Misterius, 5 Fakta Menarik Mengenai Planet Sembilan yang Menghilang
Berkenalan dengan salah satu planet misterius di alam semesta yuk!
31 Maret 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Alam semesta kita ini amatlah luas. Tidak heran jika masih tersimpan banyak hal yang asing dan aneh di sana. Perkembangan ilmu pengetahuan yang sepat pun belum dapat membantu manusia mengulik seisi semesta.
Ada banyak hal yang para ahli temukan berkaitan dengan alam semesta kita, seperti salah satunya penemuan Planet Nine pada tahun 2014 lalu.
Kamu pernah mendengar keberadaan Planet Nine? Planet ini merupakan planet terjauh dari matahari, bahkan setelah pluto. Planet sembilan ini juga sempat dinyatakan menghilang akrena tidak dapat terdeteksi oleh teleskop di bumi.
Yuk ulas lebih dalam lagi mengenai keberadaan Planet Nine yang misterius ini di Popmama.com!
1. Planet yang menghilang
Pada tahun 2016 lalu, tiba-tiba saja Planet Nine dinyatakan menghilang. Planet yag sangat besar ukurannya dapat dinyatakan hilang ketika tidak lagi terdeteksi dari bumi.
Pencarian para astronomis berlanjut hingga tahun 2019. Merasa belum menemukan hasil, pencarian Planet Nine pun akhirnya dihentikan pada tahun tersebut.
Namun di tahun ini, pencarian planet misterius tersebut kembali dilakukan. NASA berhasil menemukan lebih dari 3.000 sumber cahaya dari arah kemungkinan lokasi planet Nine berada. Meski begitu masih belum dapat dikonfirmasi apakah cahaya-cahaya tersebut berasal dari planet atau bukan.
Planet Nine yang menghilang cukup merugikan para ilmuwan. Sebab belum dilakukan penelitian lebih lanjut mengenai planet satu ini.
Editors' Pick
2. Planet Misterius yang Dingin dan Gelap
Meskipun Planet Nine belum sempat diteliti apalagi dijamah oleh manusia. Para ilmuwan meyakini planet ini memiliki kondisi yang dingin dan gelap sebab ia berada sangat jauh dari matahari. Jarak yang jauh ini juga yang membuat para ahli kesulitan mengamati keberadaan Planet Nine.
Jika Pluto yang pernah menjadi planet terjauh saja mengorbit antara 30 dan 50 Satuan Astronomi dari matahari. Maka Planet Nine diperkirakan dapat berada antara 400 dan 800 Satuan Astronomi.
Saking jauhnya, bahkan, sinar matahari mungkin tidak mencapai planet ini sama sekali. Planet ini bahkan membutuhkan waktu 10.000 hingga 20.000 tahun untuk sekali melakukan revolusi.
Jika manusia dapat hidup di Planet Nine, maka diperkirakan umur rata-rata hidup di sana hanyalah sekitar0,00325 tahun saja. Berbeda dengan di bumi yang rata-rata sekitar 65 tahun.