7 Karakter Utama dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba

Ini dia karakter-karakter utama yang impactful di anime Demon Slayer

29 September 2023

7 Karakter Utama dari Demon Slayer Kimetsu no Yaiba
Dok. Kimetsu

Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba’ adalah salah satu animepopuler yang digemari banyak penggemar. Anime ini diangkat dari manga karya Koyoharu Gotouge dengan judul ‘Kimetsu no Yaiba’. Volume pertama dari manga ini diterbitkan pada 3 Juni 2016 dan berakhir pada volume 24 pada 18 Mei 2020 lalu.

Adaptasi anime dari manga ini sendiri tayang perdana dengan Season 1 pada 2019 dengan 26 episode, Season 2 pada 2021 dengan 18 episode, dan selesai di Season 3 dengan 11 episode pada Juni 2023 lalu.

Anime ini juga memiliki 2 versi film, yakni ‘Demon Slayer -Kimetsu no Yaiba- The Movie: Mugen Train’ rilis pada tahun 2020 dan ‘Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba - To the Swordsmith Village’ pada 2023.

Animenya sudah mencapai Season 3, ternyata Demon Slayer akan hadir kembali dengan Season 4. Meski belum diketahui tanggal tayangnya, penggemar sudah tak sabar untuk ikut serta dalam kisah Tanjiro dan para pembasmi iblis lainnya.

Punya banyak karakter baru di setiap seasonnya, berikut Popmama.com rangkum 7 karakter utama dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba.

1. Tanjiro Kamado

1. Tanjiro Kamado
Kimetsu

Tanjiro Kamado adalah karakter protagonis utama dalam anime Demon Slayer ini.

Tanjiro adalah seorang pembasmi iblis di Demon Slayer Corps. Seluruh keluarga Tanjiro dibantai oleh seorang iblis dan Nezuko Kamado, adik perempuannya, berubah menjadi iblis.

Tanjiro memiliki tujuan untuk menemukan obat yang bisa mengubah adiknya yang berubah menjadi iblis agar bisa menjadi manusia kembali. Ia juga bertekad untuk mengalahkan Muzan Kibutsuji, sang Raja Iblis.

Tanjiro sendiri awalnya memiliki kemampuan Breath of Water atau Teknik Pernapasan Air. Namun, karena tubuhnya tidak cocok dengan teknik tersebut, ia beralih ke Dance of the Fire God (Hinokami Kagura) atau Teknik Pernapasan Dewa Api sebagai teknik pernapasan utamanya dalam bertarung. Teknik ini hanya diketahui dan diajarkan oleh keluarga Kamado.

2. Nezuko Kamado

2. Nezuko Kamado
Kimetsu

Nezuko Kamado merupakan adik perempuan Tanjiro yang berubah menjadi iblis. Ia berubah menjadi iblis setelah diserang oleh Muzan Kibutsuji.

Sebagai “iblis terpilih", Nezuko memiliki beberapa karakteristik iblis unik yang membedakannya dari semua iblis lainnya. Salah satu keunikannya adalah, Nezuko dapat terus memulihkan kekuatannya tanpa harus memakan manusia seperti yang perlu dilakukan iblis lainnya.

Editors' Pick

3. Zenitsu Agatsuma

3. Zenitsu Agatsuma
Kimetsu

Zenitsu Agatsuma merupakan pembasmi iblis yang juga tergabung di Demon Slayer Corps bersama Tanjiro dan Inosuke. 

Teknik Pernapasan Zenitsu adalah Breath of Thunder atau Pernapasan Petir yang dia pelajari dari gurunya, Jigoro Kuwajima, tetapi gagal menguasai semua bentuk dalam gaya ilmu pedang tersebut. Zenitsu hanya bisa menggunakan beberapa dari enam bentuk pernapasan di dalamnya, yang dikenal sebagai Thunderclap dan Flash.

4. Inosuke Hashibira

4. Inosuke Hashibira
Kimetsu

Inosuke Hashibira juga seorang pembasmi iblis di Demon Slayer Corps yang menjadi teman seperjalanan Tanjiro.

Inosuke merupakan karakter yang cukup dikenal, bahkan bagi mereka yang tidak menonton anime ini. Ini karena Inosuke merupakan karakter yang hampir setiap saat digambarkan menggunakan topeng babi hutan.

Inosuke menggunakan topeng tersebut karena ia dibesarkan dan hidup bersama para babi hutan di pegunungan.

Inosuke mempunyai teknik Breath of the Beast atau Pernapasan Binatang Buas. Teknik pernapasan ini berasal dari kombinasi Breath of Wind atau Pernapasan Angin dan pernapasan ciptaan Inosuke Hashibira sendiri, setelah dia tinggal di pegunungan dan berjuang untuk bertahan hidup bersama binatang buas.

5. Giyu Tomioka

5. Giyu Tomioka
Kimetsu

Giyu Tomioka adalah pembasmi iblis senior di Demon Slayer Corps. Ia merupakan karakter pendukung utama dan digambarkan sebagai karakter yang tidak banyak bicara.

Giyu menjabat sebagai Hashira (kelompok elit Demon Slayer Corps) Air dan teknik yang ia gunakan adalah Breath of Water atau Pernapasan Air yang diajarkan kepadanya oleh Hashira Air sebelumnya, yaitu Sakonji Urokodaki. Sebagai Hashira Air, Giyu adalah pengguna Pernapasan Air yang paling terampil di generasinya. Giyu telah sepenuhnya menguasai gaya ilmu ini, sampai-sampai ia menciptakan teknik yang baru dalam Pernapasan Air dan membuat iblis Akaza terkesan.

6. Kyojuro Rengoku

6. Kyojuro Rengoku
Kimetsu

Kyojuro Rengoku adalah karakter pendukung utama dan juga merupakan karakter utama di ‘Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba the Movie: Mugen Train’.

Kyojuro adalah perwira Demon Slayer Corps yang telah gugur di dalam pertarungan. Dia sebelumnya menjabat sebagai Hashira Api. Teknik Breath of Flames atau Pernapasan Api adalah gaya pernapasan yang diajarkan kepada Kyojuro oleh Hashira Api sebelumnya, yaitu Shinjuro Rengoku.

Sebagai Hashira Api, Kyojuro adalah pengguna Pernapasan Api yang paling terampil di generasinya. Dia mampu mengalahkan iblis Hairo, namun kemudian tewas saat melawan iblis Akaza.

Energik, menawan dan bersifat baik, Kyojuro punya kejujuran yang kurang dipunyai sebagian besar karakter, selain Tanjiro. Dia adalah tipe orang yang mencari sisi positif bahkan di situasi yang buruk.

7. Muzan Kibutsuji

7. Muzan Kibutsuji
Kimetsu

Muzan Kibutsuji adalah karakter yang menjadi antagonis utama dalam anime ‘Demon Slayer’ ini.

Dia adalah Raja Iblis, yang menjadi leluhur dari semua iblis lainnya yang ada di dunia ini. Muzan juga merupakan pemimpin dari 12 Kizuki, sebuah organisasi dari dua belas iblis terkuat yang pernah ada.

Sebagai Raja Iblis, Muzan dapat mengontrol semua orang yang telah mengasimilasi darahnya menjadi iblis. Ia tak banyak tampil di anime, tetapi Muzan diketahui kekuatan yang sangat besar.

Itulah 7 karakter utama dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba. Dari karakter di atas, siapa nih demon slayer atau demon favoritmu?

Baca juga:

 

The Latest