10 Potret Anak Ayu Dewi dan Regi Datau, Super Aktif dan Menggemaskan!
Aqila, Aqlan, dan Aqli terlihat sangat kompak dan menyayangi satu sama lain
4 Oktober 2022
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Artis serta MC ternama Indonesia, Ayu Dewi menikah dengan Regi Datau pada 16 Juni 2012. Pernikahan keduanya digelar sangat mewah menggunakan adat Jawa.
Setelah berjalan 10 tahun pernikahan, kini Ayu Dewi dan Regi telah dikaruniai tiga orang anak. Satu anak perempuan dan dua anak lelaki. Mereka adalah Aqila, Aqlan, dan Aqli.
Ketiganya tumbuh sebagai anak yang super aktif. Melalui sosial media Ayu Dewi, baik Aqila, Aqlan, dan Aqli selalu memperlihatkan tingkah lucu dan menggemaskan.
Berikut ini Popmama.com telah merangkum 10 potret menggemaskan anak Ayu Dewi dan Regi Datau. Simak yuk!
1. Anak pertama bernama Aqila
Anak pertama Ayu Dewi dan Regi Datau bernama Aqilah Dewi Humairah atau lebih akrab disapa Aqila. Ia lahir pada lahir 11 Maret 2013. Kini usianya sudah menginjak 9 tahun.
Aqila tumbuh sebagai anak yang ceria dan baik hati. Sebagai kakak, ia terlihat sangat menyayangi adik-adiknya dan menjadi contoh yang baik pula untuk kedua adiknya.
2. Anak kedua bernama Aqlan
Anak kedua Ayu Dewi dan Regi Datau bernama Mohammad Aqlan Ukasyah, biasa disapa Aqlan. Lelaki kelahiran 7 Juli 2017 ini sangat aktif.
Hal tersebut terlihat dalam unggahan Instagram Mama Ayu. Aqlan selalu menunjukkan gaya-gaya foto yang unik dan selalu berlari ke sana ke mari. Ia terlihat sangat bahagia menjalani harinya. Semoga kebahagiaan selalu mengelilingi kamu, ya!
3. Anak ketiga bernama Aqli
Anak ketiga Ayu Dewi dan Regi Datau diberi nama Muhammad Aqli Attaya. Ia lahir pada 29 September 2019.
Baru-baru ini, Aqli merayakan ulang tahun ketiganya bersama dengan orang-orang terdekat yang menyayanginya, Papa Regi, Mama Ayu, Kakak Aqila, Kakak Aqlan, serta para saudara dan kerabat.
Ulang tahun Aqli yang ketiga ini mengusung konsep Spiderman. Mulai dari kue, dekorasi hingga kostum yang digunakan bertema Spiderman. Gemas banget deh pokoknya!
Saat puncak acara, tiup lilin, Papa Regi memimpin doa bersama untuk Aqli. Semoga segala doa yang telah dipanjatkan terwujud, ya!
4. Papa Regi dan Mama Ayu sering bermain bersama anak-anak
Saat sedang memiliki waktu luang, Papa Regi dan Mama Ayu menyempatkan waktu untuk menemani anak-anak bermain. Keduanya tidak merasa lelah mengikuti gerakan anak-anaknya yang sangat gesit ke sana dan ke mari.
Tidak lupa, keduanya pun mengabadikan momen bahagia tersebut dalam sebuah foto dan video agar dapat dikenang suatu saat nanti.
Editors' Pick
5. Ketiga anak Mama Ayu super aktif!
Mama Ayu Dewi terlihat sangat aktif dan ceria di layar kaca. Sifat tersebut ternyata diturunkan pada tiga anaknya, Aqila, Aqlan, dan Aqli. Dalam kesehariannya, ketiga anak Ayu Dewi ini selalu menunjukkan tingkah yang unik dan lucu.
Contohnya dalam foto bersama ini, di mana Aqlan terlihat duduk di pangkuan Mama Ayu sambil menjatuhkan badannya pada kaki sang Mama. Sementara Kakak Aqila tidak mau menghadap kamera dan Adik Aqli terlihat masih sibuk sendiri bersama sang Kakek.
6. Sama seperti anak lainnya, anak-anak Mama Ayu Dewi dan Papa Regi suka jahil satu sama lain
Selain aktif, anak-anak Ayu Dewi suka jahil nih, Ma. Di dalam foto ini, terlihat Aqlan yang sedang menjahili sang adik, Aqli. Ia tiba-tiba saja menghampiri Aqli di meja makan yang sedang sarapan. Kemudian, karena terlalu gemas dengan sang Adik, Aqlan tiba-tiba mengigit lengan Aqli. Gigitan tersebut hanya sebuah candaan, sehingga Aqli tidak merasa kesakitan.
7. TikTok-an bersama anak, seru banget!
Mama Ayu dan Papa Regi selalu berusaha menjadi orangtua terbaik untuk anak-anak mereka. Keduanya pun selalu berusaha menjadi sahabat bagi Aqila, Aqlan, dan Aqli.
Maka dari itu, keduanya mengikuti perkembangan zaman agar menjadi orangtua kekinian sehingga anak merasa senang dan nyaman saat bersama orangtuanya.
Salah satu hal yang Mama Ayu lakukan agar tetap dekan dengan anak yakni melakukan joget TikTok dengan lagu terkini. Ia kerap mengajak Aqila dan Aqlan membuat video TikTok menggunakan lagu yang viral.
8. Keren! Mama Ayu selalu punya cara seru berkumpul bersama anak
Mama Ayu selalu memiliki cara seru untuk menghabiskan waktu bersama anak-anaknya. Salah satunya saat ia dan anak-anaknya berjemur untuk meningkatkan imunitas tubuh. Ia dan si sulung Aqila berjemur sambil senam.
Tidak hanya itu saja, di waktu lainnya, Mama Ayu mengajak Aqila, Aqlan, dan Aqli berjemur menggunakan kacamata seperti sedang berjemur di pantai.
9. Papa Regi dan Mama Ayu memiliki rutinitas mengajak anak-anak berlibur
Sebagai bentuk kasih sayang terhadap anak-anak, Mama Ayu Dewi dan Papa Regi selalu mengajak buah hatinya berlibur di waktu-waktu tertentu untuk mengembalikan semangatnya dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
10. Ketiga anak Ayu Dewi dan Regi Datau sangat akrab satu sama lain
Mendapat kasih sayang berlimpah dari Mama Ayu Dewi dan Papa Regi membuat Aqila, Aqlan, dan Aqli tumbuh sebagai anak yang penyayang. Ketiganya terlihat saling menyayangi satu sama lain.
Semoga kedekatan dan kehangatan keluarga Mama Ayu Dewi dengan Papa Regi beserta anak-anak dapat bertahan selamanya.
Baca juga:
- 12 Nama Anak Artis Pakai Unsur Alam, Kreatif dan Menginspirasi!
- 9 Potret Anak Artis yang Sukses di Usia Muda, Idola para Remaja!
- 9 Foto Kedekatan Anak Artis dengan Pengasuhnya, bak Keluarga Sendiri