5 Isi Kandungan Surat Al Falaq untuk Meminta Perlindungan Allah SWT
Surat Al Falaq mengandung permintaan perlindungan kepada Allah SWT dari segala kejahatan
29 Agustus 2023
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setiap surat dalam Alquran sudah pasti memiliki kandungan dan keutamaannya masing-masing. Selain itu, terdapat pula tujuan-tujuan mulia sebagai bukti bahwa Allah SWT itu ada dan keagungannya tidak tertandingi dengan dan oleh siapa pun.
Dengan begitu, umat muslim bisa lebih beriman kepada Allah SWT dan hanya meminta kepada-Nya, salah satunya dengan meminta perlindungan.
Permintaan perlindungan kepada Allah SWT dijelaskan dalam surat Al Falaq. Surat yang diturunkan di Kota Makkah setelah surat Al Fiil tersebut masuk ke dalam surat Makkiyah.
Surat Al Falaq merupakan surat urutan ke-113, berada di juz 30 dalam Alquran, dan terdiri dari lima ayat.
Disebut sebagai Al-Mu’awwidzatain bersama dengan surat An Nas karena surat Al Falaq diturunkan secara bersamaan oleh Allah SWT kepada Rasulullah SAW melalui malaikat Jibril.
Nama Al Falaq sendiri memiliki arti waktu subuh (fajar).
Dalam ayat-ayat surat Al Falaq sebagian besar ialah doa agar dijauhkan dari segala malapetaka dan hal-hal buruk saat beribadah kepada Allah SWT. Akan tetapi, ada beberapa kandungan lain yang terdapat dalam surat Al Falaq.
Berikut ini telah Popmama.com rangkum terkait 5 isi kandungan surat Al Falaq untuk meminta perlindungan Allah SWT yang dapat Mama amalkan dalam kehidupan sehari-hari.
Editors' Pick
1. Surat Al Falaq dan artinya
Berikut ini bacaan surat Al Falaq dalam bahasa Arab, latin, dan beserta artinya. Jangan lupa untuk ajarkan kepada si Kecil, untuk kemudian dihafalkan ya, Ma.
قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ . مِنْ شَرِّ مَا خَلَقَ . وَمِنْ شَرِّ غَاسِقٍ إِذَا وَقَبَ . وَمِنْ شَرِّ النَّفَّاثَاتِ فِي الْعُقَدِ . وَمِنْ شَرِّ حَاسِدٍ إِذَا حَسَدَ
Qul a’uudzu birobbil falaq. Min syarri maa kholaq. Wa min syarri ghoosiqin idzaa waqob. Wa min syarrin naffaatsaati fil ‘uqod. Wa min syarri haasidin idzaa hasad.
Artinya:
Katakanlah: 'Aku berlindung kepada Tuhan Yang Menguasai subuh, dari kejahatan makhluk-Nya, dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita, dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul, dan dari kejahatan pendengki bila ia dengki."
2. Dibalik turunnya surat Al Falaq
Surat Al Falaq tidak diturunkan secara cuma-cuma. Ada beberapa hal yang melatarbelakangi diturunkannya surat tersebut.
Berdasarkan hadis yang diriwayatkan oleh Abu Nu’aim dari Abi Jakfat Ar-Razai Ar-Rabi’ Anas dari Anas bin Malik dalam kitab ‘Ad-Dailil, surat Al Falaq diturunkan karena berkaitan dengan Nabi Muhammad SAW yang sakit yang sangat parah akibat terkena sihir dari kaum Yahudi.
Oleh karena itu, Allah SWT mengutus dua malaikat untuk datang menjenguknya. Salah satu malaikat duduk di sebelah kepala, sedangkan satunya lagi duduk di bagian kaki. Kemudian, kedua malaikat tersebut terlibat dalam sebuah perbincangan.
“Apa yang kamu lihat terhadap diri Rasulullah SAW?” tanya malaikat yang berada di bagian kaki.
“Beliau kena sihir,” jawab malaikat yang di sebelah kepala. “Siapa yang menyihirnya?”
“Labid Ibnul-A’sham, seorang Yahudi. Sihirnya berupa ijuk gulungan yang diletakkan di sumur sebelah sana, miliki si pulan, pada bagian bawah batu. Hendaklah Muhammad pergi ke sumur tersebut, keringkanlah, lalu angkat batunya. Jika terdapat sebuah kotak yang berada di bawahnya, bakarlah kotak itu,” jawab malaikat di bagian kaki.
Kemudian pada keesokan harinya, Rasulullah SAW memerintahkan ‘Amar bin Yasir dan sahabat untuk mendatangi sumur tersebut.
Sumur itu memiliki air yang terlihat sangat merah seperti darah. Kemudian, airnya pun ditimba, hingga menemukan baru besar. Batu besar itu pun diangkat dan ditemukanlah kotak kecil berisi ijuk gulungan (sihir).
Mereka akhirnya mengeluarkan kotak kecil tersebut dan membakarnya. Ternyata, di dalam kotak tersebut terdapat seutas tali yang memiliki 11 simpul. Terbuktilah apa yang dikatakan oleh dua malaikat yang diutus oleh Allah SWT.
Maka, Allah SWT menurunkan surat Al Falaq dan An Nas.
Setiap kali Rasulullah SAW membaca satu ayat dari kedua surat tersebut, satu simpul tali sihir itu pun terurai.
Setelah Rasulullah SAW selesai membaca kedua surat tersebut, badan beliau pun kembali sehat seperti sedia kala.
Karena itulah, surat Al Falaq dan An Nas disebut sebagai Al-Mu’awwidzatain karena telah mampu mengobati dan menyembuhkan penyakit/sihir Nabi Muhammad SAW.
3. Kandungan surat Al Falaq
Adapun kandungan surat Al Falaq yang bisa didapatkan apabila Mama mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari, sebagai berikut.
Kandungan surat Al Falaq tersebut didasarkan pada sejumlah tafsir, yakni Tafsir Ibnu Katsir, Tafsir Al Munir karya Syaikh Wahbah Az Zahuili, Tafsir Fi Zilalil Quran karya Sayyid Qutb, Tafsir Al Azhar karya Buya Hamka, dan Tafsir Al Misbah karya Quraisy Syihab.
1. Surat Al Falaq mengandung isti’aadzah yang berarti permintaan perlindungan kepada Allah SWT dari segala kejahatan makhluk, termasuk dirinya sendiri. Kejahatan tersebut dapat berupa kejahatan sihir, kejahatan waktu malam, dan kejahatan orang-orang hasad karena ketiganya memerlukan perhatian khusus.
2. Surat Al Falaq disebut juga Rabbul falaq, yaitu Tuhannya pagi atau subuh dan Tuhan dari seluruh makhluk. Sebagaimana halnya Allah SWT dapat membelah kegelapan malam dengan terangnya pagi hari. Selain itu, dengan segala keagungannya, Allah dapat menyingkirkan kejahatan dan kesulitan dengan memunculkan pertolongan bagi umatnya.
3. Surat Al Falaq dapat membantu menyangkal sihir karenanya manusia harus berlindung kepada Allah SWT. Sebagaimana yang dijelaskan dalam sebuah hadis berikut ini.
أَلَمْ تَرَ آيَاتٍ أُنْزِلَتِ اللَّيْلَةَ لَمْ يُرَ مِثْلُهُنَّ قَطُّ (قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ) وَ (قُلْ أَعُوذُ بِرَبِّ النَّاسِ
Artinya: “Tidakkah kamu melihat ayat-ayat yang diturunkan di waktu malam dan tidak ada bandingannya sama sekali; Surat Al -Falaq dan Surat An Nas.” (HR. Muslim)
4. Membaca surat Al Falaq dapat dijauhkan dari godaan dan hasutan, baik dari manusia ataupun setan/jin, apalagi ketika hendak tidur. Setelah membaca doa tidur, ada baiknya dilanjutkan dengan membaca surat Al Falaq dan An Nas sebanyak 3 kali, lalu usapkan ke bagian kepala, wajah, dan bagian depan tubuh agar mendapati keamanan dan kenyamanan ketika tidur. Dengan kata lain, Allah SWT akan menjaga kita.
5. Dalam surat Al Falaq juga dijelaskan bahwa hasad itu membawa keburukan dan dapat mengakibatkan kejahatan. Sebab itu, kita perlu menghindarinya dan memohon perlindungan kepada Allah SWT.
Itu dia 5 isi kandungan surat Al Falaq untuk meminta perlindungan Allah SWT yang dapat Mama pelajari dan diamalkan dalam keseharian. Semoga kita termasuk dalam golongan orang-orang yang hanya meminta perlindungan dari Allah SWT ya, Ma. Jangan lupa untuk mengajarkannya kepada si Kecil juga.
Baca juga:
- 4 Kandungan Surat At Tin yang Perlu Dipahami Anak
- 6 Kandungan Surat Al Kafirun yang Menegaskan Bahwa Tuhan Hanya Satu
- Mengajarkan Anak Bacaan Surat Al Fatihah Beserta Keutamaannya