Inilah 5 Dampak Buruk Gigi Berlubang pada Anak-anak
Jangan biarkan anak sering mengonsumsi permen, ya!
2 Mei 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Meskipun gigi balita masih gigi susu, bukan berarti orangtua bisa menyepelekannya begitu saja.
Sebaiknya selalu memeriksakan gigi anak secara rutin agar bisa mengurangi dampak gigi berlubang, sebab kesehatan gigi harus menjadi perhatian khusus sejak ia tumbuh gigi.
Nah, berikut 5 dampak buruk karies gigi pada anak yang sudah dirangkum oleh Popmama.com.
1. Gigi anak akan tumbuh berantakan
Meski gigi susu yang berlubang tak seperti gigi tetap, ternyata gigi susu akan tanggal juga.
Apabila gigi anak berlubang, maka bisa menyebabkan kerusakan di bagian tulang rahangnya. Dampaknya saat gigi permanennya tumbuh maka tempatnya lebih mengecil. Alhasil, gigi mereka akan tumbuh berantakan.
Bisa saja giginya kelak akan tumbuh ke samping, ke depan, belakang hingga susunan gigi jadi berantakan.
Editors' Pick
3. Kekurangan nutrisi
Biasanya orangtua akan membawa anaknya ke dokter gigi ketika ada rasa nyeri atau sakit yang tak tertahankan yang dirasakan oleh si Kecil.
Padahal kesehatan gigi akan lebih baik jika diperhatian sejak dini , bukan saat mereka bermasalah dengan giginya. Jika hal itu terjadi kemungkinan ia akan merasa kesakitan dan cenderung tidak mau makan. Pada kasus ini tentunya akan menyebabkan anak kekurangan nutrisi sehingga berat badannya menurun.
Ada baiknya orangtua membiasakan anak membersihkan gigi saat pagi dan sebelum tidur, langkah tersebut dapat membuat mereka terbiasa dengan kebersihan dan kesehatan giginya.