yang peduli dengan orang lain!
3 November 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ketika menanyakan cita-cita pada seorang anak, tidak sedikit anak yang ingin menjadi dokter. Hal ini karena banyak anak yang ingin bisa menolong dan menyembuhkan orang-orang. Namun, seperti yang Mama ketahui, menjadi tenaga kesehatan profesional seperti dokter memang tidak mudah.
Selain membutuhkan tekad yang kuat, anak juga harus memiliki kemampuan dalam ilmu kedokteran serta keterampilannya. Menjadi seorang dokter, anak harus memiliki tanggung jawab yang besar. Inilah yang membuat profesi dokter tidak mudah dicapai tanpa semangat dan kerja keras.
Walaupun tidak mudah, beberapa anak dengan zodiak tertentu memiliki kelebihan tersendiri yang membuatnya cocok menjadi seorang dokter. Berikut ini Popmama.com akan membahas lima zodiak anak yang cocok jadi dokter saat dewasa nanti!
1. Scorpio (23 Oktober - 21 November)
Anak yang berzodiak Scorpio bisa dikatakan cocok berprofesi sebagai dokter karena ia memiliki kelebihan selalu detail dalam melakukan sesuatu. Anak juga jarang punya rasa takut, justru ia sangat fokus pada sesuatu yang dihadapinya.
Selain itu, anak juga memiliki keterampilan di bidang analis yang didukung dengan kepribadiannya yang intuitif dan investigatif, hal ini menjadi nilai lebih bagi anak Scorpio untuk menjadi seorang dokter profesional.
Maka jika anak sudah menunjukkan minat di bidang kedokteran sejak kecil, Mama hanya perlu perkuat niat dengan mendukung potensinya. Karena ia memiliki potensi besar untuk berhasil saat bekerja di bidang kesehatan tersebut.
Editors' Pick
2. Aquarius (20 Januari - 18 Febuari)
Zodiak Aquarius seringkali digambarkan sebagai seseorang yang cerdas, terutapa pada bidang sains dan juga matematika. Selain itu, anak juga memiliki minat yang besar pada penelitian. Hal ini mendasari anak Aquarius kelak bisa menjadi dokter pada masa depannya nanti.
Selain itu, anak juga memiliki sisi kreatif dan inovatif, yang dapat dengan mudah melengkapi setiap kelebihan dalam dirinya. Hal ini dapat terbentuk menjadi satu kesatuan jika anak kemudian belajar dengan tekun dan giat sehingga dapat meneruskan cita-citanya menjadi seorang dokter.