Momen Gempi Bagikan Angpau untuk Rayakan Imlek, Dipuji Netizen
Hari Imlek menjadi momentum untuk Gempi berbagi ke seniman barongsai
12 Februari 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Perayaan Tahun Baru Imlek dilakukan dengan berbagai cara. Salah satu yang paling umum adalah bagi-bagi angpau (uang yang diberikan sebagai hadiah yang dibungkus amplop merah).
Momen bagi-bagi angpau itu dilakukan pula oleh anak semata wayang Gisella Anastasia dan Gading Marten, Gempita Noura Marten pada Minggu (11/2/2024).
Uniknya, Gempi membagikan angpau itu ke barongsai yang melakukan pertunjukan dan menghibur masyarakat Indonesia di sekitar SCBD. Terlihat sang Mama, Gisel, menemani anaknya membagi-bagikan rezeki di momen Imlek 2024 ini.
Berikut Popmama.com rangkum momen Gempi bagikan angpau untuk rayakan Imlek, dipuji netizen lho!
1. Gempi tampak bersemangat ingin bagikan angpau
Dari InstaStory Gisel, memperlihatkan momen Gempi membagikan angpau Imlek di sekitar SCBD, Jakarta Selatan. Dalam video singkat itu, awalnya Gempi merasa malu dan tidak percaya diri.
Namun, didorong oleh Gisel akhirnya Gempi memberikan angpau pada perayaan Hari Imlek tersebut dengan penuh rasa syukur. Gempi pun tampak tersenyum memberikan angpau kepada para seniman barongsai yang ada di sana.
Editors' Pick
2. Makna memberikan angpau yang dilakukan Gempi nih
Makna memberikan angpau pada Hari Imlek ternyata cukup mendalam. Ini bisa dijadikan cara untuk mengajarkan anak membiasakan tradisi memberikan angpau kepada yang membutuhkan setiap tahun.
Memberikan angpau menjadi cara menyampaikan harapan dan berkah terbaik kepada orang-orang sekitar. Di beberapa wilayah, pemberian angpau dinilai juga memiliki aturan khusus.
3. Gempi memilih memberikan angpau kepada seniman barongsai
Bukan hanya satu, Gempi juga membagikan angpau lain di sana kepada barongsai lain. Kesenian barongsai menjadi salah satu yang kerap ada dan tampil saat momen Hari Imlek tiba.
Dalam Feng Shui, barongsai memiliki beberapa arti yang dapat membuat tempat menjadi lebih baik, yaitu:
- Menghilangkan energi negatif karena suara yang nyaring dari drum dan gembrengan akan menyucikan atau membersihkan sebuah daerah/tempat yang chi/energi negatif dan jelek, menjadi energi yang baru dan bagus.
- Mengusir roh halus yang tidak baik dengan kekuatan dari tarian dan keberadaan dari barongsai akan cukup untuk mengusir roh jahat keluar dari lokasi dan memastikan usaha yang dikerjakan akan lebih sukses.
- Membawa keberuntungan, simbol kekuatan dan membawa keberuntungan dengan keberadaan barongsai.
Gempi untuk merayakan Hari Imlek itu memilih membagikan angpau miliknya ke seniman barongsai. Tentu selain menghargai seniman ini juga sebagai bukti menghargai orang dibalik kostum barongsai tersebut.
4. Sang Mama tampak bangga dengan inisiatif Gempi nih
Melihat Gempi bisa memberikan angpau atas inisiatif sendiri itu membuat Gisel bangga. Terlihat ia yang sedang lari pagi ikut menemani si Kecil untuk memberikan angpau itu kepada para seniman barongsai di sana.
"Ayo kasih sana (ke barongsai)," ujar Gisel ke Gempi di InstaStory-nya.
Gisel membagikan momen Gempi membagikan angpau dengan penuh rasa bangga. Keduanya bertemu di sekitar SCBD, Jakarta Selatan setelah Gisel selesai melakukan morning run-nya.
5. Mengajarkan makna bersyukur ke anak dengan berbagai rezeki
Ada banyak manfaat membiasakan anak untuk berbagi rezeki ke orang sekitar sejak kecil. Kebiasaan ini jika dipupuk oleh orangtua membuat anak memandang kebahagiaan tidak hanya berasal dari materi yang ia dapatkan.
Makna bersyukur mengenai kehidupan pun bisa lebih orangtua tanamkan lebih baik ke anak. Seperti yang dilakukan Gisel kepada Gempi soal kebiasaan bagi-bagi angpau saat Hari Imlek tiba.
Berikut adalah beberapa manfaat dari membiasakan anak berbagi sejak kecil:
- Membangun empati dan rasa tanggung jawab sosial, anak belajar untuk mengembangkan rasa empati dan rasa tanggung jawab sosial yang kuat terhadap masyarakat.
- Memperkuat nilai-nilai moral dan spiritual, orangtua membantu memperkuat nilai-nilai moral dan spiritual anak, seperti kebaikan, kedermawanan, dan rasa syukur.
- Membangun hubungan sosial yang positif, anak-anak yang terbiasa berbagi cenderung lebih dihormati dan dihargai oleh teman-teman sebayanya.
- Mengurangi sikap egois dan keserakahan, mengatasi sikap egois dan keserakahan pada anak.
- Meningkatkan rasa kepuasan dan kebahagiaan, penelitian menunjukkan bahwa berbagi rezeki dapat meningkatkan perasaan kepuasan dan kebahagiaan.
Itulah tadi momen Gempi bagikan angpau untuk rayakan Imlek. Gisel dan netizen bangga nih ke kepekaan Gempi soal berbagi.
Baca juga:
- 9 Gaya Fashion Gempi dari Lensa Kamera Papa Gading Marten, Stylish!
- Gempi Baca Puisi Malam Natal di Hadapan Jokowi, Gading Marten Terharu
- Prestasi Baru, Inilah Potret Keren Gempi saat Ikut Lomba Sepatu Roda