Ajarkan Anak Kebersihan, Keset Harus Dicuci Secara Berkala

Jangan abaikan kebersihan keset agar tidak menjadi sarang bakteri dan kuman

21 Desember 2021

Ajarkan Anak Kebersihan, Keset Harus Dicuci Secara Berkala
Popmama.com/Verina Intan

Keset merupakan salah satu alat pembersih rumah tangga yang biasa digunakan untuk membersihkan dan mengeringkan kaki. Meski demikian, keset sering kali terlupakan kebersihannya. Padahal, keset termasuk dalam alat pembersih terkotor yang ada di rumah.

Selain untuk membersihkan dan mengeringkan kaki, kaset juga sering kali di tempatkan di tempat yang lembap, seperti di depan pintu kamar mandi, dan di tempat yang banyak debu, seperti di pintu rumah atau teras. Kondisi itulah yang membuat keset menjadi sarang bakteri.

Apabila jarang dibersihkan, keset akan menyebabkan masalah kesehatan pada kulit kaki. Oleh sebab itu, kaset harus dicuci secara berkala agar tetap bersih dan tidak menjadi sarang penyakit.

Nah, kali ini Popmama.com telah merangkum cara mencuci keset dengan tangan atau menggunakan mesin cuci. Ajarkan anak kebersihan keset ini ya, Ma.

Editors' Pick

1. Kapan waktu yang tepat untuk mencuci keset?

1. Kapan waktu tepat mencuci keset
Pexels/fotios-photos

Keset terbagi dalam tiga jenis, yaitu keset kain, karet, dan kayu. Ketiga jenis keset tersebut kebanyakan dapat dicuci dengan mudah, baik menggunakan tangan maupun mesin cuci.

Lantas, kapan waktu yang tepat untuk mencuci keset ya?

Tanda bahwa keset perlu dicuci dan diganti adalah saat keset terdapat bintik-bintik hitam dan lubang, serta benang yang merumbai-rumbai. Bintik-bintik hitam tersebut pertanda adanya jamur pada keset, sehingga keset harus segera dicuci dan diganti dengan yang bersih.

Umumnya, kebanyakan orang mengganti keset satu hingga dua kali dalam satu tahun. Meski begitu, penggantian keset ini berbeda-beda tergantung dari tempat peletakan keset.

Keset yang ada di depan pintu kamar mandi sebaiknya dicuci satu atau dua minggu sekali. Namun, apabila keset kamar mandi sering lembap, lebih baik dicuci seminggu sekali.

Sementara itu, penggantian keset kamar mandi bisa dilakukan dua tahun sekali.

Keset yang diletakkan di pintu rumah atau di teras harus dicuci minimal dua minggu sekali karena akan ada banyak debu dan kotoran yang menempel. Untuk penggantiannya, bisa dilakukan setiap enam bulan sekali.

2. Cara mencuci keset dengan tangan

2. Cara mencuci keset tangan
Pixabay/cparks-1593059

Keset yang terbuat dari bahan kain dan mudah rapuh bisa dicuci dengan menggunakan tangan. Mencuci keset dengan tangan memang membutuhkan banyak tenaga, tetapi dapat menghemat air dan listrik. Selain itu, mencuci keset dengan tangan juga bisa lebih mudah melihat tingkat kebersihan keset.

Berikut ini cara mencuci keset dengan tangan yang bisa dilakukan di rumah:

Bahan dan alat yang dibutuhkan

  • Botol semprot
  • Cuka putih
  • Sabun cuci piring
  • Kain sikat
  • Detergen
  • Spons

Cara mencuci keset

  1. Singkirkan debu atau kotoran yang menempel pada keset terlebih dahulu.
  2. Siapkan larutan pembersih dengan mencampurkan air, cuka putih, dan satu hingga tiga sendok sabun cuci piring ke dalam botol semprot.
  3. Setelah larutan pembersih tercampur, semprotkan langsung ke noda atau kotoran pada keset.
  4. Biarkan larutan mengendap selama satu menit, lalu gosok noda tersebut dengan menggunakan sikat bulu.
  5. Kemudian, isi bak atau ember dengan air sebanyak 15 cm dan masukkan beberapa sendok makan detegen.
  6. Masukkan keset ke ember dan gosok dengan spons.
  7. Bilas keset dengan air bersih sampai semua sabun menghilang. Jangan lupa untuk menjemurnya di tempat terbuka hingga kering ya, Ma.

3. Cara mencuci keset menggunakan mesin cuci

3. Cara mencuci keset menggunakan mesin cuci
Popmama.com/Verina Intan

Selain menggunakan tangan, Mama bisa mencuci keset menggunakan mesin cuci. Pastikan keset yang dicuci terbuat dari bahan yang cukup tahan lama dan tidak mudah rampuh ya, Ma. Selain itu, jangan mencampurkan benda apa pun ke dalam mesin cuci saat mencuci keset.

Berikut cara mencuci keset menggunakan mesin cuci:

  1. Singkirkan debu atau kotoran yang menempel pada keset terlebih dahulu.
  2. Kemudian, masukkan keset ke dalam mesin cuci. Tuangkan juga detergen lembut secukupnya, lalu cuci dengan pengaturan dingin.

Keset bisa dikeringkan menggunakan mesin cuci, tetapi alangkah baiknya jika keset dikeringkan dengan cara dijemur di tempat terbuka, terutama apabila keset terbuat dari bahan plastik atau karet.

Mencuci keset dengan mesin cuci akan membutuhkan air dan memakan waktu lebih banyak dibandingkan dengan mencuci menggunakan tangan ya, Ma.

Itu dia cara mencuci keset yang bisa dilakukan di rumah. Ajarkan anak kebersihan bahwa kaset harus dicuci secara berkala agar tetap bersih. Dengan begitu, bakteri dan kuman tidak akan menjadi sarang penyakit kulit kaki.

Baca juga:

The Latest