Eksklusif Maisha Kanna: Raisa Hingga Artis K-Pop Jadi Inspirasi Mimi!
Maisha Kanna bakal tampil di Popmama Parenting Academy, nih!
10 Oktober 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Maisha Kanna atau biasa disapa Mimi, kini namanya sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Penyanyi sekaligus aktris cilik ini terkenal melalui bidang tarik suara dan mulai terjun dalam dunia akting yang membintangi film Kulari ke Pantai dan Dua Garis Biru.
Tidak hanya sekedar menyayi, pelantun Warna Pelangiku ternyata membuat sendiri single terbarunya itu berdasarkan kisah perpisahaan dirinya bersama teman-temannya.
Meskipun usianya masih sangat muda, Mimi membuktikan kepada banyak orang bahwa dirinya bisa membangkitkan kembali musik anak di Indonesia yang mulai terlupakan karena tidak sesuai dengan usianya.
Bisa menjadi musisi anak yang mulai dikenal banyak orang, tentunya Mimi mengaku ada banyak orang yang menginspirasinya dalam bermusik.
Penasaran siapa saja yang menginspirasi Mimi dalam bermusik? Berikut kisah lengkapnya hasil wawancara eksklusif Popmama.com bersama dengan Maisha Kanna.
1. Mulai menyukai Raisa karena sang Mama
Dari banyaknya artis Indonesia ataupun luar negeri, Raisa menjadi salah satu nama yang menginspirasi Mimi dalam bermusik. Selain memiliki paras dan suara yang indah, menurut Mimi, lirik lagu yang dibawakan Raisa selalu menempel dan bisa menjadi inspirasinya dalam menulis lagu.
Ternyata, artis cilik ini tidak benar-benar langsung mengetahui Raisa begitu saja, lho. Awal mula ia mengetahui Raisa dan mulai menyukainya adalah karena sang Mama yang dari dulu senang mendengarkan lagu-lagu yang dibawakan Raisa.
"Dari dulu aku suka banget, karena dulu Mama ku tuh sering denger lagunya Raisa. Jadi sampai sekarang suka banget sama Raisa," ungkap Mimi menjelaskan.
Mimi mengungkapkan bahwa lagu-lagu Raisa sangat enak dan nempel banget untuk didengarkan, liriknya pun sangat bagus dan menyentuh sekali. Sepertinya memang sudah tidak asing lagi ya, jika Raisa dijadikan idola bagi kebanyakan orang.
Editors' Pick
2. Selain Raisa, Niki dan artis K-Pop juga jadi inspirasi Mimi nih!
Mimi juga menyebutkan bahwa dirinya sangat cocok dengan lagu-lagu yang pelan atau melow. Raisa yang terkenal dengan lagu-lagu pelan atau melow, ternyata sangat sesuai dengan gaya bermusik Mimi ya.
Meskipun artis cilik ini sangat senang membawakan lagu dengan genre pelan, dalam kesehariannya Mimi mengaku lebih menyukai lagu-lagu seru seperti RnB, pop, atau up beat. Tidak hanya itu, Mimi mengaku akhir-akhir ini sangat menyukai lagu bergenre RnB dan K-Pop.
"Mungkin ada dua kali ya, RnB sama Kpop. Kalau RnB mungkin Niki Zefanya sama kalau K-Pop mungkin lebih ke Twice sama BTS," ungkap Mimi menjelaskan.
Mimi mengaku, meskipun gaya bermusiknya adalah membawakan lagu-lagu pelan, tetapi ia tetap mengikuti perubahan jenis musik belakangan ini. Seperti menyukai musik bergenre RnB dan K-Pop yang ramai di dengarkan oleh kebanyakan masyarakat Indonesia.
Nah, penasaran bagaimana jika Mimi menyanyikan lagu dari orang yang menginspirasinya? Beberapa waktu lalu, Mimi membagikan video dirinya tengah menyanyikan lagu dari Niki Zefanya. Merdu sekali ya suara Mimi?
3. Tertarik mencoba menari sambil menyanyi ala artis K-Pop
Seperti yang sudah diketahui, saat ini musik genre K-Pop sangat popular dikalangan masyarakat Indonesia. Seprti sudah tidak asing lagi jika melihat anak kecil juga mulai mengikuti musik genre Korean Pop.
Salah satunya Mimi, artis cilik Indonesia yang namanya juga mulai terkenal di dunia akting, ternyata menjadikan artis K-Pop sebagai inspirasinya dalam bermusik lho.
Selain menyukai jenis musiknya, Mimi juga terlihat antusias sekali ingin mencoba menari sambil menyanyi ala artis negeri gingseng tersebut.
"Boleh banget sih, aku pengen juga bikin dance kayak K-pop gitu kan seru ya, sambil nyanyi," ungkap Mimi.
Kira-kira seperti apa ya, jika Mimi membawakan lagu sambil menari? Lihat penampilan Mimi di Popmama Parenting Academy, 11-13 Oktober 2019 ya. Semangat, Mimi!
4. Harapan Mimi untuk dunia musik anak-anak di Indonesia
Sebagai artis cilik yang hadir di dunia tarik suara, Mimi sangat senang karena musik anak di Indonesia saat ini mengalami perubahan lebih baik. Meskipun menurutnya masih kurang, tetapi Mimi berharap selebihnya akan banyak musik atau film yang sesuai dengan usia anak-anak.
"Aku harap bakal tambah banyak lagu anak, film anak, semua entertainment yang bisa dinikmatin anak-anak. Biar mereka membaca dan melihat sesuatu yang sesuai umur mereka," ungkap Mimi.
Semoga dunia entertainment Indonesia akan lebih banyak menampilkan sesuai dengan usianya. Sehingga tidak hanya orang dewasa saja yang dapat menikmatinya, tetapi anak-anak juga bisa menikmati tanpa takut dengan konten yang tidak sesuai dengan usia mereka.
Semoga karir Mimi dalam dunia tarik suara bisa membuat dunia musik anak-anak di Indonesia menjadi semakin baik tiap harinya. Sukses dan bahagia selalu ya, Mimi!
Mimi Tampil Istimewa di Popmama Parenting Academy
Hari Minggu, 13 Oktober 2019 di Popmama Parenting Academy, Mimi akan memberikan penampilan istimewa. Selain menyanyikan lagu-lagunya yang populer, Mimi akan tampil bersama dua anak pembaca Popmama.com yang terpilih lewat Instagram Challenge Playdate with Maisha Kanna.
Mimi naik panggung pukul 15.30 dan menampilkan beberapa lagu. Di lagu terakhir, Mimi mengajak Dayinta Adisty dari Jawa Timur dan Najma Zahita dari Bandung, dua anak pembaca yang beruntung, untuk bersama menyanyikan lagu Warna Pelangiku.
"Saya bahagia banget bisa terpilih untuk menyanyi bersama Maisha Kanna di Popmama Parenting Academy. Walaupun jauh dari Jawa Timur, saya sudah siap tampil," kata Dayinta.
Bagaimana penampilan mereka? Seru pastinya! Ajak anak mama yuk untuk menyaksikannya. Mereka akan terinspirasi untuk punya prestasi.