Film Jumbo Bangkitkan Kenangan Masa Kecil Angga Yunanda, Ini Alasannya

Saat masih kecil, Angga Yunanda suka sekali menonton kartun di TV

18 Maret 2025

Film Jumbo Bangkitkan Kenangan Masa Kecil Angga Yunanda, Ini Alasannya
Popmama.com/Hari Firmanto

Beda dari film yang biasa dibintanginya, kini Angga Yunanda terlibat dalam project film animasi Jumbo garapan Visinema Studios. Dalam film Jumbo, Angga Yunanda berkesempatan untuk menjadi pengisi suara karakter Acil. 

Aktor kelahiran 2000 tersebut mengungkapkan, bahwa keterlibatannya dalam film Jumbo membuat dirinya teringat akan memori masa kecil. Terlebih, dirinya dulu suka sekali menonton film animasi atau kartun yang tayang di TV. 

Untuk pembahasan selengkapnya, berikut Popmama.com siap membahas mengenai film Jumbo bangkitkan kenangan masa kecil Angga Yunanda

Editors' Pick

1. Film Jumbo mengingatkan Angga akan memori indah di masa kecil

1. Film Jumbo mengingatkan Angga akan memori indah masa kecil
Popmama.com/Hari Firmanto

Angga Yunanda mengungkapkan bahwa film Jumbo berhasil membangkitkan kenangan masa kecilnya. Cerita film ini mengambil latar belakang sebelum adanya gadget, sehingga anak-anak dalam film masih bermain menggunakan permainan tradisional. 

Permainan tradisional dulunya juga dimainkan Angga bersama teman-temannya di lingkungan rumah. Jadi, tak heran jika hal tersebut menjadi kenangan masa kecil yang indah bagi Angga. 

“Iya banget (bangkitkan memori masa kecil). Set dalam video Jumbo itu kan sebelum ada gadget ya. Bahkan, Don dan teman-temannya main permainan tradisional, itu yang aku lakukan juga saat masa kecil sama teman-teman di lingkungan rumah aku,”  Angga Yunanda saat diwawancarai Popmama.com secara eksklusif untuk sesi Popmama Talk edisi Maret 2025

2. Film mengambil latar belakang anak-anak yang bermain sebelum adanya gadget

2. Film mengambil latar belakang anak-anak bermain sebelum ada gadget
Popmama.com/Hari Firmanto

Jumbo merupakan film animasi yang bercerita tentang seorang anak laki-laki bernama Don. Dalam film ini, Don dan teman-temannya sungguh menggambarkan anak-anak di zaman dulu yang bermain tanpa melibatkan gadget. 

Momen ketika tokoh Don bersama teman-temannya bermain mainan tradisional bersama, mampu membangkitkan kembali kenangan masa kecilnya. Angga teringat bagaimana dirinya dulu bisa bermain sepuasnya bersama teman-teman di sekitar rumah, terutama selepas pulang sekolah, tanpa gangguan teknologi seperti gadget.

Bagi Angga, pengalaman bermain di luar rumah bersama teman-teman adalah bagian yang sangat berkesan dari masa kecilnya. Ia menganggap hal tersebut sebagai sesuatu yang menarik karena memberikan kesenangan yang sulit ditemukan di era digital saat ini. 

“Jadi, pas ngeliat dia lagi main kasti atau bisa permainan tradisional lainnya, aku ngerasa itu seru banget bisa membangkitkan memori masa kecil, bisa main sepuasnya bersama teman-teman sekitar rumah selepas pulang sekolah, itu menarik banget sih,” kenang Angga Yunanda.

3. Angga Yunanda menonton kartun Doraemon hingga Naruto saat masih kecil

3. Angga Yunanda menonton kartun Doraemon hingga Naruto saat masih kecil
Popmama.com/Hari Firmanto

Ketika ditanya mengenai masa kecilnya, Angga akui dirinya dulu sangat suka menonton kartun di TV. Ia ingat betul masa-masa dirinya menonton kartun sebelum berangkat sekolah atau di hari Minggu pagi. 

Agenda menonton kartun di TV menjadi salah satu waktu yang paling dinantikannya saat masih kecil. Beberapa kartun yang pernah ditonton Angga di antara lain seperti Doraemon, Naruto, hingga Avatar. 

“Aku anaknya dulu nonton kartun banget. Apalagi pas sebelum berangkat sekolah atau nunggu hari Minggu pagi, itu hal yang paling ditunggu-tunggu pasti nonton kartun. Aku suka banget nungguin Doraemon, Naruto, atau Avatar, aku nontonin hampir semua kartun sih,” ungkap Angga Yunanda. 

Demikian ulasan mengenai film Jumbo bangkitkan kenangan masa kecil Angga Yunanda. Apakah Mama dan anak tertarik menonton film satu ini?

POPMAMA TALK Maret 2025 - Angga Yunanda 
Aktor

Editor in Chief - Sandra Ratnasari   
Senior Editor - Novy Agrina   
Editor - Onic Metheany & Denisa Permataningtias  
Content Writer - Putri Syifa Nurfadilah & Sania Chandra Nurfitriana   
Contributor - Salsyabila Sukmaningrum  
Script - Sania Chandra Nurfitriana   
Social Media - Irma Erdiyanti 
Photographer - Muhammad Fikri 
Videographer - Hari Firmanto  
Property by INFORMA

Baca juga: 

Popmama Star

Popmama Talk: Angga Yunanda
Popmama Star

Popmama Talk: Angga Yunanda

Reconnect with Inner Child

The Latest