Rekomendasi Film dan Permainan Bersama Anak saat di Rumah

Buat kegiatan di rumah menjadi tidak membosankan!

8 Juni 2020

Rekomendasi Film Permainan Bersama Anak saat Rumah
Freepik

Dampak dari terjadinya pandemik global virus Corona atau Covid-19 di Indonesia membuat beberapa kegiatan menjadi terhambat. Salah satunya kegiatan belajar mengajar di sekolah, bekerja, hingga ibadah yang sebaiknya dilakukan di rumah selama beberapa minggu.

Hal ini tentu berdampak pada kegiatan anak, maupun orangtua yang biasa bekerja di rumah. Tidak jarang anak merasa jenuh belajar melalui komputer dan hanya mengerjakan tugas-tugas.

Biasanya mereka bertemu dengan teman-temannya, namun terpaksa harus dibatasi.

Apa lagi ketika weekend tiba, Mama dan Papa tidak bisa mengajak anak-anak untuk berwisata seperti biasa karena adanya pandemik ini.

Di masa New Normal, Mama atau Papa mungkin sudah kembali bekerja dari kantor. Namun anak-anak nasibnya masih sama karena harus berada di rumah saja.

Mereka pasti jenuh dan bisa saja bertingkah aneh.

Tidak perlu khawatir, Ma.

Untuk menghilangkan kebosanan selama di rumah saja, Mama bisa mengajak si Kecil melakukan kegiatan bersama. Jika selama ini Mama tidak memiliki waktu yang cukup banyak, kali ini saatnya menghabiskan waktu dengan mereka.

Mama bisa mengajak anak melakukan hal menyenangkan seperti memasak bersama, atau berkebun di halaman.

Selain itu, melakukan quality time bersama keluarga juga bisa loh dilakukan, misalnya menonton film atau bermain games.

Nah, berikut ini Popmama.comrangkum film dan video games yang bisa dinikmati anak bersama dengan keluarga selama berada di rumah saja.

1. Untuk anak usia 6 tahun

1. anak usia 6 tahun
Goodhousekeeping
  • The LEGO Movie 2: The Second Part

Setelah sebelumnya film The Lego Movie dirilis pada tahun 2014 lalu, Warner Animation memproduksi kembali lanjutan cerita berjudul The Lego Movie 2: The Second Part.

Film ini disutradarai oleh Mike Mitchell serta ditulis oleh Phil Lord dan Christopher Miller. Chris Pratt, Elizabeth Banks, dan Will Arnett masih menjadi pengisi suara tokoh yang sama seperti film sebelumnya.

Film ini tentunya menyuguhkan cerita yang berbeda dari sebelumnya. Para tokoh The Lego memiliki pemikiran yang terlihat lebih dewasa serta menampilkan petualangan yang lebih seru.

  • LEGO Friends

Permainan LEGO Friends adalah sebuah game petualangan yang dikhususkan untuk anak perempuan. Anak-anak bisa memiliki teman, hewan peliharaan atau melakukan bermacam kegiatan seperti berkebun, menari, berolahraga di permainan ini.

Permainan ini juga bisa mengasah kreatifitas, mengasah empati, dan membangun hubungan komunikasi dengan orang lain.

Lego Friends bisa dimainkan melaluiiOS, Nintendo 3DS, dan Nintendo DS.

  • Mario Kart 8 Deluxe

Mario Kart 8 Deluxe adalah game sport keluaran Nintendo tahun 2014 yang bisa dimainkan oleh keluarga. Seperti versi sebelumnya, permainan ini menyuguhkan balapan tokoh-tokoh Mario.

Di permainan ini juga bisa memilih sirkuit balap dan tool ketika bermain. Mario Kart 8 Deluxe bisa dimainkan melalui Nintendo Switch.

2. Untuk anak usia 7 tahun

2. anak usia 7 tahun
Goodhousekeeping
  • Frozen 2

Setelah sukses dengan seri pertamanya pada enam tahun silam, film Frozen 2 akhirnya rilis. Film yang masih menceritakan tentang Elsa, Anna, Kristoff dan boneka salju lucu Olaf ditampilkan dengan animasi yang lebih terlihat memukau.

Para karakter terlihat berbeda, cerita yang dibuat lebih kompleks tentunya dengan lagu-lagu pengiring dan komedi yang menghibur.

Elsa dan Anna masih perlu memecahkan misteri yang selama ini meliputi keluarga mereka. Di sinilah Elsa menemukan jati dirinya.

  • A Boy and His Blob

A Boy and His Blob adalah game petualangan untuk menyelamatkan planet Blobonia dari Kaisar yang jahat.

The Blob pergi ke Bumi untuk mencari bantuan dan akhirnya bertemu oleh anak laki-laki. Mereka akhirnya berteman dan saling membantu melewati rintangan dan memecahkan teka-teki untuk menyelamatkan planet Blob.

Permainan ini bisa dimainkan melalui Mac, PlayStation 4, PlayStation Vita, Windows dan Xbox One.

Editors' Pick

3. Untuk anak usia 8 tahun

3. anak usia 8 tahun
Goodhousekeeping
  • Dumbo

Film Live Action dari Disney yang satu ini bisa menjadi pilihan tontonan bersama keluarga.

Dumbo bercerita tentang seekor gajah kecil ajaib yang bisa terbang menggunakan telinganya yang besar. Berlatar cerita di arena sirkus, Dumbo yang semula sering diejek karena telinganya, Dumbo justru menjadi penyelamat sirkus.

  • Monopoly Family Fun Pack

Monopoly Family adalah game stategi yang berasal dari permainan papan monopoli klasik.

Permainan ini telah dimodifikasi dan memiliki tiga mode tambahan. Monopoly masih tetap memiliki aturan untuk menjalankan pemain. Permainan ini akan membuat anak berpikir rasional dan kritis terutama saat akan bernegosiasi memiliki properti.

Monopoly Family Fun Pack bisa dimainkan di PlayStation 4 dan Xbox One.

4. Untuk anak usia 9 tahun

4. anak usia 9 tahun
Goodhousekeeping
  • Abominable

Film Abominable merupakan film keluaran Dreamworks Animation. Film ini bercerita tentang sosok Yeti alias makhluk salju raksasa yang keberadaannya masih diragukan.

Berlatar tempat di Negara Cina, film ini menampilkan petualangan seru anak-anak yang membantu Yeti kembali pulang menuju gunung Everest. Memiliki pesan yang menghangatkan hati, film ini juga menampilkan drama keluarga pas.

  • LEGO Star Wars: The Complete Saga

Permainan ini termasuk jenis permainan aksi petualangan. Permainan ini harus memecahkan teka-teki dan misi dengan cara yang cerdik.

Permainan ini juga menggabungkan keseruan dari Lego dan serial Star Wars sehingga menampilkan skenario baru yang menarik. Lego Star Wars bisa dimainkan di Xbox 360, PlayStation 3, Nintendo Wii, dan Nintendo DS.

5. Untuk anak usia 10 tahun

5. anak usia 10 tahun
Goodhousekeeping
  • The Lion King

Siapa yang tidak tahu dengan film animasi The Lion King? Film ini sebelumnya telah ada pada tahun 1994 dan kembali di remake oleh Disney menjadi Live Action yang memukau.

Film ini masih sama seperti film terdahulunya yang menceritakan seekor singa kecil bernama Simba yang akan menjadi penerus tahta kerajaan di Pride Land. Sebelumnya kerajaan tersebut dipimpin oleh Raja Mufasa dan Ratu Sarabi, tak lain adalah orangtua Simba.

The Lion King versi live action, bisa membuat Mama dan Papa kembali mengingat kenangan masa kecil saat menonton film ini.

  • Minecraft

Minecraft adalah permainan serbaguna yang dapat dimainkan dengan berbagai cara. Anak-anak bisa bereksplorasi membangun rumah atau kebun, kemudian mengumpulkan hasilnya dan membuat kerajinan.

Permainan ini juga bisa menjadi aksi yang menegangkan karena akan ada pertempuran.

Minecraft juga dapat membuat anak berpikir kreatif dan belajar konsep dasar pemrograman. Permainan ini bisa dimainkan di Google Play, iTunes, Amazon, PC, Xbox, PlayStation, dan Nintendo Switch.

6. Untuk anak usia 11 sampai 12 tahun

6. anak usia 11 sampai 12 tahun
Goodhousekeeping
  • Maleficent: Mistress of Evil

Jika film Maleficent sebelumnya menguak fakta tentang dongeng jaman dahulu yang diceritakan turun temurun. Kali ini sequel Maleficent tampil dengan cerita yang berbeda. Masih diperankan oleh Aurora (Elle Fanning) yang sudah menjadi ratu Moors dan Maleficent (Angelina Jolie) sebagai peri masa kecil Aurora.

Kabar gembira datang saat Pangeran Phillip melamar Aurora. Pernikahan ini sudah dinanti oleh orangtua Philip karena bisa menyatukan dua kerajaan. Namun, Maleficent masih meragukan tujuan raja, sehingga mereka mengadakan pertemuan makan malam.

Film ini menampilkan cerita baru, karakter baru dengan visual yang memukau. Sangat cocok ditonton bersama keluarga.

  • SimCity

SimCity adalah permainan strategi yang cukup sederhana. Dengan latar belakang membangun kota dan kehidupan, permainan ini bisa mengajarkan anak berpikir kreatif.

Anak-anak bisa membangun kota, properti zonasi, dan operasi masyarakat. Permainan ini bisa menjadi simulasi yang mirip seperti kehidupan nyata sehingga anak bisa mengetahui bagaimana suatu kota berjalan.

SimCity bisa dimainkan di PC, Xbox, dan PlayStation.

Itu dia rekomendasi film dan video games yang bisa dinikmati di rumah agar kehidupan new normal terasa semakin menyenangkan. Tetap jaga kesehatan dan terus asah kreativitas di rumah bersama anak ya, Ma!

Baca juga: 

The Latest