10 Ide Padu Padan Jeans a la Wendy Red Velvet untuk Remaja Perempuan

Inspirasi padu padan jeans a la Wendy Red Velvet, simpel dan cocok untuk anak remaja

9 Mei 2022

10 Ide Padu Padan Jeans a la Wendy Red Velvet Remaja Perempuan
Instagram.com/seungwanstyle

Celana jeans menjadi salah satu fashion item yang banyak dikenakan oleh berbagai kalangan, termasuk anak usia remaja. Selain membuat penampilan lebih trendi, penggunaan celana jeans juga sangat mudah dipadukan dengan berbagai penampilan lainnya.

Bagi anak remaja mama yang gemar mengenakan celana jeans, mengintip penggunaan jeans a la idol Kpop bisa jadi inspirasi tersendiri nih, Ma. Misalnya saja seperti outfit Wendy Red Velvet yang kerap menggunakan jeans untuk penampilan sehari-harinya.

Penasaran seperti apa? Berikut akan Popmama.com rangkumkan referensi padu padan celana jeans a la style Wendy Red Velvet yang bisa jadi inspirasi untuk anak remaja perempuan.

1. Simpel outfit dengan oversized putih

1. Simpel outfit oversized putih
Instagram.com/todayis_wendy

Penampilan paling simpel dan cocok untuk anak mama yang anti ribet adalah padu padan celana jeans dengan oversized putih seperti yang Wendy kenakan berikut ini. Cukup memadukannya dengan sneakers putih, penampilan yang satu ini sangat cocok digunakan sehari-hari atau saat akan kumpul dengan teman.

2. Jeans hitam dengan blouse

2. Jeans hitam blouse
Twitter.com/wendydaily221

Jika ingin penampilan yang sedikit feminim, anak bisa memadukan celana jeans dengan blouse sebagai atasan. Seperti penampilan Wendy Red Velvet berikut ini, ia memadukan celana jeans hitam dengan blouse berwarna putih. Tetap trendi, bukan?

3. Blazer kotak-kotak dengan kaus putih

3. Blazer kotak-kotak kaus putih
Instagram.com/seungwanstyle

Agar penampilan anak tetap trendi saat memadukan celana jeans dengan kaus putih, yuk coba gunakan balzer kotak-kotak seperti yang Wendy kenakan dalam penampilan berikut ini. Outfit satu ini bisa anak gunakan untuk acara semi formal, atau sekadar kumpul bersama teman dan keluarga. Tetap terlihat sopan, namun tak kalah keren!

4. Rok jeans dengan cardigan

4. Rok jeans cardigan
Top Star News Photo

Bosan dengan penggunaan celana jeans? Yuk, coba kenakan rok jeans seperti yang Wendy kenakan dalam penampilannya berikut ini. Anak mama bisa memadukannya bersama dengan kaus putih dan cardigan sebagai luaran. Penampilan berikut akan memberikan kesan yang feminim, namun tetap terlihat santai untuk hangout.

Editors' Pick

5. Jeans dengan crop jacket

5. Jeans crop jacket
Top Star News Photo

Sebagai fashion items yang bisa dipadukan dengan banyak pilihan, anak mama pun bisa memadukan celana jeans dengan crop top atau crop jacket seperti yang Wendy kenakan berikut ini. Dalam penampilannya, Wendy tampil kasual dengan celana jeans yang dipadukan kaus dalaman berwarna senada dengan crop jacket yang digunakannya. Cocok untuk anak yang tidak suka tampil ribet namun tetap ingin terlihat trendi.

6. Jaket kulit dengan jeans

6. Jaket kulit jeans
Instagram.com/seungwanstyle

Penggunaan celana jeans juga bisa kok dipadukan dengan jaket kulit. Anak mama bisa megintip inspirasinya dari OOTD a la Wendy Red Velvet berikut ini. Pada penampilan berikut, Wendy memadukan celana jeans dengan jaket kulit berwarna sage green sebagai luaran, serta kaus berwarna light purple sebagai dalamannya. Colorful dan bikin penampilan terlihat fresh!

7. Jeans dengan tweed blazer

7. Jeans tweed blazer
Twitter.com/aloha_w221

Banyak idol Korea yang tampil menawan dalam balutan tweed blazer. Penggunaan blazer jenis ini juga bisa dipadukan bersama celana jeans agar lebih nyaman namun tetap trendi. Misalnya saja seperti penampilan Wendy berikut yang memadukan celana jeans dengan tweed blazer berwarna monochrome. 

8. Padu padan jeans dengan blouse pink

8. Padu padan jeans blouse pink
Instagram.com/todayis_wendy

Jika sebelumnya penampilan feminim dengan blous putih lengan panjang, penampilan Wendy berikut ini juga bisa dijadikan referensi bagi anak mama yang Ingin tampil lebih feminin. Cukup padukan celana jeans dengan blouse lengan pendek berwarna pink, auto menawan!

9. Knit outer dengan kaus printed

9. Knit outer kaus printed
Instagram.com/seungwanstyle

Perpaduan celana jeans abu dengan kaus printed sebagai luaran, serta outer knit bermotif garis seperti yang Wendy kenakan berikut ini juga bisa jadi referensi OOTD simpel saat hangout. Sebagai penunjang penampilan, anak mama bisa memadukannya dengan sneaker favoritnya. 

10. Sweater berwarna cerah dengan jeans

10. Sweater berwarna cerah jeans
Instagram.com/seungwanstyle

Bagi anak mama pencinta sweater, memadukannya bersama celana jeans juga menjadi pilihan yang tepat untuk digunakan hangout atau pun kegiatan santai lainnya. Mama bisa meminta anak memadukannya dengan sweater berwarna cerah seperti yang Wendy kenakan berikut ini. Penampilan anak pun akan terliha colorful dan fresh!

Baca juga:

The Latest