Fungsi Organ Pencernaan dalam Tubuh, Materi Kelas 5 SD Tema 3
Setiap organ di dalam tubuh memiliki fungsi masing-masing untuk mencerna makanan
24 September 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setiap makanan dan minuman yang kita konsumsi akan dicerna melalui sistem pencernaan.
Apa itu sistem pencernaan?
Sistem pencernaan adalah proses yang dilakukan oleh sekelompok organ dalam tubuh manusia untuk memecah, mengolah dan menyerap nutrisi di dalam makanan.
Sekelompok organ tersebut yaitu mulut, tenggorokan, esofagus, lambung, usus halus dan usus besar.
Materi tentang sistem pencernaan ini biasanya akan diajarkan sejak kita kelas 5 SD. Nantinya, anak SD akan diminta melengkapi informasi organ-organ pencernaan.
Untuk itu, kali ini Popmama.com merangkum informasi tentang fungsi organ pencernaan beserta gambarnya untuk menambah wawasanmu. Simak yuk!
1. Mulut
Mulut merupakan gerbang saluran pencernaan manusia. Proses pencernaan di mulut mulai terjadi saat makanan siap-siap masuk ke dalam mulut. Saat itu, sistem pencernaan akan mulai mengeluarkan air liur untuk membasahi mulut.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini fungsi mulut pada proses pencernaan:
- Tempat masuknya makanan
- Menghaluskan makanan makanan dengan cara mengunyah menggunakan gigi
- Mendorong makanan ke tenggorokan dengan bantuan lidah untuk melanjutkan proses pencernaan.
Proses pencernaan di dalam mulut dibantu oleh enzim yang terdapat pada air liur.
2. Tenggorokan
Dalam bahasa medis, tenggorokan biasa disebut faring. Alat pencernaan ini memiliki beberapa fungsi yakni mengantarkan makanan dari mulut menuju esofagus.
Di dalam tenggorokan terdapat dua rongga, satu rongga yang mengantarkan makanan ke esofagus dan satu lagi rongga pernafasan.
Maka, saat makanan mulai masuk ke tenggorokan, ada dua hal yang mungkin terjadi.
Jika makanan melewati jalur tenggorokan yang benar, makanan akan sampai di esofagus dan melanjutkan proses pencernaan.
Sedangkan, jika makanan masuk ke jalur yang salah (pernafasan) maka kita akan tersedak.
Maka dari itu, untuk mencegah makanan melewati jalan yang salah, di dalam tenggorokan ada epiglotis yang berbentuk seperti daun. Fungsinya hampir sama seperti pintu otomatis, bisa membuka dan menutup sesuai dengan kebutuhan.