Alami Dehidrasi, Putri Novita Angie Pingsan di Mall

Waspada dehidrasi di tengah cuaca panas ekstrem seperti saat ini ya, Ma.

2 Oktober 2023

Alami Dehidrasi, Putri Novita Angie Pingsan Mall
Instagram/@novitaangie

Ma, beberapa hari ini, hampir seluruh wilayah Indonesia merasakan suhu udara yang lebih panas dari biasanya. Di samping karena masih termasuk dalam musim kemarau panjang, berbagai wilayah di Indonesia juga mengalami peningkatan paparan sinar UV secara ekstrem. Dilansir dari website BMKG, suhu maksimum terukur di wilayah Jabodetabek berada pada kisaran 35.0 - 37.5 °C, di mana suhu maksimum hingga 37.5 °C terukur di wilayah Tangerang Selatan pada tanggal 29 September 2023.

Kondisi iklim ekstrem ini tentunya sangat mempengaruhi kehidupan kita sehari-hari. Salah satu kondisi kesehatan yang perlu diwaspadai di tengah cuaca yang sangat panas ini adalah dehidrasi. Seringkali seseorang mengalami dehidrasi tanpa disadari sebelumnya, seperti yang dialami oleh Jema, putri presenter senior Novita Angie.

Berikut ini Popmama.com merangkum informasinya:

1. Tiba-tiba pingsan

1. Tiba-tiba pingsan
Instagram/@novitaangie

Dalam unggah di akun Instagramnya, Novita Angie menceritakan kronologi sang Putri, Jema, yang tiba-tiba ditemukan pingsan.

"Sebenernya ke Bandung kali ini tujuan mau jemput Jema dan ngajarin Jema naik travel buat pulang ke Jakarta. Kamis malam dinner bertiga di PVJ awalnya masih aman-aman aja, selesai dinner pun masih sempet jalan-jalan. Pas lagi nungguin Mas Je jajan frozen yogurt Jema tiba2 mau ke toilet karena sakit perut dan agak mual. Jadi dia naik eskalator sendirian, eskalatornya pun di sebelah tempat Mas Je jajan. Tiba-tiba aku denger bunyi gelundungan kayak ada yang jatoh di eskalator dan pas aku nengok ternyata Jema yang jatoh karena tiba-tiba dia blackout," tulis Angie.

2. Jema langsung dilarikan ke IGD

2. Jema langsung dilarikan ke IGD
Instagram/@novitaangie

Melihat sang Putri yang tiba-tiba pingsan, Angie langsung membawanya ke IGD. Jema dilarikan ke IGD dalam kondisi dahi sebelah kirinya sobek dan kepala sebelah kanan mengalami dua luka yang cukup dalam akibat terbentur ujung eskalator. Luka yang dialami Jema di dahi itu pun akhirnya harus dijahit.

Editors' Pick

3. Jema mengalami dehidrasi

3. Jema mengalami dehidrasi
Instagram/@novitaangie

Keesokan harinya, Angie memeriksakan Jema ke dokter bedah dan internis di RS Brawijaya Saharjo. Dikhawatirkan, ada kondisi serius yang dialami Jema sehingga ia pingsan di hari sebelumnya. 

Setelah menjalani pemeriksaan, diketahui penyebab Jema pingsan adalah karena dehidrasi. "Jema emang paginya sempet diare tapi karena Jema males minum jadilah Jema dehidrasi. Well, pelajaran berharga banget buat Jema yang males minum," ujar Angie.

"Buat ortu yang lagi LDR-an sama anak-anaknya diingetin banyak-banyak minum air putih jangan sampe dehidrasi karena emang segitu fatalnya kekurangan cairan bagi tubuh kita," pesan Angie melalui caption postingan Instagramnya.

4. Waspadai dehidrasi saat cuaca panas

4. Waspadai dehidrasi saat cuaca panas
Freepik/wirestock
onerror="this.src='https://hikaru.popmama.com/images/image-not-found.png';

Di tengah cuaca yang sangat panas seperti ini, tubuh kita secara alamiah akan mengeluarkan banyak cairan berupa keringat. Kondisi ini membuat kita rentan mengalami kekurangan cairan atau yang disebut dengan dehidrasi.

Dehidrasi jangan disepelekan. Pasalnya, dehidrasi bukan hanya sekadar membuat kita merasa sangat kehausan, melainkan juga bisa fatal akibatnya. Organ-organ penting dalam tubuh tidak mendapatkan pasokan nutrisi dan oksigen yang membuatnya bekerja dengan baik. Jika hal ini terjadi, maka tubuh kita bisa mengalami syok hipovolemik atau kondisi darurat akibat hilangnya cairan dalam tubuh.

Syok hipovolemik bisa menyebabkan gagal ginjal, kerusakan organ, serangan jantung, bahkan kematian.

5. Gejala dehidrasi

5. Gejala dehidrasi
Freepik
onerror="this.src='https://hikaru.popmama.com/images/image-not-found.png';

Beberapa gejala dehidrasi yang terlihat pada anak-anak dan orang dewasa, antara lain:

  • Kehausan
  • Frekuensi buang air kecil menurun
  • Urine berwarna gelap dan berbau kuat
  • Mulut dan kulit kering

Gejala dehidrasi pada bayi, antara lain:

  • Bayi tidak buang air kecil selama beberapa waktu
  • Mulut dan lidahnya kering
  • Rewel
  • Wajah terlihat pucat
  • Lemas

5. Cara mencegah dehidrasi

5. Cara mencegah dehidrasi
Freepik/8photo
onerror="this.src='https://hikaru.popmama.com/images/image-not-found.png';

Perlu diketahui, dehidrasi bukan hanya disebabkan karena udara panas yang membuat seseorang banyak mengeluarkan cairan tubuh. Kondisi kesehatan, seperti diare yang dialami Jema, membuat seseorang juga berisiko kekurangan cairan tubuh. 

Hal sederhana yang bisa dilakukan untuk mencegah dehidrasi adalah dengan menerapkan kebiasaan minum air putih minimal dua liter setiap harinya. Apabila seseorang mengalami diare atau muntah-muntah, pastikan ia minum setelahnya. 

Jangan lupa, kenakan pakaian yang nyaman, yang berbahan tipis, dan terbuat dari bahan mampu menyerap keringat dengan baik seperti katun, di tengah udara yang sangat panas seperti saat ini. 

Apabila mama mendapati anggota keluarga yang menunjukkan gejala dehidrasi, segera larikan ke IGD agar mendapatkan pertolongan pertama yang tepat. Semoga informasi ini bermanfaat ya, Ma.

Baca juga:

The Latest