Seorang Siswa di Lumajang Tewas Usai Ikuti Ujian Renang

Korban meninggal saat jam bebas yang diberikan setelah ujian selesai

2 Februari 2024

Seorang Siswa Lumajang Tewas Usai Ikuti Ujian Renang
d-onenews.com

Seorang siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) di Lumajang, Jawa Timur. Berinisial MR (18) meninggal dunia saat sedang mengikuti ujian praktik renang yang diadakan sekolahnya. MR diduga meninggal karena kehabisan napas.

Korban merupakan warga Desa Labruk, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, dan sedang mengikuti ujian praktik renang bersama 19 orang teman-temanya.

Seperti apa informasi selengkapnya? Berikut Popmama.com telah merangkumnya lebih lanjut.

Editors' Pick

1. Keterangan guru PJOK yang mengawas

1. Keterangan guru PJOK mengawas
Freepik/prostooleh

Guru Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (PJOK) Mohammad Idtian Akbar, yang saat itu mendampingi 20 siswa untuk ujian praktek renang mengatakan, korban tenggelam saat berlatih pernapasan

Usai ujian praktik selesai, ia membebaskan siswa siswinya yang bisa berenang untuk bermain. Saat itu, kata Akbar, korban tampak menyendiri dan melakukan latihan pernapasan sendiri di salah satu sudut kolam. Namun, saat menyelam ke dalam air sambil menahan napas, siswa tersebbut tidak kunjung kembali ke permukaan.

"Ya mungkin luput dari pantauan saya, Rafli itu tiba-tiba menyendiri tidak sama temannya, latihan pernapasan ajar tenggelam tahan napas terus tidak kembali lama," kata Akbar.

Akbar menuturkan kedalaman kolam di pemandian tersebut sekitar 160 sentimeter. Akbar juga mengatakan korban sebenarnya bisa berenang. Bahkan termasuk kategori mahir, sehingga dalam ujian praktik pun mendapatkan nilai 9.

2. Diduga sedang bermain tahan napas bersama temannya

2. Diduga sedang bermain tahan napas bersama temannya
Freepik

Kanit Reskrim Polsek Sumbersuko Aiptu Waluyo mengatakan, korban bermain tahan napas bersama dua orang temannya. Namun, saat dua temannya muncul ke permukaan, korban belum terlihat hingga akhirnya diangkat ke permukaan.

Saat diangkat oleh teman-temannya, korban memang sudah tidak sadarkan diri. Namun, masih bernapas walaupun detak nadinya sangat lemah.

"Korban berenang dan bermain dengan teman-temannya bermain tahan napas ada tiga siswa bermain tahan napas, dua temannya ini sudah muncul sedangkan yang satu belum muncul akhirnya temannya itu menolong korban dan dipinggirkan di kolam pinggir kolam ternyata korban sudah tidak sadarkan diri namun masih bernapas," terang Waluyo

3. Kasus sedang dalam penyelidikan

3. Kasus sedang dalam penyelidikan
Freepik/kjpargeter

Insiden ini sontak membuat geger warga setempat. Teman-teman korban pun terpukul atas adanya insiden memilukan tersebut. Waluyo mengatakan, kasus ini kini telah ditangani oleh Satreskrim Polres Lumajang. Namun, pihaknya menjelaskan telah memeriksa empat orang saksi.

"Hal-hal dalam kasus ini kita terima laporannya terus kita limpahkan ke Polres Lumajang jadi wewenangnya nanti ada di Polres Lumajang," pungkasnya.

Itulah informasi tentang seorang siswa di Lumajang tewas usai ikuti ujian renang. Semoga kejadian tersebut, memberikan pelajaran bahwa untuk selalu berhati-hati dalam situasi apapun. Terutama pada kawasan-kawasan yang rawan seperti kolam renang.

Baca juga:

The Latest