4 Tips Mendidik Anak Perempuan dari Laki-Laki Pembual
Tips mendidik anak perempuan agar tak mudah luluh pada laki-laki minim effort
20 November 2024
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebagai orangtua, salah satu tanggung jawab besar adalah membekali anak perempuan dengan nilai-nilai yang membuatnya mampu memilih pasangan yang tepat di masa depan. Tidak sedikit anak perempuan yang mudah luluh dengan perhatian kecil dari laki-laki karena kurangnya kasih sayang, perhatian, atau teladan di rumah.
Hal ini sering terjadi ketika orangtua tidak memberikan pola asuh yang kuat sejak dini. Anak perempuan yang merasa kurang dihargai di rumah bisa mencari perhatian di luar, sehingga lebih mudah tergoda oleh laki-laki dengan usaha minim.
Cara untuk mencegah hal tersebut, Papa dan Mama perlu membangun hubungan yang sehat dengan anak, menanamkan rasa percaya diri, serta memberikan contoh nyata tentang bagaimana seorang lelaki seharusnya bersikap.
Berikut adalah 4 tips mendidik anak perempuan dari laki-laki pembual agar tak mudah luluh dengan laki-laki minim effort atau yang modal omong doang (Omdo). Simak informasi lengkapnya dari Popmama.com!
4 Tips Mendidik Anak Perempuan dari Laki-laki Omdo
Editors' Pick
1. Beri perhatian sejak kecil
Anak perempuan yang tumbuh dengan perhatian cukup dari orangtuanya tidak akan merasa haus perhatian. Penting bagi Papa dan Mama untuk hadir dalam setiap aspek kehidupan anak sejak dini.
- Ajukan pertanyaan tentang perasaannya. Misalnya, "Bagaimana harimu di sekolah?" atau "Apa yang membuatmu senang hari ini?" Pertanyaan sederhana ini menunjukkan bahwa kamu peduli.
- Biasakan untuk hadir di momen spesial. Entah itu acara sekolah, ulang tahun, atau pertandingan olahraga, kehadiranmu menunjukkan bahwa anakmu penting.
- Sentuhan fisik yang sederhana. Mengusap kepala atau menggenggam tangan anak bisa menciptakan rasa nyaman dan kedekatan emosional.
Ketika anak merasa dihargai dan dicintai di rumah, ia tidak akan mudah tergoda oleh perhatian laki-laki yang hanya memberi effort seadanya.
2. Tunjukkan 'effort' lebih untuk anak
Papa adalah role model pertama untuk anak perempuan. Cara Papa memperlakukan anak sejak kecil akan membentuk standar bagaimana anak memandang usaha seorang lelaki.
Berikut ini hal yang bisa Papa lakukan untuk membuat standar laki-laki yang tinggi bagi anak perempuan Papa,
- Lakukan act of service. Misalnya, membantu anak mengerjakan tugas, mengantar jemput sekolah, atau sekadar membuatkan sarapan.
- Jadi garda terdepan saat anak butuh bantuan. Misalnya, ketika anak menghadapi masalah, Papa harus hadir dengan solusi atau dukungan.
Anak yang terbiasa melihat upaya besar dari Papanya akan belajar membandingkan. Mereka tahu bahwa laki-laki yang benar-benar peduli akan menunjukkan usaha nyata, bukan sekadar basa-basi.
3. Jadilah contoh lelaki baik untuk anak
Papa adalah figur laki-laki pertama yang dikenal anak. Bagaimana Papa bersikap, bertutur, dan memperlakukan Mama akan menjadi cerminan bagi anak tentang lelaki ideal. Selain itu, orangtua juga bisa melakukan hal-hal di bawah ini,
- Tunjukkan kasih sayang pada Mama. Misalnya, dengan memperlakukan Mama dengan sopan, sabar, dan penuh cinta.
- Jadi figur yang bertanggung jawab. Anak yang melihat tanggung jawab Papa akan memahami pentingnya karakter tersebut dalam memilih pasangan.
- Anak perempuan seringkali memilih pasangan yang memiliki karakter serupa dengan ayahnya. Jadi, pastikan Papa menjadi panutan yang baik.
4. Pastikan anak merasa dicintai di rumah
Rasa cinta dan perhatian yang cukup di rumah akan membuat anak perempuan tidak mencari-cari validasi dari luar. Tangki cinta yang penuh adalah bekal penting untuk membangun rasa percaya diri anak.
Terus, gimana sih cara kita menunjukkan ‘kasih sayang’ pada anak di rumah? Tenang aja karena Popmama.com bawa beberapa caranya di bawah ini:
- Libatkan seluruh keluarga. Papa, Mama, Kakak, dan Adik bisa saling menunjukkan kasih sayang agar anak merasa diterima sepenuhnya.
- Ajarkan anak mencintai dirinya sendiri. Anak yang percaya diri dan tahu bahwa dirinya berharga tidak akan mudah tertarik pada lelaki yang hanya memberikan perhatian seadanya.
- Ketika anak merasa dihargai di rumah, ia akan mampu memfilter siapa saja yang pantas masuk ke kehidupannya.
Mendidik anak perempuan dari laki-laki pembual danminim effort membutuhkan kerjasama antara Papa dan Mama. Jadilah tim yang kompak dalam memberikan kasih sayang, perhatian, dan keteladanan terbaik untuk anak. Semangat, ya, Ma … Pa!
Baca juga:
- 7 Alasan Anak Perempuan Terkadang Lebih Dekat dengan Sang Papa
- 7 Tanda Anak Perempuan Merasa Kurang Kasih Sayang dari Orangtua
- 15 Model Rambut Pendek Anak Perempuan yang Kekinian dan Stylish!