5 Pelajaran dari Film Unlocked, Waspada Peretasan pada Gadget Anak
Anak yang sudah punya handphone perlu waspada ya, Ma
23 Februari 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Film asal Korea Selatan, Unlocked resmi ditayangkan melalui Netflix pada Jumat (17/2/2023) lalu. Melalui film bergenre thriller ini, penonton diingatkan untuk tetap waspada ketika menyimpan dan menggunakan handphone.
Bercerita tentang Lee Na Mi (Chun Woo Hee), seorang pegawai di sebuah perusahaan start-up yang suatu hari kehilangan handphone-nya. Handphone tersebut ditemukan oleh pembunuh bernama Oh Jun Yeong (Im Si Wan) yang awalnya berpura-pura sebagai wanita dan meretas handphone temuan tersebut.
Berbagai kejadian aneh dialami Na Mi setelah handphone itu kembali padanya dan Jun Yeong pun memanfaatkannya untuk mendekati Na Mi, dengan niat buruk.
Kali ini, Popmama.com sudah merangkum 5 pelajaran dalam film Unlocked agar Mama dan anak bisa waspada dengan peretasan gadget. Silakan dibaca.
1. Simpan handphone di tempat yang aman dan jangan lengah
Di awal film, handphone seorang perempuan bernama Lee Na Mi (Chun Woo Hee) terjatuh dari tangannya saat ia sedang di bus. Na Mi sendiri sedang mabuk dan kelelahan akibat beraktivitas seharian.
Namun, Na Mi tidak menyadari kalau HP tersebut hilang dan langsung turun dari bus. Sayangnya, handphone tersebut ditemukan oleh seorang pembunuh berantai berbahaya dan peretas yang andal.
Remaja sekarang biasanya sudah memiliki HP sendiri supaya dia bisa berkomunikasi dengan Mama dan teman-temannya. Namun, dari film ini Mama bisa mengingatkan anak untuk selalu berhati-hati ketika membawa HP.
Saat sedang beraktivitas atau kelelahan, HP harus disimpan di tempat yang aman, seperti tas, kantong celana, atau dititip ke orang dewasa (Mama atau Papa).
Meski memang ada orang baik yang akan mengembalikan barang hilang dengan aman, tapi tidak menutup kemungkinan ada juga orang-orang yang justru menyalahgunakannya.
Editors' Pick
2. Jangan mudah mempercayai orang baru
Ketika menyadari ada yang tidak beres dengan ponselnya, Na Mi meminta bantuan pelanggan kafe sang Papa yang paham soal teknologi.
Pelanggan tersebut bukan lain adalah Oh Jun Yeong, laki-laki yang menemukan dan meretas handphone-nya. Jun Yeong pura-pura berbaik hati ingin menolongnya dan menceritakan tentang aplikasi peretas yang mungkin ada di HP Na Mi.
Namun, ia secara tidak langsung juga mempengaruhi Na Mi untuk mencurigai sahabatnya sendiri sebagai pelaku peretasan di HP-nya.
Na Mi pun harus kehilangan sahabatnya karena telah mencurigainya dan justru lebih mempercayai orang yang baru ia kenal. Maka dari itu, anak perlu berhati-hati dan jangan langsung mempercayai semua perkataan dari orang yang belum begitu dia kenal.