10 Inspirasi Model Baju Lebaran untuk Anak Remaja
Cari tahu referensi baju Lebaran tahun ini yuk, Ma
30 April 2021
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ma, gimana puasa anak-anak menuju akhir Ramadan? Masih semangat kah? Ga berasa ya, Ma, sebentar lagi sudah mau menuju hari kemenangan, Hari Raya Idul Fitri.
Untuk menyambut hari yang fitri, biasanya masyarakat akan berbondong-bondong menyiapkan baju lebaran.
Namun, sebelum terjun membeli ke toko baju atau online shop, lihat dulu yuk rekomendasi baju lebaran yang cocok untuk anak remaja mama!
Berikut ini Popmama.com berikan beberapa inspirasi model baju lebaran untuk anak remaja mama. Simak yuk, Ma!
1. Padukan baju gamis putih dengan kerudung putih di hari yang fitri
Hari Raya Idul Fitri atau biasa disebut lebaran diartikan sebagai hari di mana seseorang kembali ke fitri atau suci. Maka, outfit serba putih cocok untuk dipakai saat lebaran. Sebab, warna putih melambangkan kesucian.
Anak remaja mama dapat mengenakan baju gamis putih dan dipadukan dengan kerudung putih.
Mama dapat memilihkan gamis putih yang memiliki volume pada bagian bawah untuk menampilkan kesan glamour dan anggun saat dipakai oleh anak mama.
2. Untuk kesan yang cerah ceria di saat lebaran, pilihlah baju gamis yang berwarna
Jika anak mama tidak suka baju yang terlalu polos, mama dapat memilihkan untuknya gamis yang berwarna. Mama dapat menyarankan si Anak untuk memilih warna-warna earth tone atau pastel.
Warna tersebut memberikan kesan elegan dan menenangkan, tidak terlalu melihat mencolok.
3. Tampilan hari raya anak mama anak semakin mewah dengan mengenakan baju gamis dengan aksen brokat
Gamis dengan aksen brokat akan membuat penampilan di hari raya terlihat anggun dan mewah. Agar tidak menampilkan kesan terlalu berlebihan, pilihlah gamis yang menambahkan sedikit brokat.
Misalnya, pada bagian badan dan tangan saja atau bagian rok saja.
Untuk hijab, pilihlah warna yang senada dengan gamis brokat yang dikenakan. Disarankan tidak menggunakan kerudung yang memiliki motif, lebih baik kenakan kerudung polos.
Hal tersebut guna menghindari penampilan yang terlalu heboh dan ramai.
4. Tampil cantik kekinian dengan menggunakan kaftan di hari lebaran
Kaftan menjadi baju lebaran terpopuler beberapa tahun belakangan ini. Nah, ditahun ini kepopuleran kaftan belum menurun, Ma!
Masih banyak yang mengandalkan kaftan untuk digunakan saat lebaran.
Jika Mama ingin memberikan anak kaftan untuk dikenakan di hari raya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yaitu material bahan dan potongan.
Pilihlah material atau bahan kaftan yang terbuat dari satin atau katun agar tidak tembus pandang memperlihatkan bentuk tubuh. Selanjutnya, perhatikan detail pada kaftan.
Mulanya kaftan memiliki banyak ornamen, namun semakin kesini, kaftan yang polos atau kaftan dengan sedikit ornamen manjadi primadona sehingga tidak terlalu terlihat berlebihan saat digunakan oleh anak-anak.
Untuk digunakan saat hari raya, pilihlah kaftan dengan warna yang cerah, seperti pastel, putih atau earthy tone.
Selain itu, gunakan kerudung yang berbeda warna dengan kaftan namun masih satu tone warna. Hal tersebut agar pakaian dan kerudung selaras atu match.
Editors' Pick
5. Tampil sederhana dengan menggunakan tunik
Untuk tampil simpel saat hari raya, Mama dapat memilih tunik sebagai outfit lebaran anak. Walau simpel, tunik bisa memberikan kesan mewah.
Pilihlah tunik yang berbahan silk. Sebab, bahan ini terlihat glossy atau mengkilat sehingga dapat meninggalkan kesan mewah dan anggun pada anak mama.
Mama dapat memilihkan tunik dengan warna-warna pastel untuk anak sehingga selain terlihat anggun, anak mama akan terlihat cerah ceria.
6. Menggunakan abaya saat lebaran untuk memberikan kesan Timur Tengah
Pakaian abaya identik dengan warna hitam. Namun, kini abaya telah banyak berkembang lho, Ma!
Baik dari segi warna, corak, dan desain. Kini lebih banyak pilihan dan tidak monoton. Walaupun sudah banyak berkembang, namun abaya tetap memiliki kesan simpel dan elegan jika digunakan.
Untuk dikenakan saat hari raya, Mama dapat memilihkan abaya berwarna cerah untuk anak, seperti warna pink.
7. Baju koko putih dipadukan dengan sarung membuat anak remaja laki-laki mama terlihat siap menyambut hari yang fitri
Tak hanya untuk perempuan, pakaian putih pun cocok dikenakan oleh anak laki-laki. Mama dapat memadukan baju koko putih dengan sarung berwarna bebas.Sebab, putih merupakan warna yang netral sehingga dapat dipadukan dengan warna apa saja.
8. Jika ingin terlihat trendi, padukan baju koko ala kemeja dengan celana bahan
Kalau anak mama menginginkan pakaian yang lebih berwarna, Mama bisa pilihkan pakaian koko yang berwarna. Mama dapat memilihkan warna navy, biru muda, abu-abu, merah maroon, atau warna lainnya yang sekiranya sesuai dengan anak mama.
Agar lebih terlihat keren dan kekinian, Mama dapat membeli jenis baju koko yang seperti kemeja. Selain terlihat kekinian, baju koko jenis ini cocok untuk digunakan saat silahturahmi, jadi terlihat formal, Ma!
Karena bajunya yang sudah berwarna, Mama dapat padukan baju koko ini dengan celana bahan berwarna hitam. Sebab, warna hitam termasuk warna netral yang sangat cocok dipadukan dengan warna apa saja.
9. Tidak mau repot saat hari raya? Coba jubba deh
Jubba berasal dari bahasa Turki. Jubba memiliki arti "sepanjang mata kaki". Jubba biasanya dibiarkan polos, tidak ada ornamen yang menempel pada Jubba.
Jika anak mama tidak ingin repot dalam berpakaian, Jubba dapat menjadi solusi nih!
Sebab, pakaian ini sudah sampai ujung mata kaki, tidak perlu repot mempadu padankan dengan bawahan. Anak mama dapat memakai celana panjang warna apa saja karena tidak akan terlihat.
10. Tampil keren ala orang Pakistan dengan mengenakan kurta
Kurta, apakah Mama masih asing dengan namanya?
Kurta merupakan baju muslim pria yang tidak jauh berbeda dengan baju koko.
Perbedaannya hanya pada panjang pakaian ini saja. Kurta memiliki panjang sedikit di atas mata kaki.
Agar terlihat keren, Mama dapat memadukan kurta dengan celana model skinny untuk memperlihatkan kesan kaki yang jenjang.
Dengan seperti itu, anak mama pasti terlihat sangat modis ala masyarakat Pakistan saat hari raya!
Itulah Ma, 10 inspirasi model baju lebaran untuk remaja tahun ini, Ma. Dari berbagai inspirasi di atas, coba tanyakan ke anak-anak ingin menggunakan gaya berpakaian yang nomer berapa, Ma? Semoga inspirasi outfit lebaran di atas disukai oleh anak mama
Baca juga:
- 7 Menu Brunch untuk Anak yang Bosan dengan Masakan Lebaran
- Ajak Anak Bikin Kue Lebaran, Apa Saja Sih yang Bisa Mereka Lakukan?
- Agar Tidak Boros, Ajarkan Anak Kelola Uang Lebaran Yuk!