Jin BTS Akhirnya Selesai Jalani Wajib Militer

Akhirnya ARMY bisa bareng lagi dengan sang Idol, karya barunya sudah dinanti

12 Juni 2024

Jin BTS Akhir Selesai Jalani Wajib Militer
Twitter.com/caalicocat1

Para penggemar K-Pop atau drama Korea mungkin sudah familiar dengan istilah wajib militer (wamil). Di Korea Selatan, semua pria diwajibkan untuk mengikuti program wajib militer sebagai bentuk pelayanan kepada negara. Begitu pula dengan salah satu anggota BTS, yakni Kim Seok-jin atau Jin.

Setelah 18 bulan lamanya, Jin BTS akhirnya menyelesaikan wajib militer yang diharuskan bagi semua pria di Korea Selatan pada Rabu (12/6/2024). Jin yang merupakan anggota tertua dari grup BTS, kembali menyapa ARMY yang sudah sangat merindukannya.

Bagi selebriti seperti Jin, menjalani wajib militer juga merupakan bentuk tanggung jawab sosial yang menunjukkan bahwa mereka tidak berbeda dari warga negara lainnya.

Melansir dari berbagai sumber, berikut Popmama.com siap membahas lebih lanjut kabar Jin BTS selesai menjalani wajib militer. Yuk disimak!

1. Akhirnya Jin selesai jalani wajib militer

1. Akhir Jin selesai jalani wajib militer
Twitter.com/caalicocat1

Wajib militer adalah kewajiban yang harus dijalani oleh semua pria Korea Selatan yang sehat, biasanya antara usia 18 hingga 28 tahun. Selama hampir dua tahun, mereka dilatih untuk menjadi tentara dan membantu menjaga keamanan negara.

Jin memulai wajib militernya tepat sebelum ulang tahunnya yang ke-30, tepatnya pada tanggal 13 Desember 2022. Setelah menyelesaikan pelatihan dasar militer, dia melanjutkan tugasnya sebagai tentara aktif.

Kemudian, Jin resmi menyelesaikan kewajibannya dan kembali ke kehidupan normal serta dunia hiburan pada Rabu (12/6/2024). Setelah menyelesaikan masa wajib militernya, dikabarkan Jin akan berpartisipasi dalam BTS Festa 2024 di Seoul Sports Complex pada Kamis (13/6/2024).

Editors' Pick

2. Permintaan agensi kepada penggemar

2. Permintaan agensi kepada penggemar
Twitter.com/sintskr

Menyambut hari yang istimewa ini, agensi Jin, yaitu BIG HIT Music, memiliki permintaan penting untuk para penggemar. Mereka meminta agar ARMY tidak mengunjungi lokasi kamp militer tempat Jin menjalani tugasnya.

Hal ini disampaikan langsung oleh pihak agensi, karena mereka ingin menghindari kepadatan yang berlebihan dan bisa menimbulkan masalah nantinya.

"Untuk mencegah masalah yang timbul akibat kepadatan yang berlebihan, penggemar sangat disarankan untuk tidak mengunjungi situs tersebut," ujar BIG HIT Music.

Meskipun begitu, para member BTS tetap hadir untuk memberikan ucapan selamat kepada Jin. Berdasarkan foto dan video yang beredar di media sosial, J-Hope, V, dan RM terlihat mengenakan pakaian kasual, sementara Jungkook dan Jimin tampak dalam seragam militer mereka.

RM sebagai leader di BTS, bahkan sangat antusias menyambut kembalinya Jin dari wajib militer. Para member BTS juga memberikan buket bunga kepada Jin. Jin kemudian juga memeluk satu per satu temannya.

3. ARMY jangan datang langsung ke lokasi

3. ARMY jangan datang langsung ke lokasi
Twitter.com/caalicocat1

Jin BTS adalah seorang idol yang sangat berbakat dengan banyak kemampuan di berbagai bidang, menjadikannya anggota yang sangat berharga dalam grup BTS. Maka tak heran jika Jin mempunyai banyak penggemar yang ingin melihat langsung dan memberikan ucapan selamat saat dirinya menyelesaikan wajib militer ini.

Namun, BIG HIT Music menyarankan ARMY untuk menyampaikan salam hangat dan dorongan mereka di hati masing-masing saja, daripada datang langsung ke lokasi. Ini adalah cara yang lebih aman dan tetap bisa membuat Jin merasa didukung oleh penggemar setianya.

"Mohon sampaikan salam hangat dan dorongan di hati Anda," jelas BIG HIT Music.

Selain itu, sama seperti saat pertama kali Jin melaksanakan wajib militer, pihak agensi juga tidak akan mengadakan upacara khusus untuk menyambut kedatangan sang Idola.

4. Dukungan terhadap karier Jin

4. Dukungan terhadap karier Jin
Twitter.com/caalicocat1

Setelah menyelesaikan masa wajib militernya, BIG HIT Music berjanji akan terus mendukung karier Jin di masa depan. Mereka sangat berterima kasih atas cinta dan dukungan yang tak tergoyahkan dari para penggemar selama Jin menjalani wajib militer. Dukungan ini sangat berarti bagi Jin dan seluruh anggota BTS.

"Kami selalu berterima kasih atas cinta dan dukungan Anda yang tak tergoyahkan untuk Jin. Perusahaan kami akan terus berupaya semaksimal mungkin untuk mendukung artis kami," tutupnya.

BIG HIT Music juga mengucapkan terima kasih sekali lagi kepada ARMY. Mereka sangat menghargai cinta dan dukungan yang terus-menerus untuk BTS. Dukungan dari ARMY membuat Jin dan BTS semakin semangat untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik untuk para penggemar.

Itulah tadi kabar Jin BTS selesai menjalani wajib militer. Mari terus mendukung Jin dan BTS dalam perjalanan mereka selanjutnya.

Baca juga:

The Latest