Begini Ma, 5 Cara untuk Mendidik Anak Penakut agar Jadi Pemberani
Jangan sampai anak-anak tumbuh dalam ketakutan ya, Ma!
23 April 2019
Follow Popmama untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Anak-anak yang terlalu memiliki rasa takut yang terlalu berlebihan terhadap apapun seringkali membuat kedua orangtuanya merasa gemas ya, Ma. Tak jarang banyak orangtua yang memberi label bahwa dirinya termasuk tipe anak penakut.
Sebagai orangtua, Mama tidak boleh membiarkan ketakutannya terus ada di dalam diri si Anak. Jika ini terjadi secara tidak langsung anak mama tumbuh menjadi pribadi yang kurang berani mengambil risiko dan tidak mempercayai kemampuan di dalam dirinya sendiri.
Perlu diketahui kalau ada beragam faktor pemicu anak mama menjadi penakut, seperti pernah mengalami trauma, terbiasa ditakut-takuti, meniru orangtuanya sendiri hingga ada perasaan dirinya tidak aman dan nyaman terhadap lingkungan sekeliling.
Sebelum anak-anak menjadi lebih penakut lagi, kali ini Popmama.com akan merangkum beberapa tips yang bisa dilakukan sebagai cara dalam mendidik anak penakut.
Jangan sampai informasi ini terlewat ya, Ma!
1. Memberikan contoh sikap berani kepada anak
Tidak ada kata susah saat ingin mengubah anak penakut menjadi pemberani. Mama hanya perlu memiliki keterlibatan untuk mengatasi masalah ini.
Perlu disadari bahwa mengajarkan keberanian bisa dilakukan dengan memberikan contoh nyata untuk si Anak setiap harinya. Lakukanlah segala sesuatu yang mencerminkan sebuah contoh keberanian saat bersama dengannya.
Mama juga bisa memberikan penjelasan mengenai sikap keberanian tersebut. Lalu katakan pada anak mama seperti apa perasaan yang muncul setelah menunjukkan sikap keberanian, manfaatnya hingga memberikan cara termudah dalam penerapannya.
Baca juga: 5 Cara Mengatasi Ketakutan Anak Saat Melihat Peristiwa Traumatis
Editors' Pick
2. Berusaha meredam emosi saat mendidik anak
Tak jarang, salah satu faktor anak menjadi penakut karena dirinya sering mendapatkan perilaku tidak adil seperti orangtuanya yang suka membentak atau berusaha mengancam.
Jika sering melakukan ini di rumah, sebaiknya berusahalah untuk mengubah perilaku yang memicu anak mama menjadi penakut. Cara mendidik anak penakut bisa dilakukan oleh diri sendiri serta keluarga sebagai lingkungan pertama bagi anak.
Berusahalah untuk meredam emosi untuk memarahi, membentak bahkan mengancam anak dengan hukuman setiap kali dirinya merasa takut. Perlu disadari bahwa cara mendidik seperti itu hanya akan semakin membuat anak mama bertambah takut dan tertekan.
Baca juga: Tips Ampuh Mengajari Anak agar Tidak Takut pada Kegelapan
3. Berusaha untuk tidak terlalu memanjakan anakĀ
Memanjakan atau terlalu berusaha menghindarkan anak mama terhadap rasa ketakutannya merupakan tindakan yang salah ya, Ma. Hal ini hanya akan membuat dirinya semakin terbiasa dimanjakan. Bahkan membuat si Anak akan menjadi sosok yang serba instan karena terus dibantu orangtuanya, sehingga kurang bisa menyelesaikan segala masalah sendiri.
Anak-anak tidak akan pernah bisa menjadi sosok pemberani jika Mama terus memanjakannya dan selalu menolongnya setiap kali dihadapkan oleh rasa takut.
Maka dari itu, berusahalah untuk mendorong si Anak untuk bisa menjadi sosok pemberani dengan memberi semangat dan pengertian bahwa dirinya mampu menghilangkan rasa ketakutan yang ada.
4. Meminimalisir rasa ketakutan anak dengan sebuah petualangan baru
Anak-anak tentu memiliki rasa penasaran setiap kali diajak untuk melakukan sebuah petualangan baru ya, Ma. Apalagi ada rasa kesenangan tersendiri untuk melakukan eksplorasi karena akan menciptakan pengalaman baru.
Mengajak anak melakukan petualangan bisa menjadi salah satu cara dalam mengatasi anak penakut. Tak hanya menjadi aktivitas yang seru saja, namun juga menantang.
Mama bisa melakukan cara ini bila sudah melihat kalau si Anak memiliki keinginan untuk berubah. Yuk, bantu dirinya untuk lebih berani dan menghilangkan rasa ketakutannya!
5. Selalu memberikan apresiasi atas semua sikap keberaniaannya
Sebuah pujian yang diterima oleh semua orang tentu akan membuat dirinya semakin berharga ya, Ma. Usaha si Anak dalam melakukan yang terbaik seperti menjadi sosok pemberani perlu sekali diapresiasi.
Mama harus mengetahui bahwa sebuah pujian akan menumbuhkan rasa percaya diri si Anak. Kesederhanaan sebuah kalimat pujian akan memiliki magnet tersendiri bagi semua orang yang menerimanya. Jadi, berusahalah untuk selalu mengapresiasi setiap anak mama melakukan sebuah keberanian ya.
Dari berbagai tips yang sudah Popmama.com bagikan di atas, semoga bisa berguna dan diterapkan sebagai cara mendidik anak penakut.
Tetap semangat dalam mendidik anak-anak ya, Ma!
Baca juga: Begini Cara Mengatasi Ketakutan Anak Terhadap Badut