Perjuangan Kakak Membawa Adik Bayinya Demi Menjenguk Sang Mama di Kota
Perjuangan seorang kakak rela membawa adik bayinya dari kampung ke kota demi menjeng Mama tercinta
15 Februari 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Cerita haru dibagikan oleh dr. Amira Abdat, SpOG, seorang dokter Obgyn dan kandungan satu-satunya di Kabupaten Fakfak, Papua Barat, yang menceritakan perjuangan seorang anak kecil membawa adik bayinya demi menjenguk sang Mama.
Sebagai informasi, dr. Amira menjadi salah satu dokter Obgyn dan kandungan yang kerap berbagi edukasi dan pengalaman pasiennya, melalui media sosial pribadinya. Salah satu pengalaman haru yang kali ini dibagikan adalah bagaimana perjuangan seorang kakak yang berani membawa adiknya dari kampung ke kota, untuk menjenguk Mama mereka di rumah sakit.
Cerita tersebut pun lantas viral dan mendapat banyak perhatian dari netizen di jagat maya. Banyak dari netizen dibuat tersentuh dengan keberanian anak perempuan yang diketahui masih duduk di bangku kelas 1 SMP tersebut.
Untuk mengetahui kisah selengkapnya, berikut Popmama.com rangkumkan informasinya sebagaimana melansir dari TikTok milik dr. Amira,SpOG.
1. Naik kendaraan umum hanya berdua sang adik
Dalam video TikTok yang diunggah dr. Amira pada Minggu (11/2/2024) malam, diceritakan bahwa anak perempuan yang masih duduk di bangku kelas 1 SMP itu berani membawa adik bayinya seorang diri dengan menggunakan kendaraan umum.
Sambil menggendong sang bayi, dr. Amira pun bertanya pada sang Mama yang sedang dirawat, berapa lama total perjalanan yang sekiranya ditempuh oleh kedua anaknya itu untuk sampai di rumah sakit.
Dengan tersenyum penuh haru, Mama dari dua anak itu menjawab bahwa perjalanan yang dibutuhkan dari tempat tinggal mereka, menuju rumah sakit di kota itu adalah sekitar 1,5 jam.
"Anak kecil ini naik taksi 1,5 jam seorang diri bawa adik bayi ini, karena nggak ada yang antar," ujar dr. Amira kembali merangkum jawaban Mama dari anak tersebut.
Editors' Pick
2. Berani karena didikan sang Mama
Masih dari video tersebut, dr. Amira kembali bertanya pada anak tersebut mengapa dirinya sangat berani untuk pergi seorang diri dengan durasi waktu yang cukup lama, ditambah harus menggunakan kendaraan umum sembari membawa adiknya yang masih berusia 7 bulan.
Dengan senyuman malu-malu, anak perempuan yang diketahui bernama Henrina itu menjawab bahwa dirinya berani karena memang mendapat didikan serupa dari sang Mama.
"Jadi dari kecil sudah diajarkan mandiri, jadi sudah tahu naik angkutan umum sendirian, jenguk Mamanya 1,5 jam karena memang jauh banget perjalanan ya," ucap dr. Amira kembali menjelaskan apa yang disebutkan Mama dari Henrina.