Bahaya Efek Menyiram Air ke Minyak Terbakar dan Solusi Mengatasinya
Jangan menyiram air ke minyak yang terbakar! Jelaskan pada anak ya, Ma
18 Februari 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Beberapa orang mungkin pernah mengalami kejadian saat akan menggoreng sesuatu, kemudian lupa lalu meninggalkan wajan hingga minyak di dalamnya mendidih dan terbakar.
Kejadian ini tidak jarang membuat sejumlah orang merasa panik lalu langsung menyiram minyak terbakar tersebut dengan air.
Cara seperti ini sebaiknya harus dihindari, Ma. Pasalnya, minyak terbakar yang disiram dengan air justru bisa menyebabkan kobaran api semakin membesar dan tidak bisa dikendalikan.
Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum bahaya menyiram air ke minyak terbakar dan juga solusi mengatasinya. Bisa jadi pengetahuan baru untuk diajarkan pada anak di rumah ya, Ma!
Editors' Pick
1. Apa yang terjadi jika minyak terbakar disiram dengan air?
Dalam sebuah video eksperimen yang beredar di TikTok, terlihat bagaimana sebuah wajan berisikan minyak terbakar disiram menggunakan air yang jumlahnya sangat sedikit.
Bukannya meredakan api, penyiraman air pada minyak terbakar justru menimbulkan kobaran api yang kian membesar. Jika diperhatikan, air yang disiramkan ke minyak terbakar tersebut seketika berubah menjadi uap yang kemudian membuat api semakin melebar.
2. Alasan tidak boleh menyiram air ke minyak terbakar
Air tidak boleh disiram ke minyak terbakar karena karena massa jenis dari air lebih tinggi dibandingkan dengan massa jenis minyak, sehingga akan membuat air selalu ada di bawah minyak dan membuat air tersebut langsung berubah menjadi uap akibat panas yang sangat tinggi.
Titik didih minyak jumlahnya lebih tinggi dibanding air. Jadi, saat air masuk ke dalam minyak maka akan berubah menjadi uap. Uap inilah yang kemudian mendorong minyak dan api menghasilkan kobaran apa yang semakin membesar dari sebelumnya.
Hal ini juga berlaku pada minyak panas biasa, Ma. Misalnya, ketika Mama sedang menggoreng, kemudian tanpa sengaja mencipratkan percikan air ke dalam wajan. Yang akan terjadi selanjutnya adalah minyak panas di dalam wajan akan menciprat ke luar. Itulah mengapa tidak dianjurkan memadamkan minyak terbakar menggunakan air.