Kosakata yang luas dan beragam adalah salah satu kunci utama dalam mempelajari bahasa asing, termasuk bahasa Inggris. Setiap kata baru yang dipelajari membuka pintu menuju pemahaman yang lebih dalam, ekspresi yang lebih tepat, dan komunikasi yang lebih kaya.
Dengan kosakata bahasa Inggris yang baru dipelajari, kita dapat mengungkapkan ide-ide dengan lebih presisi, menjelaskan perasaan dan pengalaman dengan lebih mendalam, dan menghadapi tantangan komunikasi dengan lebih percaya diri.
Bersama Popmama.com, mari tambah kosakata baru bahasa Inggris dengan mempelajari bersama kosakata bahasa Inggris 10 kata penting. Disimak dengan saksama, yuk!
1. Insider - Orang dalam
Freepik
Kata "insider" merujuk pada seseorang yang memiliki pengetahuan khusus atau informasi rahasia tentang suatu situasi, organisasi, atau industri.
Dalam bahasa Indonesia disebut dengan "orang dalam", bukan berarti bahasa Inggrisnya diterjemahkan sebagai "people inside", ya! Bahasa Inggris yang tepat untuk menyebut "orang dalam" adalah "insider".
Beberapa contoh penggunaan kata "insider" dalam kalimat adalah:
The book provides valuable insights from industry insiders on the latest trends. Buku itu memberikan wawasan berharga dari orang-orang dalam industri tentang tren terkini.
The journalist interviewed an insider to get exclusive details about the scandal. Jurnalis mewawancarai seorang insider untuk mendapatkan detail eksklusif tentang skandal tersebut.
As an insider in the company, he has access to confidential documents and internal memos. Sebagai orang dalam di perusahaan tersebut, dia memiliki akses ke dokumen-dokumen rahasia dan memo internal.
2. Overreact - Lebay
Freepik/cookie_studio
Kata "overreact" digunakan untuk menggambarkan reaksi yang berlebihan atau berlebihan terhadap suatu situasi. Dalam bahasa Indonesia, kata ini berarti "lebay".
Beberapa contoh penggunaan kata "overreact" dalam kalimat adalah:
My mom tends to overreact whenever I come home late. Ibuku cenderung bereaksi berlebihan setiap kali aku pulang larut.
She tends to overreact to minor issues, making a small problem seem much bigger than it actually is. Dia cenderung lebay terhadap masalah kecil, membuat masalah kecil terlihat lebih besar dari kenyataannya.
Don't overreact to his criticism. Take it as constructive feedback and learn from it. Jangan bereaksi berlebihan terhadap kritikannya. Terima sebagai masukan yang membangun dan pelajari.
3. Talkative - Cerewet
Freepik/wayhomestudio
Kata "talkative" merujuk pada seseorang yang suka berbicara banyak atau cenderung cerewet. Daripada menggunakan kalimat panjang seperti "talks a lot" atau "always talking" untuk merujuk orang yang banyak bicara atau cerewet, kita bisa menggunakan kata "talkative".
Beberapa contoh penggunaan kata "talkative" dalam kalimat adalah:
The talkative child in the classroom always keeps the others entertained with his funny stories. Anak yang cerewet di kelas selalu menghibur yang lain dengan cerita lucunya.
My neighbour is so talkative that she can converse with anyone. Tetangga saya sangat suka berbicara sehingga dia bisa memulai percakapan dengan siapa pun.
She is very talkative and loves sharing stories from her travels. Dia sangat suka berbicara dan suka berbagi cerita tentang perjalanannya.
4. Daydream - Melamun
Freepik/benzoix
Kata "daydream" merujuk pada kegiatan membayangkan atau berkhayal saat pikiran melayang jauh dari kenyataan. Kata "daydream" juga bisa diartikan sebagai "melamun" dalam bahasa Indonesia.
Beberapa contoh penggunaan kata "daydream" dalam kalimat adalah:
As a child, I would daydream about becoming a famous actor and performing on stage. Saat masih kecil, saya sering berkhayal tentang menjadi aktor terkenal dan tampil di panggung.
Instead of studying, he spent the afternoon daydreaming about his future career. Alih-alih belajar, dia menghabiskan sore hari dengan berkhayal tentang karir masa depannya.
During the meeting, she caught herself daydreaming and quickly refocused her attention. Selama rapat, dia tersadar sedang melamun dan segera mengalihkan perhatiannya.
Editors' Pick
5. Nosy - Kepo
Freepik/karlyukav
Kata "nosy" digunakan untuk menggambarkan seseorang yang terlalu ingin tahu tentang urusan orang lain dan sering mencampuri kehidupan pribadi mereka. Dalam bahasa Indonesia, kata ini bisa diartikan dengan "kepo".
Beberapa contoh penggunaan kata "nosy" dalam kalimat adalah:
She's a nosy person who likes to eavesdrop on other people's conversations. Dia adalah orang yang kepo tentang urusan orang lain dan suka menguping percakapan orang lain.
My neighbour is always nosy, asking me about everything. Tetangga saya selalu kepo tentang segala hal, selalu menanyakan semuanya.
Don't be so nosy about my personal life. Jangan terlalu kepo tentang kehidupan pribadi saya.
6. Tacky - Norak
Freepik/8photo
Kata "tacky" digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang tidak berkelas, kurang sopan, atau terlihat murahan. Mudahnya, dalam bahasa Indonesia bisa diartikan dengan "norak".
Beberapa contoh penggunaan kata "nosy" dalam kalimat adalah:
Her outfit for the party was so tacky that everyone noticed it. Pakaian yang dipakainya untuk pesta sangat norak sehingga semua orang memperhatikannya.
The decorations in the restaurant were tacky and didn't match the overall theme. Dekorasi di restoran itu terlihat murahan dan tidak cocok dengan tema keseluruhan.
I found the movie's special effects to be tacky and unrealistic. Saya merasa efek khusus dalam film itu terlihat tidak berkelas dan tidak realistis.
7. Cringe - Merasa malu, tidak nyaman, atau jijik
Freepik/benzoix
Kata "cringe" digunakan untuk menggambarkan perasaan tidak nyaman atau malu yang dirasakan saat melihat atau mendengar sesuatu yang memalukan atau tidak menyenangkan.
Kata ini juga dapat diartikan sebagai "jijik". Namun, perlu diingat bahwa "jijik" yang dimaksud adalah perasaan yang tidak nyaman karena suatu hal yang memalukan. Jika kamu ingin menggunakan kata "jijik" dengan maksud hal yang kotor atau tidak bersih, maka bahasa Inggrisnya "disgusting". Jangan terbalik, ya!
Beberapa contoh penggunaan kata "cringe" dalam kalimat adalah:
The awkward silence in the room made me cringe with discomfort. Kesunyian canggung di ruangan itu membuat saya merasa tidak nyaman.
His cheesy pickup lines made everyone cringe at the party. Rayuan klise dari dia membuat semua orang merasa malu di pesta tersebut.
I cringe every time I see him chewing with his mouth open. Saya jijik setiap kali melihatnya mengunyah dengan mulut terbuka.
8. Ambiguous - Ambigu
Freepik/krakenimages.com
Kata "ambiguous" digunakan untuk menggambarkan sesuatu yang memiliki lebih dari satu arti atau dapat ditafsirkan dengan cara yang berbeda. Mudahnya, kata ini berarti "ambigu".
Beberapa contoh penggunaan kata "ambiguous" dalam kalimat adalah:
The message he sent me was ambiguous, and I couldn't figure out what he meant by it. Pesan yang ia kirimkan kepada saya ambigu, dan saya tidak dapat memahami maksudnya.
Her response to my question was ambiguous, and I couldn't determine whether she agreed or disagreed. Tanggapannya terhadap pertanyaan saya ambigu, dan saya tidak dapat menentukan apakah dia setuju atau tidak setuju.
The instructions in the manual were ambiguous, causing confusion among the users. Instruksi dalam buku panduan tersebut ambigu, menyebabkan kebingungan di kalangan pengguna.
9. Resilient - Tangguh atau tabah
Freepik/benzoix
Kata "resilient" merujuk pada seseorang atau sesuatu yang memiliki ketahanan dan kemampuan untuk pulih dari kesulitan atau tekanan. Kata ini bisa diartikan sebagai "tangguh", "tabah", "kuat", dan sebagainya. Kata "resilient" bisa dijadikan sinonim dari kata seperti "strong" atau "tough".
Beberapa contoh penggunaan kata "resilient" dalam kalimat adalah:
She faced many challenges in her career, but she remained resilient and never gave up. Dia menghadapi banyak tantangan dalam karirnya, tetapi dia tetap tegar dan tidak pernah menyerah.
He has a resilient spirit that enables him to overcome any obstacle that comes his way. Dia memiliki semangat yang kuat yang memungkinkannya mengatasi setiap rintangan yang datang.
The resilient structure of the building allowed it to withstand the powerful earthquake. Struktur yang tangguh dari bangunan tersebut memungkinkannya bertahan dari gempa bumi yang kuat.
10. Serendipity - Keberuntungan
Freepik
Kata "serendipity" digunakan untuk menggambarkan kejadian yang tidak terduga atau keberuntungan yang terjadi secara tak terduga. Kata ini bisa digunakan sebagai sinonim dari kata "lucky".
Beberapa contoh penggunaan kata "serendipity" dalam kalimat adalah:
It was serendipity that I found my long-lost childhood friend at the airport. Itu adalah keberuntungan bahwa saya menemukan teman masa kecil yang sudah lama hilang di bandara.
Meeting you was pure serendipity, and now we're inseparable. Bertemu denganmu adalah kebetulan yang murni, dan sekarang kita tidak bisa dipisahkan.
By a stroke of serendipity, I stumbled upon the perfect gift for her birthday. Secara kebetulan, saya menemukan hadiah yang sempurna untuk ulang tahunnya.
Itulah paparan mengenai kosakata bahasa Inggris 10 kata penting. Menguasai kosakata bahasa Inggris yang beragam akan memperkaya kemampuan komunikasi dalam berbahasa Inggris. Terus belajar dan berlatih untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris, yuk!